5 Cara Memanjangkan Rambut Secara Alami yang Bisa Ditiru di Rumah
Halodoc, Jakarta - Perempuan identik dengan rambut yang panjang. Perlu diketahui jika pertumbuhan rambut dipengaruhi beberapa faktor, di antaranya usia, jenis rambut, kondisi kesehatanmu, dan pola makan. Jika kamu ingin memanjangkan rambut secara alami, kamu bisa mengikuti 5 cara memanjangkan rambut yang bisa diterapkan di rumah ini.
Pertumbuhan Rambut dengan Nutrisi dari Dalam
Ada 4 jenis makanan yang bisa kamu konsumsi untuk menjaga kesehatan rambut dan membantu pertumbuhan rambut:
1. Bayam
Sering mengonsumsi bayam dipercaya bagus untuk menjaga kelembapan kulit kepala, sehingga rambut tidak mudah patah. Bayam memiliki kandungan folat, vitamin A, vitamin C, zat besi, dan beta karotin yang baik bagi kesehatan rambut.
2. Ikan Salmon
Di dalam ikan salmon terdapat kandugan asam lemak omega-3 yang secara tidak langsung bisa membuat rambut kamu berkilau dan nampak sehat.
3. Daging Ayam
Agar rambut bisa tumbuh dengan baik dan tidak mengalami kerontokan, diperlukan makanan yang mengandung protein yang cukup seperti daging ayam tanpa lemak/
4. Telur
Memakan telur bisa membantu pertumbuhan rambut karena makanan yang satu ini mengandung protein, zat besi, dan vitamin B yang bagus untuk rambut.
Memanjangkan Rambut Lewat Perawatan Luar
Perawatan luar untuk memanjangkan rambut juga sama pentingnya seperti nutrisi dari dalam. Berikut ini adalah tips perawatan di rumah untuk rambut panjang alami.
1. Perawatan Rambut dengan Minyak Kelapa
Cara memanjangkan rambut selanjutnya dengan menggunakan minyak kelapa. Minyak ini diketahui memiliki struktur asam lemak yang mudah meresap ke batang rambut, sehingga bisa memperbaiki rambut yang rusak atau mudah patah. Cara menggunakannya yakni, usapkan minyak kelapa pada rambut dan kulit kepala, lalu bungkus rambut kamu dengan penutup kepala atau handuk. Keesokan paginya kamu bisa keramas untuk membersihkannya.
2. Menggunakan Masker Putih Telur
Cara memanjangkan rambut secara alami selanjutnya dengan menggunakan putih telur. Di dalam putih telur terdapat kandungan protein untuk mempercepat pertumbuhan rambut. Cara mengaplikasikannya, kamu perlu menyediakan tiga butir telur yang diambil bagian putihnya saja dan satu sendok makan minyak zaitun. Campur kedua bahan tersebut hingga merata. Setelah itu, oleskan secara menyeluruh ke rambut dan kulit kepala sambil memijat secara lembut kulit kepala kamu. Diamkan selama 5 hingga 10 menit agar nutrisi dari telur tersebut terserap sempurna oleh rambut agar rambut lebih kuat dan sehat. Kemudian bilas hingga bersih.
(Baca juga: 5 Makanan yang Buat Rambut Cepat Panjang)
3. Hindari Keramas Setiap Hari
Hindari keramas setiap hari bila kamu ingin rambut cepat panjang. Karena keramas setiap hari bisa menghilangkan minyak alami yang dihasilkan dari rambut. Bila minyak alami ini hilang, bisa membuat rambut menjadi kering dan tidak tumbuh dengan baik. Untuk membantu pertumbuhan rambut agar cepat panjang, sebaiknya keramas setidaknya 2-3 hari sekali.
Selain itu, setelah keramas bilaslah rambut dengan air dingin. Air dingin mampu melembutkan kutikula rambut, mencegah kulit kepala kering, serta kerusakan rambut yang terjadi akibat terlalu sering menggunakan alat pemanas rambut.
4. Gunakan Kondisioner Setiap Keramas
Cara memanjangkan rambut yang terakhir, yakni dengan menggunakan kondisioner minimal satu kali dalam seminggu untuk mengganti protein dan lipid yang berangsur menurun dari dalam batang rambut kamu. Kondisioner juga membantu menutup kultikula untuk menghindari kerusakan yang lebih parah. Gunakan kondisioner pada ujung rambut saja. Hindari mengaplikasikan kondisioner pada kulit kepala karena bisa menyebabkan rambut mudah rontok.
Itulah 5 cara alami memanjangkan rambut yang bisa kamu coba di rumah. Selain cara di atas, kamu bisa berdiskusi mengenai cara lainnya dengan dokter yang ada di Halodoc melalui fitur Chat, Voice/Video Call.
Kamu juga bisa membeli obat, vitamin, dan berbagai produk kesehatan di Halodoc. Caranya sangat mudah, tinggal order lewat aplikasi dan pesananmu akan diantarkan dalam waktu satu jam. Selain itu, kamu bisa melakukan pemeriksaan darah dan juga menentukan jadwal, lokasi, dan petugas lab yang akan datang ke lokasi tujuan melalui layanan Lab Service. Hasil lab bisa dilihat langsung pada aplikasi layanan kesehatan Halodoc. Yuk, download aplikasi Halodoc sekarang di App Store dan Google Play.
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan