4 Manfaat Protein Shake untuk Tubuh
“Manfaat protein shake sangat banyak. Mulai dari membantu pertumbuhan otot, membantu diet, hingga memenuhi kebutuhan nutrisi.”
Halodoc, Jakarta – Protein shake adalah suplemen nutrisi berbentuk bubuk, yang mengandung protein. Lalu, bubuk tersebut dilarutkan dengan air dengan cara dikocok (shakes) di dalam botol. Manfaat protein shake bagi tubuh sangat banyak. Terutama bagi atlet atau orang yang sedang menjalani program pembentukan otot.
Selain membantu membangun otot, protein shake juga dapat merangsang perbaikan jaringan dan memproduksi enzim, serta hormon. Protein shake juga sering dijadikan asupan oleh orang yang ingin menurunkan berat badan.
Berbagai Manfaat Protein Shakes
Protein adalah salah satu bahan pembangun tulang, otot, dan kulit. Tubuh membutuhkannya untuk memproduksi hormon, enzim, dan bahan kimia lainnya.
Berikut ini beberapa potensi manfaat kesehatan dari protein shake untuk tubuh:
1. Bantu Turunkan Berat Badan
Makan makanan kaya protein dapat membantu kamu merasa kenyang lebih lama. Ini akan membuat kamu makan dalam porsi yang lebih kecil dan lebih jarang ngemil. Selain dari makanan, asupan protein juga bisa didapat dari protein shake.
2. Membantu Pertumbuhan Otot
Protein sangat penting untuk pertumbuhan otot. Banyak atlet dan orang yang suka olahraga mengonsumsi protein shake karena mereka percaya bahwa minuman ini akan membantu pertumbuhan otot setelah menjalani latihan kekuatan.
Hal ini karena protein shake memiliki manfaat untuk mendukung pertumbuhan otot, dan memperkuatnya. Terutama bagi orang yang suka latihan atau olahraga berat.
Suplementasi protein sama efektifnya pada pria dan wanita. Namun, efektivitasnya dapat menurun seiring bertambahnya usia, karena orang dewasa yang lebih tua memiliki kebutuhan protein yang lebih tinggi daripada orang yang lebih muda.
3. Pemulihan setelah Berolahraga
Selain berkontribusi pada pertumbuhan otot, protein shake juga memiliki manfaat untuk membantu memperbaiki otot dan jaringan yang rusak. Dengan begitu, atlet dapat mempercepat pemulihan dari nyeri otot setelah berolahraga.
Mengonsumsi protein shake juga dapat membantu pemulihan dengan mengurangi kerusakan otot dan meningkatkan kinerja otot serta sintesis protein otot.
4. Nutrisi Tambahan
Asupan protein harian yang direkomendasikan untuk orang berusia 19 tahun ke atas adalah 46 gram untuk wanita dan 56 gram untuk pria. Bagi beberapa orang, memenuhi jumlah tersebut bisa jadi sulit.
Misalnya pada orang dengan pola makan vegan dan vegetarian. Nah, protein shake dapat menawarkan manfaat dalam memberi nutrisi tambahan yang sulit didapatkan dari makanan.
Atlet angkat besi, lansia, dan orang dengan penyakit kronis mungkin memerlukan asupan protein yang lebih tinggi dari orang pada umumnya. Protein shake bisa membantu memenuhinya.
Tidak Boleh Asal Minum!
Meski manfaat protein shake ada banyak, kamu tidak boleh sembarangan dalam mengonsumsinya. Sebelum mengonsumsi protein shake secara rutin, kamu harus menghitung kebutuhan nutrisi kamu.
Karena terkandung dalam banyak variasi makanan, pilihan terbaik adalah memenuhi kebutuhan protein dari makanan, sebisa mungkin. Namun, jika dari makanan tidak tercukupi, kamu bisa mengonsumsi protein shake.
Berapa banyak yang boleh dikonsumsi harus diperhatikan. Hindari mengonsumsi protein shake terlalu banyak. Baca juga label informasi nilai gizi yang ada pada kemasan.
Kandungan protein per sajian setiap produk bisa saja berbeda. Beberapa bubuk protein mengandung hingga 80 gram protein per porsi. Jumlah ini terlalu banyak untuk kebanyakan orang.
Konsumsi protein yang berlebihan dalam jangka panjang dapat merusak ginjal dan hati serta memengaruhi keseimbangan tulang dan kalsium tubuh. Hal ini juga dapat mengakibatkan berkurangnya asupan makanan bermanfaat lainnya.
Seperti buah-buahan kaya serat, sayuran, dan kacang-kacangan, yang digunakan tubuh untuk memberi makan dan mempertahankan bakteri usus. Jadi, penting untuk tetap mengonsumsi variasi makanan sehat lainnya, karena ini tidak bisa digantikan dengan protein shakes saja.
Itulah pembahasan mengenai manfaat protein shake bagi tubuh dan hal-hal yang perlu diperhatikan. Jika kamu memiliki pertanyaan lebih lanjut, download Halodoc saja untuk bertanya pada dokter melalui chat.
Referensi:
Nourish by WebMD. Diakses pada 2022. Protein Shakes: Do You Need Them?
Medical News Today. Diakses pada 2022. What Are The Benefits Of Protein Powder?
Livestrong. Diakses pada 2022. 4 Benefits of a Protein Shake That Will Improve Your Workout.
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan