Anak Suka Garuk Kepala, Atasi Kutu Rambut dengan Cara Ini
Halodoc, Jakarta – Si Kecil jadi sering garuk-garuk kepala? Coba deh periksa kepalanya, siapa tahu rasa gatal tersebut disebabkan oleh kutu rambut. Jika benar ada kutu rambut di kepala Si Kecil, ibu bisa segera mengatasinya dengan cara-cara berikut ini, ya!.
Enggak hanya pada orang dewasa, kutu rambut kepala atau Pediculus Capitis juga bisa menghinggapi kepala Si Kecil dan hidup sebagai parasit penghisap darah. Tanda-tanda Si Kecil terkena kutu rambut adalah ia sering menggaruk-garuk kepalanya karena kulit kepalanya terasa sangat gatal, serta permukaan kepala, leher dan belakang telinganya menjadi merah. Walaupun ibu sudah menjaga kebersihan Si Kecil dengan mencuci rambutnya setiap hari. Tapi, tetap ada potensi Si Kecil bisa terkena kutu rambut akibat tertular orang lain yang berada di sekitarnya seperti teman sekolahnya, keluarga, atau asisten rumah tangga.
Jika Si Kecil terkena kutu rambut, ibu sebaiknya segera mengobatinya karena kutu rambut sangat menular dan dapat menyebar dengan cepat melalui kontak kepala ke kepala dan melalui sisir, seprei atau topi yang dikenakannya. Selain itu, jika tidak segera diobati, Si Kecil juga akan tersiksa dengan rasa gatalnya, dan kulit kepalanya jadi merah, bahkan bisa berdarah. Yang menyebalkan, kutu rambut tidak bisa hilang dengan mudah. Karena walaupun kutu tidak bisa terbang atau melompat, serangga kecil tersebut punya cakar yang mereka gunakan untuk merangkak dan melekat kuat pada rambut. Berikut adalah cara-cara yang ampuh untuk hilangkan kutu rambut dari kepala Si Kecil:
- Menggabungkan Sisir Rambut dan Obat Kutu
Hal yang perlu ibu siapkan adalah obat kutu rambut yang bisa dibeli di apotek dan sisir serit, yaitu sisir yang bergerigi sangat rapat yang berguna untuk mengangkat kutu. Lalu, aplikasikan obat kutu rambut ke kepala anak dan sisir rambutnya dengan menggunakan sisir serit dari akar rambut hingga ujung rambut.
- Menggunakan Air Lemon dan Air Cuka
Selain obat kutu, ibu juga bisa menggunakan bahan-bahan alami untuk memberantas kutu pada rambut anak. Caranya adalah basuh rambut anak dengan air lemon, tunggu selama setengah jam, kemudian basuh dengan air cuka yang dicampur dengan air hangat untuk menghancurkan telur kutu. Lakukan cara ini dengan hati-hati agar air lemon atau cuka tidak mengenai mata Si Kecil.
- Keramasi dengan Sampo Phyretrum
Phyretrum adalah bahan aktif alami yang berasal dari bunga krisan yang sering ditemukan dalam sampo anti kutu. Kandungan phyretrins dari bunga krisan ini dapat menyerang sistem syaraf pada kutu hidup dan membuat mereka mati tidak berdaya. Cara menggunakannya adalah:
- Oleskan sampo pada rambut anak yang masih kering dan tunggu selama sepuluh menit.
- Kemudian, tambahkan air sampai berbusa dan bilas sampai bersih.
- Setelah rambut Si Kecil dikeringkan, sisir rambutnya dengan sisir serit.
- Gunakan kembali sampo ini setelah jeda waktu seminggu sampai sepuluh hari untuk menghilangkan sisa kutu yang masih ada.
- Gunakan Lotion Permethrin 1%
Permethrin adalah versi sintetisnya dari Pirethrin. Cara kerjanya juga tidak jauh berbeda, yaitu menyerang kutu yang hidup. Cara menggunakannya adalah oleskan lotion ini pada rambut anak secara merata dan biarkan selama 10 menit. Setelah itu, bilas dan sisir dengan sisir serit.
Itulah cara-cara menghilangkan kutu rambut pada anak. Sebelum menghilangkan kutu, ada baiknya ibu memeriksa seluruh anggota keluarga dari kutu rambut. Jika ada yang terkena, lakukanlah pengobatan bersama untuk menghindari kembalinya kutu. Setelah kutu rambut anak hilang, ibu tetap perlu menjaga kebersihan tubuh Si Kecil dengan mencuci rambutnya setiap hari.
Jika kutu rambut belum hilang juga dari kepala Si Kecil, coba tanyakan saja kepada dokter melalui aplikasi Halodoc. Ibu juga bisa membeli produk kesehatan dan vitamin yang dibutuhkan tanpa ribet, lewat aplikasi Halodoc. Yuk, download Halodoc sekarang juga di App Store dan Google.
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan