Tetap Bugar, Ini Gerakan Senam yang Tepat untuk Pengidap Kifosis
Halodoc, Jakarta - Kifosis umumnya hanya menimbulkan sedikit masalah tanpa perlu penanganan medis tertentu. Namun, dalam kasus yang parah, kifosis bisa menyebabkan nyeri serta gangguan pada pernapasan. Nah, jika kondisi ini pada akhirnya terjadi, menjalani prosedur pembedahan merupakan cara yang paling tepat untuk menyembuhkan kifosis. Sebelum kifosis berlanjut dalam tahap yang lebih berbahaya, kamu bisa mengupayakan kesembuhan dengan mengikuti olahraga khusus untuk pengidap kifosis dengan beberapa gerakan senam di bawah ini.
Baca juga: Ketahui 6 Gejala Seseorang yang Terkena Kifosis
Kifosis, Kelainan pada Tulang Belakang
Kifosis merupakan suatu kelainan pada tulang belakang, ketika tulang belakang membengkok ke arah depan sehingga tubuh terlihat bungkuk. Kelainan ini bisa disebabkan oleh kelainan postur tubuh, atau bisa disebabkan oleh suatu penyakit pada tulang belakang. Kifosis juga bisa terjadi secara kongenital, yaitu kelainan pertumbuhan tulang belakang yang terjadi pada masa kehamilan. Kifosis perlu mendapatkan penanganan yang tepat, karena kelainan ini berkaitan dengan saraf dan tulang belakang yang berfungsi sebagai penyangga tubuh.
Ini Gejala Kelainan pada Tulang Belakang
Pengidap kelainan ini akan menunjukkan gejala yang berbeda-beda. Kifosis yang masih tergolong dalam kondisi ringan tidak menunjukkan gejala apapun. Jika kelainan pada tulang belakang ini sudah masuk dalam tahap yang lebih lanjut akan ditunjukkan dengan gejala umum berupa nyeri dan kaku pada punggung, adanya perbedaan tinggi pada bahu kanan dan kiri, kepala terlihat condong ke depan dibanding dengan bagian tubuh lain, otot belakang paha terasa kencang, dan saat pengidap kelainan ini membungkuk, tinggi punggung atas terlihat tidak seperti orang normal lainnya.
Baca juga: Ini Alasan Pengidap Kanker Dapat Terkena Kifosis
Ini Gerakan Senam yang Tepat untuk Pengidap Kifosis
Kamu bisa melakukan gerakan-gerakan senam di bawah ini untuk menyembuhkan kifosis yang masih tergolong ringan. Selain itu, kamu bisa mempraktekkan gerakan-gerakan ini untuk meringankan gejala pada kifosis yang kamu alami pada tingkat lanjut. Gerakan-gerakan tersebut termasuk:
-
Gerakan mirror image. Langkah pertama yang harus dilakukan adalah posisikan tubuh untuk berdiri tegak dengan tangan di depan paha. Kemudian, tekuk sedikit dagu ke bawah dan kembali tegakkan dagu. Rasakan tarikan pada bahu saat dadu diturunkan dan ditegakkan. Tahan posisi ini selama 30-60 detik.
-
Gerakan life extension. Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah posisikan tubuh berdiri tegak. Lalu, kepal keempat jari tangan, kecuali ibu jari. Kemudian, angkat kedua kepal tangan ke depan dada hingga ke atas kepala. Setiap perpindahan posisi tangan, atur napas. Lakukan 3 kali tarikan napas dalam setiap perpindahan posisi tangan.
-
Gerakan superman. Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah posisikan tubuh tidur tenglungkup dan rentangkan kedua tangan ke depan dengan posisi wajah menghadap lantai. Lalu angkat kedua kaki dan tangan ke atas dan tahan selama 3 detik di setiap gerakannya. Ulangi gerakan ini sebanyak 10 kali.
Baca juga: Waspada Kebiasaan Duduk Penyebab Kifosis
Gerakan-gerakan senam di atas bisa membantu pengidap kifosis untuk memperbaiki postur tubuh dan membantu meningkatkan kelenturan tulang punggung yang bungkuk. Untuk lebih jelasnya tentang kifosis, kamu bisa ngobrol langsung dengan dokter ahli di aplikasi Halodoc. Dengan aplikasi Halodoc, kamu bisa ngobrol langsung dengan dokter ahli di mana pun dan kapan pun via Chat atau Voice/Video Call. Yuk, download aplikasinya sekarang di Google Play atau App Store!
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan