Tahap Perkembangan Janin di Trimester Kedua
Halodoc, Jakarta – Setelah melewati tiga bulan pertama kehamilan alias trimester pertama, ibu akan mulai menghadapi trimester kedua. Kehamilan trimester kedua terhitung sejak memasuki bulan keempat hingga bulan keenam. Sama seperti sebelumnya, setiap bulannya bahkan setiap hari, janin akan terus mengalami perkembangan dan pertumbuhan.
Berita baiknya, pada kehamilan trimester dua, ibu sudah mulai bisa merasakan dan mendengar detak jantung janin. Hal ini bisa terasa saat melakukan pemeriksaan kehamilan, misalnya saat USG. Jika pada trimester awal jenis kelamin janin masih belum terlihat, di trimester kedua bagian tersebut akan mulai mengalami perkembangan. Ibu juga akan semakin bisa merasakan gerakan-gerakan janin dari dalam perut. Lantas, bagaimana perkembangan janin di trimester 2 kehamilan?
1. Bulan Keempat
Perkembangan tulang yang terjadi pada trimester pertama akan semakin sempurna di masa ini. Awal trimester kedua kehamilan dimulai dengan semakin berkembangnya bagian tulang. Selain itu, organ reproduksi dan alat kelamin janin pun mulai terlihat.
Di trimester kedua, janin laki-laki biasanya sudah mulai memiliki prostat sementara janin perempuan sudah mulai menampakkan folikel dalam ovarium. Oleh karena terus berkembang, pada bulan keempat kehamilan janin akan memiliki panjang hingga 116 milimeter dan berat sekitar 100 gram.
Perkembangan juga terjadi di bagian kepala janin, pada bulan keempat sudah mulai terlihat pola rambut yang akan tumbuh. Bagian wajah juga sudah mulai lengkap, dengan mata bayi menghadap depan dan mulai bisa bergerak. Bagian mulut juga sudah mulai bisa bekerja pada bulan keempat kehamilan, yaitu sudah mulai dapat mengisap.
2. Bulan Kelima
Janin mulai terlihat diselimuti lapisan putih di bulan kelim a. Namun jangan khawatir, lapisan tersebut berguna untuk melindungi janin dari cairan ketuban yang akan lepas dengan sendirinya sesaat sebelum janin lahir. Hal ini sangat wajar terjadi dan bukan merupakan tanda bahaya.
Selain itu, bulan kelima kelahiran juga terjadi perkembangan pada otot-otot janin. Serta janin mulai sering melakukan gerakan-gerakan untuk melatih otot tersebut. Bulan kelima, rambut janin sudah mulai tubuh di bagian kepala dan beberapa bagian tubuh lain. Punggung dan bahu janin menjadi tempat tumbuhnya rambut halus, tetapi biasanya rambut tersebut akan hilang setelah dua minggu bayi lahir. Di akhir bulan kelima, panjang janin yang ada dalam rahim bisa mencapai 250 milimeter.
3. Bulan Keenam
Bulan keenam adalah akhir dari kehamilan trimester 2. Pada masa ini, kelopak mata janin sudah terbentuk jelas dan janin sudah bisa membuka mata. Melalui kulit-kulit janin, ibu juga sudah bisa melihat pembuluh vena. Pada bulan keenam, kulit bayi sudah mulai muncul dengan warna kemerahan dan terlihat tipis dengan sedikit keriput.
Jika mendengar suara atau rangsangan dari luar, denyut nadi janin biasanya akan meningkat. Hal itu merupakan tanda bahwa dia menanggapi rangsangan tersebut. Pada bulan keenam kehamilan, jari-jari tangan dan kaki dari janin pun sudah tampak lebih jelas. Berat dan panjang bayi juga bertambah, pada usia kehamilan enam bulan, panjang janin umumnya sekitar 360 milimeter dengan berat 875 gram.
Cari tahu lebih lengkap mengenai serba-serbi perkembangan janin di trimester 2 dengan bertanya ke dokter di aplikasi Halodoc. Lebih mudah menghubungi dokter lewat Video/Voice Call dan Chat. Dapatkan tips menjaga kehamilan tetap sehat dari dokter terpercaya. Yuk, download sekarang di App Store dan Google Play!
Baca juga: