Sahur dengan Sayur, Ketahui Manfaat Serat yang Dikandungnya
Halodoc, Jakarta – Sahur bisa dikatakan sebagai pengganti sarapan yang akan memberikan kamu cadangan energi untuk menjalankan aktivitas saat berpuasa. Itulah mengapa kamu dianjurkan untuk tidak melewatkan sahur, meski masih dalam keadaan ngantuk. Sama seperti waktu makan lainnya, menu makan saat sahur pun harus memenuhi kelengkapan nutrisi yang diperlukan oleh tubuh.
Asupan yang kamu konsumsi saat sahur memengaruhi kecukupan energi sepanjang hari nanti. Nah, salah satu nutrisi yang wajib ada dalam menu sahur adalah serat yang banyak terdapat dalam sayur-sayuran. Yuk, ketahui manfaat sahur dengan sayur di sini.
Baca juga: Sahur Sehat, Coba Konsumsi 5 Sayur Ini
Sayur dikenal sebagai makanan yang memiliki banyak nutrisi yang bermanfaat untuk kesehatan. Itulah mengapa sayur sangat baik untuk dikonsumsi, terutama buat kamu yang sedang menjalani ibadah puasa. Salah satu kandungan yang cukup tinggi pada sayur, yaitu serat, ternyata bisa membantu menjaga kesehatan sekaligus membantu kelancaran puasa kamu lho.
1. Membuat Kenyang Lebih Lama
Sayur-sayuran yang kaya akan serat baik untuk dikonsumsi saat sahur, karena bisa membuat kenyang lebih lama. Ini karena tubuh memerlukan waktu yang lama untuk mencerna serat. Selain itu, sayur juga bisa merangsang kerja hormon leptin, yaitu pemberi sinyal kenyang pada tubuh. Jadi, dengan mengonsumsi banyak sayur saat sahur, kamu tidak akan mudah lapar, sehingga kamu pun mampu menunaikan puasa dengan baik.
2. Membantu Menjaga Kesehatan Pencernaan
Pada saat sedang tidak puasa saja, kamu perlu mengonsumsi banyak serat agar pencernaan lancar, apalagi saat puasa. Pasalnya, perubahan pola makan saat puasa bisa memicu terjadinya sembelit atau susah buang air besar. Ini karena metabolisme tubuh akan menjadi lambat karena asupan yang masuk ke dalam tubuh hanya sedikit.
Nah, serat bisa membantu meningkatkan kemampuan gerak peristaltik usus dan membuat dinding usus lebih mengembang, sehingga sisa makanan bisa tercerna dengan mudah dan tidak mengendap terlalu lama di dalam usus.
Selain itu, serat juga bisa meningkatkan berat dan ukuran feses karena ia menyerap air, sehingga membuat feses jadi lebih lunak dan lebih mudah dikeluarkan. Dengan demikian, mengonsumsi banyak sayur saat sahur bisa mencegah kamu mengalami konstipasi selama bulan puasa.
Adapun sayur yang baik untuk pencernaan adalah sayur yang berwarna hijau, seperti bayam, daun selada, brokoli, dan lain-lain.
Baca juga: Pencernaan Lancar Saat Puasa, Ini Tipsnya
3. Membantu Menjaga Berat Badan
Serat tinggi pada sayur yang membuat kenyang lebih lama dapat menghindarkan kamu dari keinginan untuk makan banyak atau mengonsumsi camilan yang tidak sehat. Selain itu, serat pada umumnya mengandung kalori yang lebih rendah, sehingga tidak akan membuat gemuk meski dikonsumsi dalam jumlah yang banyak. Jadi, manfaat sahur dengan sayur adalah membantu kamu menurunkan berat badan sekaligus mencegah kamu mengalami obesitas.
Baca juga: Inilah Dampak Kurang Serat Pada Tubuh
Porsi Sayur yang Dianjurkan
Mengingat manfaat sayur saat sahur sangat baik untuk kesehatan selama berpuasa, kamu dianjurkan untuk mengonsumsi sayur sebanyak 2–3 porsi saat sahur. Sebaiknya pilihlah sayur dengan kadar air tinggi, seperti sayur sop. Jangan lupa, saat asupan serat meningkat, asupan air juga harus ditingkatkan agar kamu terhindar dari sembelit.
Nah, itulah manfaat sahur dengan sayur. Jangan lupa download juga Halodoc yang bisa menjadi teman penolong untuk membantu menjaga kesehatan kamu selama bulan puasa. Kamu bisa menghubungi dokter Halodoc untuk minta saran kesehatan melalui Video/Voice Call dan Chat kapan saja dan di mana saja.