Praktis, Ini 5 Menu Sarapan Sehat Bebas Kolesterol

Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   07 Oktober 2019
Praktis, Ini 5 Menu Sarapan Sehat Bebas Kolesterol Praktis, Ini 5 Menu Sarapan Sehat Bebas Kolesterol

Halodoc, Jakarta - Sarapan adalah hal penting yang wajib dilakukan agar tubuh punya energi untuk menjalankan aktivitas seharian. Jika kamu memiliki kadar kolesterol yang cukup tinggi, kamu mungkin bingung saat memilih menu sarapan yang sesuai. Padahal, penting untuk memilih menu sarapan sehat untuk menjaga kadar kolesterol dalam kisaran yang sehat. Memilih menu yang tepat mampu mencegah mengidam makanan yang tidak sehat di kemudian hari.

Baca Juga: Ini Kadar Kolesterol yang Sehat Secara Medis

Berikut inspirasi menu sarapan yang bisa kamu coba agar kolesterol tetap terkontrol dengan baik, yaitu:

  1. Oatmeal

Tahukah kamu bahwa semangkuk oatmeal mengandung 5 gram serat makanan? Oatmeal mengandung serat larut yang menempel pada kolesterol LDL (lemak jahat) di saluran pencernaan, sehingga lemak ini bisa ikut keluar dari tubuh saat oatmeal telah tercerna dengan baik. Untuk menambah rasa dan kandungan serat, kamu bisa menambahkan oatmeal dengan irisan apel, pir, atau raspberry atau stroberi.

  1. Avocado Toast

Perpaduan roti panggang dengan daging alpukat yang telah dihaluskan bisa menjadi pilihan sarapan yang sangat kekinian. Selain kekinian, menu ini bisa menyehatkan tubuh, lho. Konsumsi alpukat per hari menurunkan kadar kolesterol LDL pada orang yang kelebihan berat badan atau obesitas. Alpukat kaya asam lemak tidak jenuh tunggal yang menurunkan kolesterol dan mengurangi risiko penyakit jantung serta stroke.

Kamu dapat menggunakannya sebagai pengganti makanan sarapan yang kaya asam lemak jenuh yang tidak sehat, seperti sosis atau bacon. Alpukat juga kaya sterol, yaitu zat nabati yang membantu menurunkan kolesterol. Bukan sampai di situ saja, alpukat juga tinggi serat larut dan tidak larut.

Baca Juga: Awas! Kolesterol Tinggi Picu Berbagai Penyakit

  1. Bayam dan Putih Telur

Telur dikenal sangat tinggi kandungan kolesterolnya. Namun, kandungan kolesterol yang tinggi hanya terdapat dalam kuning telur saja. Bagian putih telur bebas kolesterol dan dikemas dengan protein. Ambil bagian putih telur dan aduk dengan sedikit bayam untuk tambahan serat. Kemudian, masak telur dengan minyak zaitun atau minyak canola. Minyak sehat ini membantu meningkatkan angka kolesterol baik lebih banyak lagi.

  1. Jus Jeruk

Jus jeruk dikenal sebagai sumber vitamin C yang sangat baik. Jus jeruk botolan biasanya diberi penambah nutrisi untuk memperkuat jus dengan sterol dan stanol tanaman. Tambahkan 2 gram sterol ke dalam diet harian dapat menurunkan kolesterol LDL hingga 5-15 persen. Kalau kamu tidak begitu doyan dengan jus jeruk, kamu bisa mencoba makanan lain yang punya kandungan yang sama, seperti granola atau cokelat.

  1. Smoothie Whey Protein

Whey protein terbuat dari whey, yaitu cairan dalam susu yang sering digunakan oleh produsen untuk membuat keju. Whey protein dikenal dapat membantu menurunkan kolesterol atau trigliserida, yaitu jenis lemak lain dalam darah. Buat smoothie dengan menggabungkan yogurt rendah lemak, es batu, beri, dan satu sendok protein whey vanila. Ramuan manis ini rendah lemak dan tinggi nutrisi.

Baca Juga: Cara Menurunkan Kolesterol Tinggi Tanpa Harus Minum Obat

Apakah kamu tertarik untuk mencoba menu-menu di atas? Sebenarnya masih banyak jenis makanan lain yang juga bebas dari kolesterol. Untuk mencari tahu lebih lanjut, kamu bisa berdiskusi bersama ahli gizi lewat aplikasi Halodoc. Hubungi ahli gizi kapan saja dan di mana saja via Chat, dan Voice/Video Call.

Referensi:
Healthline. Diakses pada 2019. Start Your Day Right: 8 Healthy Breakfast Ideas to Lower Your Cholesterol.
Verywell Family. Diakses pada 2019. Ways to Make Your Traditional Breakfasts Low in Cholesterol.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan