Perlu Diperhatikan, Inilah 5 Penyebab Tumor Tulang
Halodoc, Jakarta - Tumor tulang merupakan istilah yang sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat umum. Penyakit ini muncul karena sel-sel tulang tumbuh dengan tidak terkendali. Pada kebanyakan kasus, tumor tulang muncul dan bersifat jinak, sehingga tidak menyebar ke organ di sekitarnya. Meskipun tidak menyebar, tumor ini dapat menyebabkan kerusakan tulang dengan melemahkan daerah yang terkena. Ketahui lebih lengkap penyebab tumor tulang berikut ini.
Baca juga: Benarkah Osteosarcoma Paling Sering Menyerang Tulang Lutut?
Perlu Diperhatikan, Inilah yang Jadi Penyebab Tumor Tulang
Belum diketahui secara pasti apa yang menjadi penyebab tumor tulang pada seseorang. Pasalnya, sering kali sel-sel pada salah satu bagian tubuh tumbuh dengan sangat cepat, sehingga menyebabkan malfungsi dalam proses perkembangan dan berpotensi menjadi tumor. Beberapa faktor pemicu yang dapat meningkatkan risiko seseorang mengidap tumor tulang, antara lain:
-
Cedera tulang. Hal ini bisa saja terjadi karena belum ditemukannya tumor pada tulang, sehingga melemahkan bagian tulang dan rentan mengalami cedera.
-
Overdosis penggunaan terapi radiasi.
-
Seseorang yang memiliki keluarga yang juga mengidap tumor tulang.
-
Penggunaan obat anti kanker pada anak-anak.
-
Metastasis, yaitu penyebaran sel-sel abnormal dari organ yang satu ke yang lainnya. Penyebaran ini dapat terjadi di mana saja, baik pada organ terdekat maupun jauh.
Penyakit tumor tulang dalam dialami oleh siapa pun dengan usia berapa pun. Untuk itu, segera diskusikan dengan dokter jika gejala muncul agar kamu terhindar dari komplikasi yang berbahaya.
Baca juga: Ini Alasan Kanker Tulang Bisa Sebabkan Patah Tulang Belakang
Ini Gejala yang Muncul pada Pengidap Tumor Tulang
Beberapa gejala umum yang muncul pada pengidap tumor tulang, yaitu berkeringat di malam hari, adanya jaringan yang tumbuh berlebihan pada salah satu bagian tubuh, demam tinggi, serta rasa nyeri yang semakin parah dari waktu ke waktu. Dalam kasus tumor tulang yang jinak, gejala bisa saja tidak timbul sama sekali. Karena jinak, tumor ini tidak menyebabkan kerusakan pada bagian tubuh.
Namun, jika tumor sudah menyebabkan kerusakan pada bagian tubuh atau jika kamu mengalami salah satu gejalanya, segera temui dokter, ya! Karena tubuh setiap orang akan bereaksi dengan cara yang berbeda. Untuk menghindari komplikasi yang terjadi, segera diskusikan dengan dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.
Baca juga: Apakah Tumor Tulang Termasuk Penyakit Berbahaya?
Jika Sudah Mengidapnya, Begini Langkah Penanganan Tumor Tulang
Tumor tulang dalam kasus yang jinak, tumor dapat tumbuh dan menghilang dengan sendirinya. Kasus ini biasanya terjadi pada anak-anak yang masih mengalami proses pertumbuhan tulang. Namun, jika ditemui gejala dan tumor dapat tumbuh dan berubah menjadi ganas, maka prosedur operasi harus dilakukan untuk mengangkat jaringan tumor pada tubuh.
Jika jaringan tumor ganas pada tubuh tidak segera diangkat, komplikasi bisa saja terjadi. Pengobatan yang ditempuh pun akan tergantung pada seberapa jauh kanker telah tumbuh. Jika tumor ganas telah berubah menjadi kanker, jalan terbaik yang harus ditempuh adalah amputasi organ. Setelah dilakukannya prosedur amputasi, pengidap harus melakukan terapi radiasi guna membantu membunuh sel-sel kanker yang ada dalam tubuh.
Untuk menghindari penyakit pada tulang, kamu bisa mengonsumsi banyak sayuran, melatih kekuatan tulang, memenuhi asupan protein tubuh, konsumsi makanan tinggi kalsium, penuhi asupan vitamin d dan vitamin K, serta menjaga berat badan agar tetap ideal. Jadi, jaga terus kesehatan tulang kamu dengan beberapa langkah di atas guna mencegah terjadinya tumor tulang, ya!
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan