Utrogestan 100 mg 15 Kapsul
Rp253.500
Per Strip
Kemasan aman & personal
Siap diantar 24 jam
Dikirim dari apotek resmi
Deskripsi
UTROGESTAN merupakan obat yang mengandung progesterone termikronisasi. Obat ini digunakan sebagai obat penguat kandungan, mengatasi masalah menstruasi, pendarahan, dan terapi gejala menopouse. Dalam penggunaan obat ini HARUS SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER. Pembelian obat ini memerlukan edukasi terkait penggunaan atau pengonsumsian obat yang tepat dan aman yang akan dikenakan biaya.
Indikasi Umum
INFORMASI OBAT INI HANYA UNTUK KALANGAN MEDIS.
Untuk gangguan yang berhubungan dengan defisiensi progesteron
Komposisi
Progesterone 100 mg
Dosis
PENGGUNAAN OBAT INI HARUS SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER.
Tidak lebih dari 200 mg per asupan. Insufisiensi progesteron : 200-300 mg per hari dalam 1 atau 2 dosis terbagi. Dapat ditingkatkan hingga 600 mg per hari dalam 3 dosis terbagi, pada kasus untuk membantu terjadinya kehamilan.
Aturan Pakai
Sebaiknya diberikan pada saat perut kosong. Telan dengan segelas air diluar waktu makan. Sebaiknya diberikan menjelang tidur
Perhatian
HARUS DENGAN RESEP DOKTER.
Siklus menstruasi dapat diperpendek &/atau perdarahan dapat terjadi jika urutan pengobatan dimulai terlalu dini, terutama sebelum hari ke-15 siklus. Tidak boleh diresepkan jika ada perdarahan uterus. Tangguhkan pengobatan pada awal gangguan mata (misalnya, kehilangan penglihatan, diplopia, lesi vaskular retina), tromboemboli vena atau kejadian trombotik, sakit kepala parah. Berikan selama minimal 12 hari/siklus selama HRT yang melibatkan estrogen. Pantau ketat pasien dengan riwayat tromboflebitis. Dapat mempengaruhi kemampuan mengemudi atau mengoperasikan mesin. Penggunaan kapsul lunak Progesteron (Utrogestan) tidak dikontraindikasikan selama kehamilan termasuk beberapa minggu pertama. Seharusnya tidak diresepkan untuk ibu menyusui.
Kategori Kehamilan :
Kategori B: Mungkin dapat digunakan oleh wanita hamil.
Penelitian pada hewan uji tidak memperlihatkan ada nya risiko terhadap janin, namun belum ada bukti penelitian langsung terhadap wanita hamil.
Konsultasikan kepada tenaga medis apabila sedang menyusui.
Kontra Indikasi
Hipersensitivitas. Perubahan parah pada fungsi hati.
Efek Samping
Pemakaian obat umumnya memiliki efek samping tertentu dan sesuai dengan masing-masing individu.
Jika terjadi efek samping yang berlebih dan berbahaya, harap konsultasikan kepada tenaga medis.
Efek samping yang mungkin terjadi dalam penggunaan obat adalah: Perubahan siklus menstruasi, amenore, perdarahan intermenstruasi, sakit kepala. Vag Iritasi lokal dapat terjadi
Golongan Produk
Obat Keras (Merah)
Kemasan
Dus, 2 Blister @ 15 Kapsuk Lunak
Manufaktur
Sydna Farma
No. Registrasi
BPOM: DKI2045900202A1