Tegretol 200 mg 10 TabletTegretol 200 mg 10 Tablet

Tegretol 200 mg 10 Tablet

safepackaging

Kemasan aman & personal

24x7Delivery

Siap diantar 24 jam

authStores

Dikirim dari apotek resmi


Item ini hanya tersedia dengan resep digital dari konsultasi dokter berdasarkan gejalamu

Deskripsi
TEGRETOL TABLET mengandung Carbamazepine yang bekerja dengan menyeimbangkan aktivitas saraf dalam otak sehingga dapat membantu menurunkan risiko kejang. Dalam penggunaan obat ini harus SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER.
Indikasi Umum
epilepsi, Pengobatan manik depresif yang berulang kali kambuh yang tidak respons terhadap terapi litium. Neuralgia trigeminal yang idiopatik & neuralgia trigeminal krn sklerosis multipel. Neuralgia glosofaringeal yang idiopatik. Nyeri diabetik neuropati.
Komposisi
Carbamezepine 200 mg
Dosis
PENGGUNAAN OBAT INI HARUS SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER. Epilepsi dewasa awal 100-200 mg 1-2 kali sehari. Dosis ditingkatkan bertahap sampai dengan 400 mg 2-3 kali sehari, pada beberapa pasien dapat sampai dengan 1600-2000 mg sehari.
Aturan Pakai
diberikan bersama makanan
Perhatian
HARUS DENGAN RESEP DOKTER. Gangguan KV berat, kelainan hati & ginjal, usia lanjut. Jangan hentikan terapi tiba-tiba. Hitung darah, tes fungsi hati & tes urin hrs dilakukan sblm terapi dimulai & dilanjutkan secara berkala. Psikosis laten, kebingungan, agitasi. Peningkatan TIK. Gangguan mengemudikan kendaraan. Hamil & menyusui.
Kontra Indikasi
Blokade AV. Riwayat depresi sumsum tulang atau porfiria akut intermiten. Penggunaan bersama dengan penghambat MAO
Efek Samping
Pemakaian obat umumnya memiliki efek samping tertentu dan sesuai dengan masing-masing individu. Jika terjadi efek samping yang berlebih dan berbahaya, harap konsultasikan kepada tenaga medis. Efek samping yang mungkin terjadi dalam penggunaan obat adalah: pusing, ataksia, reaksi alergi kulit, leukopenia.
Golongan Produk
Obat Keras (Merah)
Kemasan
Box, 5 strip x 10 tablet
Manufaktur
Novartis Indonesia
No. Registrasi
BPOM: DKL9930410310A1