Ketahui Perbedaan Patah dan Keseleo Pergelangan Kaki
Halodoc, Jakarta - Ketika mengalami cedera pada kaki, banyak orang yang mungkin langsung pergi ke tukang urut atau spesialis patah tulang, lantaran berasumsi terjadi patah pada tulang. Padahal, bisa jadi cedera yang dialami hanyalah keseleo. Baik patah pergelangan kaki maupun keseleo memang sama-sama membuat kaki menjadi bengkak dan sakit. Namun, penanganan yang dibutuhkan keduanya berbeda dan kesalahan pengobatan bisa berisiko fatal, lho. Lalu, bagaimana cara membedakan patah dan keseleo pergelangan kaki?
Untuk mengetahui perbedaan keduanya, berikut akan dijabarkan satu-persatu:
Tanda Patah Pergelangan Kaki
Meskipun sama-sama menimbulkan rasa nyeri dan bengkak, patah tulang punya gejala dan tanda yang jauh berbeda dengan keseleo biasa. Tanda dan gejala dari patah tulang adalah:
-
Saat jatuh, kamu merasa atau bahkan mendengar bunyi ‘krek’.
-
Rasa nyeri yang cukup parah, apalagi jika hanya disentuh dengan lembut.
-
Bengkak pada bagian yang patah.
-
Terasa baal atau mati rasa di area yang patah tulang.
-
Memar.
-
Sakit jika berjalan dan tak mampu mengangkat beban berat atau menopang beban tubuh sendiri.
Baca juga: Serba-Serbi Penanganan Patah Pergelangan Kaki yang Tepat
Kamu bisa menggunakan obat penghilang rasa sakit juga ketika merasa sangat kesakitan. Biasanya, pemulihan patah tulang membutuhkan waktu yang lebih lama. Umumnya sekitar 6 minggu hingga hitungan bulan untuk bisa berjalan seperti biasa. Satu hal yang perlu diingat adalah, jika kamu mengalami gejala-gejala tadi usai cedera kaki, atau jika kamu benar-benar tidak tahu apakah sedang mengalami patah tulang atau tidak, sebaiknya segera minta bantuan medis dan jangan coba-coba memijat atau mengurut bagian yang sakit.
Sebab, jika memang mengalami patah tulang, memijat bagian yang patah hanya akan membuat patahan semakin melebar dan dapat menyebabkan komplikasi parah yang dapat berakibat fatal. Bahkan bisa berisiko kehilangan anggota gerak yang terkait, seperti sindrom kompartemen. Dengan memeriksakan diri ke dokter, kamu akan tahu dengan pasti apa yang terjadi pada diri dan penanganan bisa dilakukan dengan tepat.
Baca juga: Cara Mudah Atasi Kaki yang Keseleo
Tanda Kaki Keseleo
Umumnya, keseleo terjadi akibat adanya ligamen (pita yang mengikat antara dua tulang) yang robek, terlalu tertarik, atau terpelintir, sehingga menimbulkan rasa nyeri. Terpelintir atau robeknya ligamen ini disebabkan oleh adanya tekanan dan paksaan pada sendi, misalnya saja habis melakukan aktivitas fisik yang berat, terjatuh, atau tidak sengaja terpelintir kakinya saat berlari.
Selain rasa nyeri, tanda kaki keseleo lainnya adalah:
-
Memar pada bagian yang terkilir.
-
Timbul bengkak.
-
Perubahan warna kulit di area yang keseleo.
Jika ini yang dialami, kaki berarti benar hanya keseleo. Pengobatannya cukup dengan mengistirahatkan kaki dan mengompres bagian yang bengkak pakai kompres dingin. Bisa juga dengan minum obat pereda nyeri apabila masih merasa sakit. Keseleo ringan hanya memakan waktu beberapa hari saja hingga sembuh total. Semakin parah kondisinya, maka butuh waktu yang lebih lama untuk sembuh. Mungkin bisa berminggu-minggu.
Baca juga: Bolehkah Membenarkan Keseleo di Tukang Pijat?
Itulah sedikit penjelasan tentang perbedaan patah pergelangan kaki dan keseleo. Jika kamu membutuhkan informasi lebih lanjut soal hal ini atau gangguan kesehatan lainnya, jangan ragu untuk mendiskusikannya dengan dokter pada aplikasi Halodoc, lewat fitur Talk to a Doctor, ya. Mudah kok, diskusi dengan dokter spesialis yang kamu inginkan pun dapat dilakukan melalui Chat atau Voice/Video Call. Dapatkan juga kemudahan membeli obat menggunakan aplikasi Halodoc, kapan dan di mana saja, obatmu akan langsung diantar ke rumah dalam waktu satu jam. Yuk, download sekarang di Apps Store atau Google Play Store!
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan