Gangguan Gigi Bisa Sebabkan Biduran, Benarkah?
Halodoc, Jakarta - Bagi orang-orang sehat, biduran sama mengkhawatirkannya dengan masuk angin atau flu. Biduran ditandai dengan periode eksaserbasi dan remisi yang sifatnya berkepanjangan. Kondisi ini bisa bertahan selama bertahun-tahun. Biasanya, pemicu utamanya adalah cuaca, baik cuaca panas atau dingin. Namun, ternyata ada pemicu lain yang tidak berhubungan.
Pemicu tersebut adalah gangguan gigi. Kerusakan gigi dan infeksi lain memicu berbagai gangguan kesehatan kronis, seperti gatal-gatal. Infeksi bakteri seperti infeksi saluran kemih dan radang tenggorokan atau infeksi virus, misalnya hepatitis dan norovirus ditemukan sebagai pemicu terjadinya biduran.
Mungkin, dokter turut menguji dengan antigen Helicobacter pylori. Bukan tanpa alasan, sebanyak satu per tiga dari seluruh pengidap gatal-gatal kronis ternyata mengalami infeksi terkait bakteri tersebut.
Penyebab Lain Biduran
Selain karena gangguan gigi, biduran juga bisa terjadi karena hal berikut ini.
-
Penyakit Autoimun
American Osteopathic College of Dermatology menyebutkan setidaknya setengah dari kasus gatal kronis disebabkan oleh sistem kekebalan yang menyerang jaringan tubuh sendiri atau disebut autoimunitas. Penyakit tiroid adalah kondisi autoimun yang sering dikaitkan dengan biduran, diikuti oleh rheumatoid arthritis dan diabetes tipe 1.
Baca juga: Biduran pada Anak? Ini Faktor Penyebabnya
-
Cuaca Panas
Jika sinar matahari memicu terjadinya gatal-gatal, ini mungkin bisa langsung diketahui setelah kulit terkena paparan salah satu dari 3 jenis cahaya berikut: UVA, UVB, atau sinar matahari yang tidak mengandung ultraviolet, seperti misalnya yang terbiaskan melalui jendela ruangan.
Biasanya, biduran karena cahaya bisa sembuh dalam sehari, tetapi dalam sebagian besar kasus, ini sering kambuh. Untungnya, sinar matahari adalah pemicu yang terbilang langka.
-
Stres
Selain gangguan gigi, stres adalah penyebab biduran lainnya. Stres sering dikaitkan sebagai pemicu berbagai penyakit, tak terkecuali biduran. Stres bisa membuat kondisi gatal yang kamu alami menjadi semakin buruk. Oleh karena itu, coba untuk melakukan relaksasi setiap kali kamu merasakan adanya tekanan berlebih pada pikiran. Tidak hanya biduran, stres yang tidak tertangani bisa mengarah pada depresi parah.
Baca juga: Biduran Bisa Sebabkan Anafilaksis, Ini 13 Gejalanya
-
Olahraga
Apakah mungkin seseorang mengalami alergi terhadap keringat sendiri. Faktanya, hal tersebut bisa terjadi. Biasanya, biduran karena hal ini terjadi ketika kamu berolahraga yang membuat panas tubuh mengalami peningkatan, sehingga keringat menjadi berlebihan. Inilah yang memicu terjadinya reaksi biduran. Namun, bukan berarti kamu harus berhenti berolahraga. Sebaiknya, tanyakan pada dokter jika kamu mengalami gatal karena alergi pada keringat.
-
Suhu Dingin
Musim dingin mungkin tidak pernah menjadi musim yang menyenangkan untuk sebagian besar orang, karena biduran sangat sering terjadi karena cuaca dingin. Tidak hanya cuaca, pemicu lain kamu bisa gatal-gatal adalah makanan dingin atau bahkan air kolam renang. Biasanya, dokter melakukan pemeriksaan sederhana untuk mengetahui apakah dingin menjadi pemicu terjadinya biduran, seperti menempelkan es batu pada permukaan kulit.
Baca juga: Ini Alasan Gatal Biduran Enggak Boleh Digaruk
Jadi, penting untuk mengenali apa saja pemicu biduran dan bagaimana cara tepat mengatasi gangguan kulit ini. Pasalnya, rasa gatal yang kamu alami mungkin sangat mengganggu, sehingga membutuhkan penanganan segera. Kamu bisa langsung menanyakan pada dokter bagaimana tindakan pengobatannya melalui aplikasi Halodoc. Kamu bisa langsung membeli obat resep dari dokter melalui aplikasi ini. Nah, segera download aplikasi Halodoc, ya!
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan