5 Tips Lebaran Sehat
Halodoc, Jakarta – Lebaran adalah momen penuh suka cita. Selain adanya tradisi maaf-maafan dan mudik, momen lebaran juga tidak terlepas dari makanan khas yang penuh kelezatan. Mulai dari ketupat, opor ayam, rendang, semur daging, sambal goreng ati, hingga kue nastar.
(Baca juga: Libur Lebaran Ditambah, Berat Badan Jangan Ditambah)
Meskipun banyak makanan lezat, kamu tetap perlu memerhatikan setiap makanan yang kamu konsumsi. Sebab, makanan khas lebaran cenderung mengandung banyak karbohidrat dan lemak yang bisa memengaruhi kesehatan.
Tips Lebaran Sehat
Kabar baiknya, kamu masih bisa kok menikmati semua makanan yang dihidangkan saat lebaran tanpa perlu mengkhawatirkan kesehatan. Bagaimana caranya? Simak lima tips lebaran sehat berikut ini, yuk!
1. Kendalikan Nafsu Makan
Makanan lezat memang tak boleh disia-siakan. Tapi, kamu tetap perlu mengendalikan nafsu makan saat berkunjung ke banyak rumah di momen lebaran. Setidaknya, kamu bisa mengatur strategi agar tidak “kalap” saat melihat banyak makanan lezat yang disajikan. Diantaranya dengan makan di rumah sebelum berkunjung ke rumah orang lain, menghabiskan waktu dengan mengobrol, dan cara lain yang bisa mengalihkan keinginan kamu untuk mencicipi semua makanan yang disajikan.
2. Perhatikan Variasi Makanan
Agar berat badan tidak meningkat tajam, kamu perlu memerhatikan setiap asupan yang kamu konsumsi. Berikut adalah rekomendasi para ahli terkait jumlah asupan makanan untuk orang dewasa:
- Karbohidrat: 45 – 60 persen dari total kalori harian.
- Lemak: 20 – 25 persen dari total kalori harian.
- Protein: 10 – 20 persen dari total kalori harian.
- Serat: Lebih dari 25 gram per hari.
- Gula: 50 gram atau setara dengan 4 sendok makan per hari.
- Garam: 5 gram atau setara dengan 1 sendok makan per hari.
Jika kesulitan untuk menghitungnya, kamu bisa mengakalinya dengan mengonsumsi makanan yang bervariasi dan menggunakan piring kecil. Lalu, kamu bisa mengisi piring tersebut dengan jenis makanan yang sesuai dengan rekomendasi para ahli.
3. Penuhi Piring dengan Sayur
Untuk mencegah makan berlebih, kamu bisa memenuhi piring dengan makanan bersayur (misalnya lontong sayur dan sayur labu). Sebab, sayuran mengandung banyak serat yang bisa membantu kamu kenyang lebih cepat sehingga mencegah makan berlebih. Jika menu sayur banyak mengandung santan, kamu bisa mengurangi kuah bersantan tersebut karena santan mengandung lemak jenuh yang tinggi.
4. Hindari Bagian Daging yang Berlemak
Ada banyak menu makanan berbahan dasar daging saat lebaran. Meskipun rasanya lezat, daging cenderung tinggi akan lemak jenuh. Oleh sebab itu, kamu perlu menghindari bagian daging yang berlemak jika tidak ingin kolesterol tubuh meningkat. Caranya cukup dengan memilih bagian daging yang tidak banyak mengandung lemak, seperti bagian dada ayam dan menghindari makan kulit ayam.
(Baca juga: Cegah Serangan Penyakit Jantung dengan Kebiasaan Ini)
5. Berhenti Setelah Kenyang
Setelah kenyang, sebaiknya kamu berhenti makan meskipun ada keinginan untuk mencicipi makanan lainnya. Jika sinyal rasa kenyang diabaikan, maka, kamu berpotensi untuk makan melebihi jumlah yang dibutuhkan oleh tubuh.
Itulah lima tips lebaran sehat yang bisa kamu coba lakukan. Kalau kamu punya keluhan kesehatan saat lebaran, gunakan aplikasi Halodoc saja untuk berbicara dengan dokter. Kamu hanya perlu download aplikasi Halodoc di App Store atau Google Play. Setelah itu, kamu bisa masuk ke fitur Contact Doctor untuk bicara pada dokter kapan saja dan dimana saja melalui Chat, dan Voice/Video Call. Jadi, yuk gunakan aplikasi Halodoc sekarang juga.
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan