Termasuk Makanan Ringan, Ini Jumlah Kalori Popcorn

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   16 November 2022

“Popcorn adalah camilan yang tergolong rendah kalori. Bukan itu saja, nutrisi didalamnya bisa memberikan berbagai manfaat bagi kesehatan.”

Termasuk Makanan Ringan, Ini Jumlah Kalori PopcornTermasuk Makanan Ringan, Ini Jumlah Kalori Popcorn

Halodoc, Jakarta – Popcorn adalah biji jagung yang mengembang saat dipanaskan. Makanan yang kerap dijadikan “teman” saat menonton film ini termasuk camilan yang sehat, lho! Selain kaya nutrisi, popcorn mengandung kalori yang cukup rendah. 

Melansir dari Healthline, per 100 gram popcorn mengandung 387 kalori. Atau, popcorn hanya mengandung 31 kalori per cangkirnya. Jika dibandingkan camilan lain, seperti keripik kentang, kalori popcorn jelas lebih rendah. 

Tabel Nutrisi Popcorn

Berikut tabel nutrisi dari 100 gram (3,5 ons) porsi popcorn :

  • Energi: 387 kalori 
  • Protein: 12,94 gram 
  • Lemak total: 4,54 gram 
  • Karbohidrat: 77,78 gram
  • Serat: 14,5 gram 
  • Gula: 0,87 gram 
  • Kalsium: 7 miligram
  • Vitamin B1 (Thiamin): 0,104 miligram
  • Vitamin K: 1,02 mikrogram 
  • Asam folat: 31 mikrogram
  • Vitamin B3 (Niacin): 2,308 miligram 
  • Vitamin B2: 0,083 miligram 
  • Zat besi: 3,19 miligram 
  • Vitamin B6 (Pyridoxine): 0,157 miligram 
  • Magnesium: 144 miligram
  • Vitamin E: 0,29 miligram 
  • Fosfor: 358 miligram 
  • Kalium: 329 miligram
  • Seng: 3,09 miligram

Baca Juga: Ini Tips Membuat Popcorn yang Lebih Sehat untuk Teman Menonton

Tips Membuat Popcorn Sehat

Walaupun tergolong sehat, popcorn yang ditambahkan gula dan garam berlebihan bisa menurunkan manfaat kesehatannya. Berikut tips membuat popcorn sehat untuk mempertahankan manfaatnya: 

1. Pilih minyak yang lebih sehat

Hindari menggunakan minyak yang kurang sehat, seperti minyak kelapa sawit dan minyak kelapa untuk memasak karena tinggi kandungan lemak jenuhnya. Kamu bisa menggantikannya dengan minyak yang lebih sehat, seperti minyak kenari, minyak zaitun atau minyak kanola untuk membuat popcorn.

2. Atur porsinya

Popcorn seringkali bikin ketagihan sampai membuat seseorang lupa sudah berapa banyak porsi yang dihabiskan. Satu cangkir popcorn polos saja sudah mengandung sekitar 30 kalori. Memakannya terlalu banyak bisa memicu berat badan. Oleh sebab itu, atur porsi popcorn yang kamu agar tidak berlebihan. 

3. Tambahkan toping yang lebih sehat

Bumbui popcorn dengan cara yang sehat. Misalnya, dengan saus pedas atau melelehkan beberapa lembar keju. Kalau sensasi rasa yang baru, kamu bisa menambahkan taburan cuka balsamic, menyandingkannya dengan acar atau menambahkan cabai jalapeo.

4. Tambahkan protein

Menambahkan protein membuat kamu kenyang lebih lama dan lebih padat nutrisi. Kamu bisa menambahkan satu sendok makan selai kacang, parutan keju atau suwiran dada ayam yang berbumbu barbeque. Dengan cara ini, kamu akan lebih cepat kenyang dan tidak makan berlebihan.

Cara Simpel Membuat Popcorn di Rumah

Jika kamu tertarik membuat popcorn di rumah, berikut langkah-langkahnya:

  • Panaskan minyak di atas panci.
  • Masukkan biji jagung kering ke dalam panci.
  • Masak dengan api sedang lalu tutup panci dan tunggu sampai jagung meletup-letup.
  • Setelah letupan berhenti, tuangkan ke wadah.
  • Taburi dengan keju parut, selai kacang atau toping lainnya yang kamu sukai.

Selain kesehatan fisik, kesehatan mental juga tak kalah penting untuk diperhatikan. Bila kamu mengalami masalah yang berhubungan dengan mental, jangan ragu untuk menemui psikolog. Segera buat janji medis dengan psikolog di aplikasi Halodoc. Jangan tunda sebelum kondisinya semakin memburuk, download Halodoc sekarang juga!

Baca Juga: Popcorn Tanpa Mentega untuk Camilan Sehat di Kantor

Banner download aplikasi Halodoc
Referensi:
Cleveland Clinic. Diakses pada 2022. 9 Best Tips For Healthier Popcorn.
Eating Well. Diakses pada 2022. How to Make the Most Delicious Popcorn at Home.
Healthline. Diakses pada 2022. Popcorn Nutrition Facts: A Healthy, Low-Calorie Snack?