Senam Neurobik Tingkatkan Daya Ingat, Kok Bisa?
Halodoc, Jakarta – Sebenarnya enggak cuma tubuh saja yang butuh olahraga, otak pun juga butuh “nge-gym” agar ketajamannya terjaga. Sebab kalo enggak rutin dilatih, ketajaman otak bisa-bisa tumpul dan akhirnya menimbulkan masalah baru. Apalagi kehidupan modern sekarang yang penuh rutinitas, justru membuat ketajaman otak makin menumpul. Nah, untuk menjaga kebugaran otak bisa dilakukan dengan senam neurobik. Manfaat senam neurobik bisa lho, bikin ketajaman otak tetap terjaga.
Menyehatkan dan Menjaga Ketajaman Otak
Menurut ahli dalam buku Keep Your Brain Alive, kegiatan rutin itu bisa “membunuh” otak. Kok bisa? Pasalnya, kegiatan rutin dilakukan di bawah sadar sehingga otak hanya membutuhkan sedikit energi untuk bekerja. Ibarat kata, otak enggak aktif secara “fisik”.
Nah, manfaat senam neurobik sendiri sama halnya dengan senam aerobik pada otot-otot kamu. Senam neurobik bertujuan untuk membantu kamu memelihara kebugaran mental dan kekuatan otak meski usia terus bertambah.
Manfaat senam neurobik ini juga bisa menstimulasi pola-pola aktivitas neuron (sel saraf) yang menciptakan lebih banyak koneksi antara area-area di dalam otak. Kalau sudah begitu, sel-sel saraf akan lebih banyak memproduksi neurotrofin, nutrisi yang menyehatkan kondisi neuron.
Neuron sendiri juga punya serabut saraf yang disebut dendrit. Serabut saraf yang satu ini memiliki fungsi untuk menerima dan memproses informasi dari neuron lain dan membentuk basis memori. Nah, kalau otak enggak dijaga kebugarannya, otomatis dendrit bisa menciut. Mau tahu masalah klasik yang akan timbul? Istilah sehari-harinya disebut “pelupa”.
Macam-Macam Neurobik
Sama halnya dengan aerobik, senam neurobik pun terdiri dari berbagai ragam. Menariknya, senam neurobik enggak bisa dilakukan lewat aktivitas sehari-hari. Mulai dari mandi, melihat, mengacak rutinitas, hingga menyikat gigi. Penasaran? Berikut penjelasannya:
- Pejamkan Mata Saat Mandi
Untuk melakukan senam aerobik jenis ini, kamu harus berhati-hati. Ingat, ini bukan untuk kamu yang gampang jatuh. Cara melakukannya cukup simpel. Cobalah meraih gayung, sabun, sampo, dan lainnya dengan menggunakan rabaan. Dengan kata lain, kamu perlu mandi, bilas, bercukur tanpa bantuan mata. Cara ini bisa membuat tangan kamu mengenali berbagai tekstur benda yang selama ini enggak kamu sadari saat melihat.
- Memilih Tanpa Melihat
Kelihatannya memang sulit, tapi caranya mudah kok. Kamu hanya perlu memejamkan mata untuk memilih barang-barang, seperti baju, sepatu, celana, dan lain-lain. Alternatifnya, kamu bisa menggunakan jari-jari, sentuhan, pipi, atau bibir untuk memilihnya.
- Mengacak Rutinitas
Kamu bisa lho, mencuri-curi kesempatan di tempat kerja untuk berlatih neurobik. Caranya, kamu bisa mengacak segala hal yang menjurus ke rutinitas kamu di kantor. Cara paling gampang, misalnya, menata ulang tata letak peralatan di meja kerja kamu. Contoh, yang biasa di kiri bisa kamu pindahkan ke kanan atau sebaliknya. Bukan cuma benda saja yang bisa kamu “tata ulang”. Kamu juga bisa menata ulang jadwal rapat rutin atau jadwal untuk membuka kotak email.
Kata ahli, cara ini bisa meningkatkan kewaspadaan otak kamu. Sebab tatanan yang teratur membuat otak sudah terpogram. Nah, adanya perubahan tata letak bisa membuat otak memprogram kembali.
- Sikat Gigi Dengan Tangan Satunya
Apa kamu pernah mencoba untuk menggosok gigi dengan tangan kiri, atau tangan kanan bagi kamu yang kidal? Caranya mudah kok. Bukalah tutup pasta gigi dan bubuhkan pasta gigi. Lalu, cobalah menyikat gigi dengan tangan yang tidak dominan. Selain menyikat gigi, kamu juga bisa melakukan senam ini dengan cara lain. Misalnya, bercukur, merias wajah, menggunakan remote TV, menyisir, atau mengancingkan baju.
Menurut ahli, kegiatan ini bisa memaksa otak kamu untuk menonaktifkan sisi otak yang biasa dipakai. Sebagai gantinya, otak akan mengaktifkan sisi otak yang satunya. Nah, aktivitas ini bisa menambah jumlah sirkuit-sirkuit di dalam korteks yang mengontrol dan memproses informasi terkait dengan kegiatan rabaan atau sentuhan.
Nah, sudah tahu kan manfaat senam neurobik dan jenis-jenisnya? Yuk, senam neurobik agar ketajaman otak dan kebugarannnya makin terjaga. Kalau kamu mau tahu lebih jauh mengenai manfaat senam neurobik, kamu bisa menghubungi dokter melalui aplikasi Halodoc untuk berdiskusi mengenai hal tersebut. Yuk, download aplikasi Halodoc sekarang juga di App Store dan Google Play.
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan