Selulit Ganggu Penampilan, Ini 4 Bahan Alami untuk Menghilangkannya

Ditinjau oleh  Redaksi Halodoc   16 Oktober 2018
Selulit Ganggu Penampilan, Ini 4 Bahan Alami untuk MenghilangkannyaSelulit Ganggu Penampilan, Ini 4 Bahan Alami untuk Menghilangkannya

Halodoc, Jakarta - Selulit adalah permasalahan kulit yang dapat mengganggu keindahan tubuh. Saat hendak memakai pakaian mini atau swimsuit kebanyakan wanita dapat kehilangan kepercayaan diri karena selulit. Selulit terjadi saat kulit memiliki area yang didasari oleh timbunan lemak hingga membuat kulit berlekuk dan menggumpal.

Memiliki selulit bukan menandakan kamu mengalami kelebihan berat badan karena selulit dapat muncul pada orang yang kurus. Namun, apabila kondisi kamu sekarang mengalami kelebihan berat badan, maka saat kamu hendak menurunkan berat badan selulit akan berkurang.

Penyebab Terbentuknya Selulit

Faktanya, selulit lebih sering terjadi pada wanita dibandingkan pria karena kulit pria lebih tebal dan memiliki jaringan ikat di bawah kulit yang tidak membuat ruang untuk lemak.  Selain itu, selulit biasanya lebih tampak pada mereka yang memiliki warna kulit terang, sementara mereka yang berkulit gelap jarang menemukan selulit di tubuhnya. Tingkat penampakan selulit dipengaruhi oleh beberapa faktor, antara lain:

  • Pola makan yang buruk

  • Pola diet yang salah

  • Metabolisme tubuh yang lambat

  • Kurang gerak

  • Perubahan hormon

  • Kurang asupan air

  • Lemak dalam tubuh

  • Ketebalan dan warna kulit

Cara Menghilangkan Selulit dengan Bahan Alami

Banyak orang yang ingin tahu cara menghilangkan selulit karena dianggap mengganggu penampilan. Beberapa di antara dari kamu pasti takut dengan beberapa metode penghilang selulit yang terlihat mengerikan dan harganya tidak murah. Ini beberapa cara alami yang dapat kamu gunakan untuk mengatasi selulit:

Teh Hijau

Selulit biasanya dikaitkan dengan lemak yang tertimbun di tubuh. Oleh karena itu, dengan melakukan diet maka selulit dapat dihilangkan. Pilih minuman alami seperti teh hijau yang mampu membakar lemak dalam tubuh. Teh hijau merupakan pilihan tepat karena membantu meningkatkan metabolisme dan sirkulasi darah, serta mendetoksifikasi tubuh secara alami.

Ampas Kopi

Jika kamu punya kopi bubuk di rumah, coba seduh kopi tersebut dan sisakan ampasnya untuk dioleskan ke selulit. Gosokkan ampas kopi secara perlahan ke area yang memiliki selulit. Cara ini dinilai ampuh karena ampas kopi membantu menghilangkan racun dalam kulit yang menjadi faktor timbulnya selulit.

Minyak Zaitun

Minyak zaitun adalah minyak serbaguna, salah satunya sebagai cara mengatasi selulit. Ambil beberapa tetes minyak zaitun dan oles ke bagian kulit yang berselulit. Gunakan setiap hari untuk hasil yang maksimal.

Tomat

Tomat adalah salah satu sumber likopen yang berfungsi untuk mencegah kerusakan pada kolagen dan mencegah penumpukan lemak. Gunakan 2 tomat untuk dihancurkan dan ditambah sesendok teh jus lemon. Oleskan tomat tersebut pada bagian kulit yang berselulit dan pijat secara perlahan selama 15 menit. Setelah itu bilas dengan air bersih.

Selain dengan bahan-bahan alami di atas, kamu dapat menghilangkan selulit dengan menerapkan pola hidup sehat. Pola hidup sehat tersebut, di antaranya mengurangi konsumsi lemak, olahraga teratur, dan berhenti merokok.

Untuk informasi lebih lengkap mengenai pengobatan tepat untuk mengatasi selulit atau masalah kesehatan kulit yang laun, kamu dapat berdiskusi dengan dokter ahli di Halodoc. Selain berdiskusi dengan dokter, kamu juga dapat membeli obat dengan layanan Apotek Antar dari Halodoc. Yuk, download aplikasinya sekarang di App Store dan Google Play!

Baca juga: