Harus Tahu, Ini Segala Hal tentang Neurologi Anak
Halodoc, Jakarta - Neurologi pediatri atau neurologi anak mengacu pada cabang kedokteran yang khusus menangani diagnosis dan pengelolaan kondisi neurologis pada neonatus atau bayi baru lahir, bayi, anak-anak dan remaja. Seorang dokter neurologi anak mempunyai spesialisasi terhadap penyakit dan gangguan sumsum tulang belakang, otak, sistem saraf tepi, sistem saraf otonom, otot, dan pembuluh darah yang memengaruhi individu pada anak-anak.
Jika seorang anak memiliki masalah yang melibatkan sistem saraf, ahli neurologi ini memiliki pelatihan dan pengetahuan spesialis untuk menilai, mendiagnosis, dan merawat anak. Kondisi yang ditangani oleh ahli saraf neurologi tersebut sangat bervariasi, dari gangguan yang relatif sederhana seperti migrain atau cerebral palsy, hingga kondisi yang lebih kompleks dan langka seperti penyakit metabolik atau gangguan neurodegeneratif.
Neurologi anak bertindak sebagai konsultan untuk dokter perawatan primer, yang dapat merujuk anak-anak ke ahli saraf untuk perawatan spesialis. Untuk anak-anak dengan penyakit neurologis jangka panjang, ahli saraf pediatri menyediakan perawatan dan konsultasi rutin.
Neurologi anak ditemukan di berbagai lingkungan medis mulai dari rumah sakit anak-anak hingga praktik rawat jalan, dan klinik swasta. Ahli saraf tersebut menggabungkan pemahamannya tentang diagnosis dan perawatan sistem saraf dengan keahlian dalam gangguan anak-anak dan kebutuhan khusus anak-anak.
Selain itu, kondisi yang dapat dideteksi oleh neurologi anak, antara lain:
-
Gangguan kejang, termasuk kejang demam dan epilepsi.
-
Cedera kepala.
-
Tumor otak.
-
Kelemahan, termasuk cerebral palsy, distrofi otot, dan gangguan otot-otot.
-
Sakit kepala dan migrain.
-
Gangguan perilaku, termasuk hyperactivity disorder (ADHD), autisme, dan masalah tidur.
-
Gangguan perkembangan, termasuk keterlambatan bicara dan masalah koordinasi.
-
Kecacatan intelektual.
-
Hydrocephalus (penumpukan cairan di dalam otak).
Baca Juga : Faktor Penyebab Bayi Mengalami Lumpuh Otak
Pemeriksaan yang Termasuk dalam Neurologi Anak
Ahli neurologi anak sering membuat diagnosis dengan mendengar tentang gejala yang timbul, riwayat kesehatannya, dan pemeriksaan fisik, tetapi kadang-kadang, lebih banyak tes diperlukan untuk membuat diagnosis.
Pemeriksaan umum yang dilakukan oleh ahli saraf anak meliputi:
EEG (electroencephalogram) adalah tes yang mencari masalah dengan aktivitas listrik di otak seseorang. Tes ini dapat digunakan untuk mencari kejang, dan untuk memastikan otak anak ibu membuat jenis aktivitas listrik yang diharapkan sesuai dengan usianya.
MRI (magnetic resonance imaging) atau CT scan adalah jenis tes pencitraan yang digunakan untuk mengambil gambar otak dan/atau tulang belakang. Pemeriksaan ini dapat mencari tanda-tanda tumor otak, stroke, infeksi, multiple sclerosis, kondisi genetik tertentu, dan banyak lagi.
Tusukan pada pinggang adalah tes yang dilakukan oleh dokter dengan memasukkan jarum kecil di punggung bawah untuk mengambil sampel cairan tulang belakang, yang mengelilingi otak dan sumsum tulang belakang kamu. Cara ini dapat membantu mencari tanda-tanda infeksi atau peradangan.
Tes darah yang mungkin termasuk laboratorium dasar yang memeriksa perubahan elektrolit atau tanda-tanda infeksi, atau pengujian yang lebih rumit seperti tes genetik untuk gangguan tertentu.
Baca Juga : 8 Cara Mendeteksi Penyakit Myasthenia Gravis pada Anak
Cara untuk Menemui Neurologi Anak
Jika anak ibu perlu menemui neurologi anak, biasanya dokter lain akan membuat rujukan. Dokter kamu dapat merekomendasikan ahli saraf anak yang terbaik menurutnya. Neurologi anak dapat memiliki praktiknya sendiri, atau dapat bekerja di klinik, di pusat medis universitas, atau di rumah sakit.
Ahli saraf anak tersebut mungkin perlu menjadwalkan janji temu untuk anak ibu tergantung pada cakupan asuransi dan faktor-faktor lainnya. Kamu mungkin juga harus menunggu beberapa bulan sebelum dapat menemui spesialis.
Baca Juga : Benarkah Mikrosefali adalah Penyakit Turunan?
Itulah beberapa hal yang harus kamu tahu tentang neurologi anak. Jika kamu ingin membuat janji temu dengan dokter ahli neurologi anak di rumah sakit pilihan, kamu bisa melakukannya dengan menggunakan Halodoc. Ayo, download aplikasi Halodoc di smartphone kamu!