Sedang Merawat Orang Sakit? Ini Tips yang Perlu Diketahui

5 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   25 September 2024

“Merawat orang sakit bukanlah hal yang mudah. Sebagai caregiver, ketahui berbagai tips merawat orang sakit agar tidak mudah kelelahan dan stres.”

Sedang Merawat Orang Sakit? Ini Tips yang Perlu DiketahuiSedang Merawat Orang Sakit? Ini Tips yang Perlu Diketahui

DAFTAR ISI

  1. Tips Merawat Orang Sakit

Halodoc, Jakarta – Merawat orang sakit bukanlah tugas yang mudah. Sebagai caregiver, tanggung jawab yang diemban sering kali lebih dari sekadar memberikan obat atau menjaga kebersihan fisik. 

Kamu juga berperan sebagai pendamping emosional, pendengar setia, dan sumber kekuatan bagi mereka yang dirawat. Namun, di balik dedikasi dan pengorbanan ini, sering kali seorang caregiver lupa untuk menjaga diri sendiri. 

Tekanan fisik dan mental yang berkelanjutan dapat menyebabkan kelelahan (burnout), yang justru bisa menghambat kemampuan untuk memberikan perawatan terbaik.

Tips Merawat Orang Sakit

Bagi kamu si caregiver, berikut sejumlah tips yang dapat kamu lakukan dalam merawat orang yang sakit:

1. Pentingnya merawat diri sendiri

Banyak caregiver cenderung mengabaikan kesehatan diri mereka sendiri karena berfokus pada kebutuhan orang yang dirawat.

Padahal, merawat diri sendiri adalah salah satu hal yang paling penting dalam memastikan kemampuan untuk terus merawat orang lain dengan baik.

Perawatan diri adalah bagian dari pengelolaan stres yang sangat diperlukan bagi seorang caregiver.

Sempatkan waktu yang bertujuan untuk menjaga kesehatan fisik dan mental. Apa itu Kesehatan Mental? Gejala & Penyebabnya yang perlu kamu tahu.

Hal ini bisa menjaga daya tahan tubuh serta memperpanjang kemampuan untuk merawat. 

Contohnya bisa dengan melakukan hal-hal sederhana seperti menerapkan pola makan sehat, berolahraga, dan cukup tidur setiap malam.

Salah satu aspek penting dari merawat diri sendiri adalah mengakui bahwa kebutuhan diri juga penting.

Luangkan waktu untuk istirahat, melakukan aktivitas yang disukai, atau sekadar berjalan-jalan santai.

Semua ini bisa membantumu untuk meredakan stres dan memberikan energi baru.

2. Usahakan tetap bersosialisasi dengan orang lain

Sering kali, caregiver merasa terisolasi karena peran mereka yang menuntut perhatian penuh kepada pasien. Namun, usahakan jaga hubungan sosial dengan teman atau keluarga. 

Rasa keterhubungan ini dapat membantu kamu untuk mengurangi rasa kesepian dan memberikan dukungan emosional.

Menjaga interaksi sosial dapat membantu meningkatkan kesehatan mental, terutama bagi mereka yang mengalami tekanan sebagai caregiver

Berbicara dengan orang yang bisa dipercaya juga dapat memberikan perspektif baru dan mendapat dukungan.

Jangan ragu untuk mencari bantuan dari orang-orang terdekat, baik itu teman, keluarga, atau komunitas pendukung caregiver

Berbagi cerita atau curahan hati kepada orang lain bukanlah tanda kelemahan, tetapi sebuah cara efektif untuk meredakan beban mental.

3. Manajemen waktu yang baik

Manajemen waktu adalah keterampilan penting bagi caregiver. Jadwal yang ketat untuk memberi obat, merawat, dan menjalankan tugas-tugas rumah tangga lainnya bisa menjadi sumber stres tambahan. 

Oleh karena itu, buatlah jadwal yang teratur dan realistis. Catat jadwal harian yang meliputi waktu untuk pasien dan waktu untuk diri sendiri. 

Dengan cara ini, kamu bisa memastikan bahwa semua tugas terselesaikan, tanpa harus merasa terburu-buru atau terlalu tertekan.

Selain itu, memprioritaskan tugas-tugas yang paling penting juga dapat membantu mengurangi rasa kewalahan. 

Misalnya, memastikan perawatan medis dilakukan tepat waktu, sementara tugas-tugas rumah tangga lainnya bisa diselesaikan secara bertahap atau dengan bantuan orang lain.

4. Pahami batasan diri

Salah satu tantangan terbesar bagi caregiver adalah merasa harus melakukan semuanya sendiri. 

Padahal, setiap orang memiliki keterbatasan fisik dan emosional. Pahami bahwa kamu tidak harus menanggung semua beban.

Merasa lelah atau tidak mampu menangani beberapa tugas adalah hal yang wajar. Jangan takut untuk meminta bantuan dari anggota keluarga lain atau profesional kesehatan. 

Bahkan, berkonsultasi dengan tenaga kesehatan untuk merencanakan perawatan bersama bisa menjadi cara yang efektif untuk meringankan tanggung jawabmu 

Meminta bantuan bukan tanda kelemahan, melainkan hal bijak yang perlu kamu lakukan.

Kamu berhak menerima dukungan, baik itu bantuan fisik, emosional, atau bantuan dalam hal-hal kecil seperti mengurus administrasi atau belanja harian.

5. Cukup beristirahat

Beristirahat bukanlah pertanda kamu caregiver yang malas, tetapi ini adalah kebutuhan wajibmu.

Tubuh dan pikiran membutuhkan waktu untuk pulih setelah melalui hari-hari yang penuh tuntutan. 

Kurangnya istirahat justru menyebabkan kelelahan dan memperburuk kondisi fisik maupun mental seorang caregiver.

Kurang tidur atau kelelahan kronis bisa menyebabkan penurunan fungsi kognitif.

Pada akhirnya, hal ini dapat memengaruhi kemampuan kamu dalam mengambil keputusan terkait perawatan.

Oleh karena itu, pastikan kamu mendapatkan waktu tidur yang cukup, setidaknya 7-8 jam per malam. 

Jika diperlukan, jangan ragu untuk mengambil waktu istirahat di siang hari, terutama ketika merasa sangat lelah.

6. Nikmati momen kecil

Meskipun merawat orang sakit adalah tanggung jawab yang serius, tidak ada salahnya untuk sesekali menikmati momen-momen kecil yang membawa kebahagiaan. 

Tertawa dan berbagi cerita lucu bisa menjadi pelipur lara yang efektif, baik untuk dirimu maupun untuk orang yang dirawat.

Tertawa dapat membantu mengurangi stres, meningkatkan suasana hati, dan bahkan memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Pahami lebih lanjut tentang Stres – Gejala, Penyebab, Pencegahan & Pengobatannya berikut ini.

Ini bisa menjadi cara sederhana namun ampuh untuk memperbaiki kesejahteraan secara keseluruhan, terutama di tengah-tengah situasi yang menantang.

7. Manfaatkan teknologi

Di era modern, teknologi dapat menjadi sekutu terbaik bagi caregiver.

Aplikasi pengingat obat, catatan kesehatan digital, hingga layanan telemedisin dapat membantu mengelola perawatan agar lebih mudah. 

Bukan cuma membuat pekerjaanmu menjadi lebih efisien, tetapi juga memberikan waktu ekstra bagi dirimu untuk beristirahat.

Banyak aplikasi kesehatan yang kini bisa diunduh secara gratis dan menawarkan berbagai fitur praktis. 

Mulai dari pengingat jadwal obat hingga pencatatan tanda-tanda vital pasien. Memanfaatkan teknologi ini bisa mengurangi stres terkait pengaturan waktu dan memperbaiki kualitas perawatan.

Itulah penjelasan seputar tips merawat orang sakit yang perlu kamu ketahui. Jika kamu mengalami kelelahan, hubungi dokter di Halodoc saja.

Mereka bisa memberikan saran perawatan yang tepat sekaligus meresepkan obat. Tunggu apa lagi? Pakai Halodoc sekarang juga!

Referensi:
Mayo Clinic. Diakses pada 2024. Caregiver stress: Tips for taking care of yourself. 
National Institutes of Health (NIH).  Diakses pada 2024. Caregiving: Taking Care of Yourself. 
WebMD.  Diakses pada 2024. Caregiver Stress Management Tips. 
Cleveland Clinic.  Diakses pada 2024. Caring for a Loved One: What You Need to Know. 

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan