Seberapa Efektif Laser Wajah untuk Bekas Jerawat?

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   11 Februari 2020
Seberapa Efektif Laser Wajah untuk Bekas Jerawat?Seberapa Efektif Laser Wajah untuk Bekas Jerawat?

Halodoc, Jakarta – Bekas jerawat yang muncul di wajah memang sangat mengganggu dan dapat mengurangi kecantikan. Itulah mengapa berbagai macam cara rela dilakukan banyak orang demi mengatasi masalah kecantikan yang satu ini. Mulai dari menggunakan bahan-bahan alami, pengelupasan kulit, sampai dermabrasi. 

Bila cara-cara tersebut tidak mempan, maka laser wajah adalah pilihan yang sering dilirik banyak orang, karena dianggap ampuh menghilangkan bekas jerawat. Namun, benarkah demikian? Simak penjelasannya di bawah ini.

Baca juga: Ini 5 Bahan Alami untuk Hilangkan Bekas Jerawat

Bekas jerawat atau yang disebut juga dengan acne scar adalah masalah kecantikan yang paling umum dialami oleh pemilik jerawat. Jerawat yang pecah kadang-kadang menciptakan lesi yang lebih dalam, sehingga kulit tidak bisa memperbaiki lesi ini sampai mulus seperti semula. Terbentuknya acne scar juga sedikit banyak dipengaruhi oleh tingkat keparahan lesi, seberapa sering jerawat muncul, sampai keterlambatan pengidap dalam menanganinya. Bekas jerawat juga bisa terjadi bila kamu sering membuat jerawat pecah secara paksa dengan cara memencetnya. 

Sebelum mencari cara terbaik untuk menghilangkan bekas jerawat, ada baiknya kamu ketahui dulu jenis-jenis bekas jerawat berikut ini:

  • Bekas jerawat atrofik. Bekas luka ini muncul sebagai lekukan kecil pada permukaan kulit. Bekas jerawat ini terbentuk ketika kulit tidak membuat fibroblast yang cukup dalam proses penyembuhan. Fibroblast adalah sel yang berperan penting dalam penyembuhan luka dan sintesis kolagen.

  • Bekas jerawat hipertrofik. Bekas luka ini terjadi ketika kulit memproduksi terlalu banyak fibroblast saat area jerawat memulih. Akibatnya, bekas luka malah jadi terangkat.

  • Bekas keloid. Bekas jerawat ini mirip dengan bekas jerawat hipertrofik, tetapi biasanya jauh lebih tebal daripada bekas jerawat asli. Keloid biasanya juga lebih gelap daripada kulit di sekitarnya dan bisa berwarna merah atau cokelat. Bekas jerawat keloid juga dapat menimbulkan gejala, seperti gatal atau sakit.

Cara Kerja Laser Wajah

Perawatan laser untuk bekas jerawat bertujuan untuk meminimalkan munculnya bekas luka dari jerawat yang lama. Laser wajah untuk bekas jerawat bekerja dengan dua cara. Pertama, panas dari laser berfungsi untuk menghilangkan lapisan atas kulit kamu di mana bekas luka terbentuk. Saat lapisan atas dari bekas luka kamu mengelupas, kulit akan tampak lebih halus, dan penampilan bekas luka tersebut kurang terlihat.

Ketika jaringan parut pecah, panas dan cahaya dari laser juga mendorong sel-sel kulit baru dan sehat untuk tumbuh. Aliran darah ditarik ke daerah itu oleh panasnya laser dan peradangan menjadi berkurang ketika pembuluh darah di bekas luka ditargetkan.

Semua ini bekerja sama untuk membuat bekas luka menjadi lebih tidak terlihat, mengurangi kemerahan, dan membuat bekas jerawat menjadi lebih kecil. Hal ini juga meningkatkan penyembuhan kulit kamu.

Baca juga: 8 Treatment Kecantikan untuk Menghilangkan Bekas Jerawat

Efektivitas Laser Wajah

Beberapa orang yang sudah pernah mencoba laser wajah, mengakui bahwa tindakan perawatan yang satu ini memberikan hasil yang lebih baik dan efektif dalam mengatasi bekas jerawat. "Saya sudah menjalani dermabrasi sebanyak dua kali, tapi tidak memberikan perbaikan bagi bekas jerawat saya. Namun, ada perubahan yang sangat besar sejak saya menjalani operasi laser," ungkap Mercedes Rezvanpour. 

Sebenarnya tidak ada ukuran yang pasti mengenai keberhasilan penyembuhan bekas jerawat dan kepuasan pengidap, tetapi penemuan menunjukkan bahwa laser wajah 90 persen lebih efektif daripada metode perawatan dermabrasi dan pengelupasan kulit oleh bahan kimia.

Meskipun laser wajah mungkin tidak menghilangkan bekas jerawat sepenuhnya, tetapi perawatan ini dapat mengurangi penampilannya dan juga meminimalkan rasa sakit yang disebabkan olehnya.

Namun sayangnya, laser wajah tidak cocok untuk semua orang karena keberhasilan perawatan tersebut tergantung pada jaringan parut jerawat yang dimiliki seseorang dan jenis kulitnya. Perawatan ini juga dapat menyebabkan reaksi pada beberapa orang, terutama bagi orang yang memiliki kulit sensitif. Kamu yang memiliki jerawat aktif, warna kulit lebih gelap, atau kulit keriput juga bukan kandidat yang baik untuk laser wajah. Sebaiknya bicarakan dulu dengan dokter kulit untuk mengetahui apakah laser wajah adalah tindakan yang tepat untuk mengatasi bekas jerawat kamu.

Baca juga: Bekas Jerawat Menghitam, Ini 6 Cara Menanganinya

Kamu bisa menghubungi dokter kulit terpercaya di aplikasi Halodoc, lho. Melalui Video/Voice Call dan Chat, kamu bisa berdiskusi kapan dan di mana saja. Yuk, download aplikasi Halodoc sekarang juga di App Store dan Google Play. 

Referensi:
WebMD. Diakses pada 2020. For Acne Scars, Laser Resurfacing Is Popular, Effective.
Healthline. Diakses pada 2020. Everything You Want to Know About Laser Treatment for Acne Scars.