Resep Kerupuk Seblak Coet Pedas, Nikmat, dan Bikin Nagih

2 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   27 Juli 2023

“Seblak merupakan kuliner asli Bandung dengan cita rasa pedas, gurih, dan kaya akan rempah. Sekarang, ada banyak inspirasi olahan kerupuk seblak yang bisa kamu masak sendiri, salah satunya kerupuk seblak kering.”

Resep Kerupuk Seblak Coet Pedas, Nikmat, dan Bikin NagihResep Kerupuk Seblak Coet Pedas, Nikmat, dan Bikin Nagih

Halodoc, Jakarta – Kerupuk menjadi salah satu bahan dasar untuk membuat seblak. Inilah sebabnya, olahan tersebut populer dengan sebutan kerupuk seblak. Selain itu, kamu bisa menambahkan cabai, kencur, gula dan garam untuk menguatkan rasanya sehingga menjadi lebih nikmat.

Selain kerupuk, kamu juga bisa menambahkan sosis, ceker, bakso, makaroni, telur, mi, atau kerang sebagai bahan pelengkapnya. Cara mengolahnya dengan merendam kerupuk menggunakan air panas sampai lembek, baru campurkan dengan bumbu dan berbagai bahan lainnya.

Resep Kerupuk Seblak Kering Gurih Pedas

Ternyata, membuat olahan ini tidak harus selalu dengan merebusnya. Sebab, kamu juga bisa mencoba kreasi camilan kerupuk seblak kering, mirip seperti makan kerupuk biasa. Ingin mencobanya? Berikut bahan dan cara membuatnya:

Bahan:

  • 500 gr kerupuk bawang.
  • Daun jeruk.
  • Bawang putih.
  • Kencur.
  • Cabe halus.
  • 2 cabai setan..
  • Garam/penyedap (bisa keduanya)
  • Minyak.

Cara membuat kerupuk seblak: 

  • Pertama, masukkan kerupuk dalam panci kecil, lalu siram dengan minyak sampai kerupuk sepenuhnya terendam. Kemudian, nyalakan kompor dengan api kecil dan balik sampai warnanya berubah kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
  • Iris kencur, cabai, dan bawang tipis, lalu goreng sampai kecoklatan. Pastikan kamu goreng masing-masing, bukan bersamaan. Selanjutnya, potong pula daun bawang, dan goreng. 
  • Haluskan kencur dan cabai. Kemudian, masukkan kerupuk yang sudah tiris dalam baskom, lalu beri taburan cabai bubuk, penyedap, garam, cabai dan kencur yang sudah kamu tumbuk halus, serta daun jeruk. Aduk sampai tercampur merata dan koreksi rasa.

Sebagai bumbunya, kamu tidak hanya bisa menggunakan cabai pedas, tetapi juga asin, gurih, atau menggunakan siraman kuah kacang. 

Tips Aman Mengonsumsi Seblak

Meski rasanya sangat lezat, kamu sebaiknya tidak mengonsumsi kerupuk seblak secara berlebihan. Sebab, camilan ini tergolong tinggi kalori dan kolesterol. Sebut saja, sekitar 200 gram makanan ini mengandung kalori kurang lebih 262 kal, dengan rincian 45 persen karbohidrat, 43 persen lemak, dan 12 persen protein. 

Solusinya, kamu bisa mengurangi porsi atau takaran konsumsi seblak, terutama bahan kerupuk dan penggunaan minyak. Selain itu, kamu sebaiknya tidak mengonsumsi camilan ini setiap hari dan imbangi dengan mengonsumsi makanan sehat lain serta tetap aktif bergerak. Adapun pilihan menu camilan sehat yang bisa kamu coba, yaitu:

Selain itu, jangan lupa untuk selalu menjaga kesehatan tubuh dengan mengonsumsi produk kesehatan berkualitas secara rutin. Kamu bisa cek pilihan dan rekomendasinya dari aplikasi Halodoc dengan klik gambar ini:

Referensi:
Endeus TV. Diakses pada 2023. Resep Seblak Kering Pedas Manis Gurihnya Bikin Nagih.
Cookpad. Diakses pada 2023. Resep Seblak Kerupuk Kering Enak dan Mudah.

Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan