Pasangan Tak Romantis, Ini Cara Menunjukkan Kasih Sayang

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   13 Februari 2023

“Jika pasangan kesulitan untuk mengungkapkan kasih sayang, sebaiknya perhatikan sikap yang mereka lakukan. Menjadi pendengar yang baik hingga meluangkan waktunya untuk kamu menjadi cara lain dalam menunjukkan kasih sayang.”

Pasangan Tak Romantis, Ini Cara Menunjukkan Kasih SayangPasangan Tak Romantis, Ini Cara Menunjukkan Kasih Sayang

Halodoc, Jakarta – Mengatakan “I love you” kepada pasangan menjadi salah satu cara mengungkapkan rasa bahagia dan kasih sayang. Namun, tidak semua orang bisa melakukan itu dengan mudah. Terkadang, perasaan malu atau kurang percaya diri membuat orang enggan melakukan cara tersebut untuk menunjukkan perasaannya.

Sebaiknya jangan sedih dan meragukan perasaan pasangan jika ia enggan mengungkapkan perasaannya lewat kata-kata. Nyatanya, ada berbagai cara lain yang bisa mereka gunakan untuk menunjukkan perasaannya. Yuk, simak ulasan cara yang mungkin digunakan pasangan kamu dalam menunjukkan kasih sayang!

Cara Lain Mengungkapkan Kasih Sayang

Berikut ini adalah cara lain yang bisa kamu gunakan untuk menunjukkan kasih sayang kepada pasangan, yaitu:

1. Menjadi pendengar yang baik

Cobalah perhatikan kebiasaan pasangan saat kamu sedang bercerita. Jika pasangan mampu menjadi pendengar yang baik ketika kamu berkeluh kesah, ini bisa menjadi salah satu cara untuk menunjukkan perasaan dan kasih sayangnya.

Dengan mendengarkan keluh kesahmu setiap hari, pasangan ingin lebih memahami kondisi yang sedang kamu hadapi. Hal ini bisa membuat pasangan lebih mengerti perasaan kamu saat itu.

Menjadi pendengar yang baik juga membuktikan bahwa pasangan kamu menghargai setiap hal yang terjadi pada diri kamu.

2. Menjaga kesehatan pasangan

Melihat pasangan sedang sakit atau mengalami keluhan kesehatan tertentu, pastinya membuat perasaan menjadi sedih dan tidak nyaman. Menjaga kesehatan pasangan dengan baik juga menjadi cara lain untuk mengungkapkan kasih sayang.

Hal ini kerap dilakukan oleh orang-orang yang kesulitan untuk mengungkapkan perasaan menggunakan kata-kata. Kamu bisa mengingatkan pasangan untuk lebih rutin berolahraga, menghentikan kebiasaan merokok, atau memilih mengonsumsi makanan sehat agar kualitas hidup menjadi lebih meningkat.

Jangan ragu untuk melakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin. Hal ini bermanfaat untuk mendeteksi adanya penyakit lebih dini. Kamu juga bisa bertanya langsung pada dokter menggunakan Halodoc. Caranya download aplikasi Halodoc melalui App Store atau Google Play sekarang juga!

3. Menghargai keluarga, kerabat, dan teman

Menjalin hubungan dengan seseorang artinya kamu juga memiliki hubungan dengan keluarga, kerabat, hingga teman-temannya. Sangat normal jika pasangan kamu tidak menyukai salah satu kerabat atau teman. 

Namun, jika ia tetap bersikap baik dengan orang tersebut untuk menjaga perasaanmu, artinya ia tengah mengungkapkan kasih sayang yang tulus. Jadi, cobalah untuk kembali menghargai pasangan dengan membuatnya nyaman berada ditengah lingkunganmu.

4. Meluangkan waktu

Meluangkan waktu menjadi cara lain untuk mengungkapkan kasih sayang. Hubungan yang sehat dapat terjadi ketika pasangan mau menciptakan waktu untuk satu sama lain. 

Tidak hanya pada saat pasangan sedang bahagia, meluangkan waktu dan membuat pasangan kembali kuat saat masa sulitnya pun menjadi cara yang tulus untuk menunjukkan kasih sayang.

5. Bantuan dalam kegiatan sehari-hari

Jangan kaget saat pasangan melakukan kegiatan sehari-hari yang biasanya kamu kerjakan. Contohnya seperti menyapu, membersihkan kamar tidur, hingga mengajak anak bermain.

Hal ini bisa menjadi salah satu cara untuk mengungkapkan rasa kasih sayang tanpa menggunakan kata-kata. Hargai usaha pasangan, jangan ragu untuk mengucapkan terimakasih agar hubungan semakin harmonis.

Itulah berbagai cara yang bisa dilakukan oleh pasangan ketika ia tidak romantis dalam menunjukkan kasih sayang. Jadi, mulai sekarang cobalah untuk saling menghargai kebutuhan pasangan agar hubungan kamu dan pasangan menjadi lebih berkualitas.

Referensi:
One Love. Diakses pada 2023. 19 Ways To Show Your S.O. You Love Them Without Saying a Word.
Psychology Today. Diakses pada 2023. 10 Ways to Show Your Partner You’re in Love.

Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan