Panduan Pemenuhan Gizi Balita Usia 4–5 Tahun
Halodoc, Jakarta – Anak yang sudah berusia di antara 4–5 tahun artinya sudah mendekati masa sekolah. Karenanya, asupan makanan yang diberikan tidak lagi hanya untuk menjaga tubuh tetap sehat. Pada usia tersebut, penting juga untuk memberi makanan yang bisa membantu perkembangan otak dan kemampuan belajar anak.
Pada usia ini, Si Kecil sudah mulai lebih banyak mengonsumsi makanan dan sudah mulai sama dengan apa yang dikonsumsi orang dewasa. Kendati begitu, bukan berarti ibu dan ayah bisa sembarangan memberi makan pada anak. Selain memperhatikan jenisnya, penting juga untuk mengetahui takaran atau kebutuhan Si Kecil terhadap nutrisi tertentu.
Baca juga: Aturan Penting Memberikan Makanan Sehat untuk Anak
Makanan yang Dibutuhkan Anak Usia 4–5 Tahun
Anak yang berusia 4–5 tahun umumnya membutuhkan asupan gizi setidaknya 1.600 kalori (sesuai dengan AKG dari Kementerian Kesehatan RI). Sebenarnya, jenis asupan nutrisi yang dibutuhkan anak pada usia ini tidak berubah, tetapi takarannya harus disesuaikan. Berikut ini rinciannya:
- Karbohidrat
Pada usia ini, anak membutuhkan asupan karbohidrat untuk diubah menjadi energi. Sebisa mungkin, pastikan dalam satu hari Si Kecil mendapat asupan karbohidrat sebanyak 220 gram. Ada dua jenis karbohidrat yang perlu diketahui, yaitu karbohidrat sederhana dan kompleks.
Karbohidrat sederhana adalah jenis karbohidrat yang paling mudah diserap, hingga kemudian diubah menjadi gula darah. Sementara karbohidrat kompleks adalah jenis karbohidrat yang terbuat dari rantai molekul gula panjang, sehingga perlu waktu lama untuk dicerna. Jenis karbohidrat ini bisa menyediakan tingkat energi yang stabil untuk anak beraktivitas sepanjang hari.
- Protein
Selain karbohidrat, pastikan juga untuk memenuhi kebutuhan protein anak. Pada usia ini, anak setidaknya membutuhkan sebanyak 35 gram asupan protein setiap hari. Supaya terpenuhi dengan baik, ada dua jenis protein yang bisa orangtua berikan pada si kecil, yaitu protein hewani dan protein nabati.
Baca juga: Baru 12 Bulan, Perlukah Balita Masuk Sekolah?
- Lemak
Sementara untuk asupan lemak, anak usia 4–5 tahun membutuhkan setidaknya 62 gram setiap hari. Namun hati-hati, tidak sembarang lemak bisa diberikan begitu saja pada anak. Ada beberapa jenis lemak, yaitu lemak baik dan lemak jahat. Anak membutuhkan asupan lemak baik, yaitu lemak tak jenuh tunggal dan asam lemak tak jenuh ganda. Jenis lemak ini bisa didapatkan dari buah alpukat, kacang almond, minyak zaitun, ikan salmon, tofu, dan lainnya.
- Serat
Anak usia 4–5 tahun membutuhkan asupan serat sebanyak 22 gram dalam satu hari. Untuk memenuhinya, ibu bisa membiasakan agar Si Kecil mengonsumsi setidaknya 2–3 porsi sayuran dan buah setiap harinya. Satu porsi buah adalah satu buah yang berukuran sedang atau dua buah ukuran kecil.
- Vitamin dan Mineral
Memasuki usia sekolah, asupan vitamin dan mineral pun menjadi lebih penting pada anak. Maka dari itu, pastikan untuk memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral anak dalam sehari dengan memberikannya sumber makanan bergizi. Ibu bisa membantu memenuhi kebutuhan vitamin dengan mineral anak, di antaranya zat besi, seng, kalsium, natrium, tembaga, vitamin A, vitamin B, serta segudang vitamin dan mineral lainnya.
Punya masalah kesehatan dan butuh saran dokter segera? Pakai aplikasi Halodoc saja. Ibu bisa dengan mudah menghubungi dokter melalui Video/Voice Call dan Chat, kapan dan di mana saja tanpa perlu ke luar rumah. Dapatkan informasi seputar kesehatan dan tips hidup sehat dari dokter terpercaya. Yuk, download Halodoc sekarang di App Store dan Google Play!