Olahraga dengan Aman untuk Hindari Frozen Shoulder
Halodoc, Jakarta - Bahu kamu pasti sering menahan beban tertentu atau terlalu aktif ketika sedang berolahraga. Hal tersebut dapat menyebabkan kamu mengalami rasa nyeri dan kaki pada sendi di bahu. Gangguan yang terjadi tersebut disebut dengan frozen shoulder.
Selain terlalu sering digunakan, gangguan ini juga dapat terjadi karena kesibukan kerja. Frozen shoulder dapat menyebabkan keterbatasan untuk bergerak hingga sulit untuk digerakkan. Maka dari itu, kamu harus tahu berolahraga yang aman agar tidak mengalami gangguan bahu tersebut. Berikut pembahasannya!
Baca juga: Inilah Gejala Frozen Shoulder yang Perlu Diketahui
Berolahraga agar Terhindar dari Frozen Shoulder
Frozen shoulder, atau disebut juga dengan capsulitis rekat, adalah gangguan yang menyebabkan kekakuan, nyeri, dan terbatasnya pergerakan pada bahu. Ketika terjadi, kamu mungkin kesulitan untuk beraktivitas sehari-hari, sehingga produktivitas kamu mungkin juga menurun.
Gangguan pada bahu ini terjadi karena jaringan parut yang terbentuk oleh kapsul yang seharusnya menjadi pelindung bahu. Ketika hal ini terjadi, jaringan parut dapat menyebabkan bagian tersebut menjadi lebih tebal dan menempel di sekitar sendi bahu di tubuh.
Frozen shoulder dapat terjadi setelah cedera atau terlalu sering mengalami hal tersebut. Selain itu, beberapa penyakit seperti diabetes atau stroke juga dapat meningkatkan risiko seseorang mengalami kelainan ini. Kondisi ini dapat menyerang secara perlahan dan kemudian hilang setelah setahun atau lebih.
Walau begitu, gangguan frozen shoulder terkadang diklasifikasikan sebagai kelainan idiopatik, yaitu terjadi tanpa sebab yang dapat diketahui. Disebutkan bahwa terdapat beberapa penyebab utama yang dapat menyebabkan kapsul pada bahu kamu menjadi kencang. Di antaranya adalah:
-
Kurangnya Menggunakan Bahu
Sendi pada bahu utama dikelilingi oleh beberapa ligamen dan tendon yang berguna untuk memberi stabilitas yang cukup, sehingga sendi tidak mudah terkilir. Seseorang yang melakukan gerakan secara teratur melalui aktivitas dan berolahraga, lama-kelamaan dapat mengalami kekurangan sirkulasi darah sehingga menyebabkan pengencangan sendi.
Baca juga: Awas, Kebiasaan Ini Tingkatkan Risiko Frozen Shoulder
-
Gangguan Autoimun
Seseorang yang mengalami stres, sistem pencernaan yang lemah, dan kecenderungan genetik dapat menyebabkan gangguan autoimun. Hal tersebut membuat jaringan tubuh kamu salah sasaran dan merusak diri sendiri.
Jika kamu mempunyai pertanyaan terkait frozen shoulder, dokter dari Halodoc dapat membantu untuk menjawabnya. Caranya, kamu hanya perlu download aplikasi Halodoc di smartphone yang kamu gunakan! Selain itu, kamu juga dapat membeli obat dengan aplikasi tersebut tanpa perlu ke luar rumah.
Setelah mengetahui beberapa hal yang dapat menyebabkan frozen shoulder, kamu juga harus tahu beberapa untuk mencegahnya. Berikut beberapa hal yang dapat kamu lakukan untuk menurunkan peluang terjadinya gangguan pada bahu tersebut. Hal ini direkomendasikan untuk dilakukan sebelum berolahraga, yaitu:
-
Melakukan Peregangan Bahu
Salah satu hal yang dapat kamu lakukan untuk mencegah terjadi frozen shoulder adalah dengan meregangkan bahu terlebih dahulu sebelum beraktivitas atau berolahraga. Untuk melakukannya, kamu dapat menggunakan handuk dan memegangnya di tangan kanan. Setelah itu, tangan kiri menempel di punggung bawah kiri dan memegang ujung handuk lainnya. Lakukan tarikan secara perlahan selama 30 detik agar tubuh kamu terasa lebih rileks.
-
Memperkuat Tendon di Sekitar Bahu
Cara lainnya untuk terhindar dari frozen shoulder adalah dengan memperkuat tendon yang berada di sekitar bahu. Memang terdapat banyak cara yang dapat kamu lakukan untuk hal ini, tetapi metode yang paling baik adalah bergantung pada bar. Cobalah untuk melakukannya selama 5 hingga 10 detik yang akan meningkat semakin lama dilakukan. Dengan begitu, tendon kamu pun akan semakin kuat.
Baca juga: Diabetes Juga Bisa Sebabkan Frozen Shoulder
-
Peregangan Tulang Belakang
Agar sendi utama dari bahu kamu dapat bergerak dengan benar, sangat penting untuk memiliki tulang belakang yang sehat dan normal dengan posisi tidak membungkuk ke depan. Untuk meregangkannya, kamu dapat menumpuk bantal dan arahkan punggung kamu di atas tumpukannya agar tulang belakang tidak membungkuk.