Mengenal Kandungan Vitamin yang Baik bagi Kesehatan Tulang

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   13 Januari 2023

“Untuk menjaga kesehatan tulang dan keberlangsungannya, setiap orang perlu tahu berbagai vitamin yang perlu dicukupi setiap harinya. Dengan begitu, risiko untuk mengalami masalah pada tulang bisa dihindari.”

Mengenal Kandungan Vitamin yang Baik bagi Kesehatan TulangMengenal Kandungan Vitamin yang Baik bagi Kesehatan Tulang

Halodoc, Jakarta – Setiap orang perlu menjaga tulang agar tetap kuat sehingga terhindar dari berbagai masalah tulang, termasuk pengeroposan tulang atau osteoporosis. Salah satu cara mencegahnya adalah dengan mencukupi kebutuhan vitamin tulang

Jenis Vitamin Tulang yang Perlu Rutin Dikonsumsi

Berikut ini adalah beberapa jenis vitamin tulang yang perlu rutin kamu konsumsi:

1. Vitamin D

Vitamin yang paling utama dalam menjaga kesehatan tulang adalah vitamin D. Kandungan ini memainkan peran kunci untuk penyerapan kalsium serta membantu mengatur pergantian tulang.

Nutrisi ini bisa didapatkan melalui beberapa sumber makanan, seperti ikan berlemak dan produk susu atau sereal yang sudah diperkaya. Bukan hanya itu, sumber vitamin D yang paling mudah didapatkan melalui sinar matahari.

Sebab, seseorang yang kekurangan vitamin untuk tulang ini berisiko mengalami osteoporosis.

Untuk mencegah hal tersebut, sebaiknya konsumsi asupan vitamin D sebesar 600 IU untuk anak-anak dan orang dewasa hingga usia 70 tahun.  Sementara itu, ibu hamil, ibumenyusui , atau orang yang berusia di atas 71 tahun perlu konsumsi 800 IU sehari. 

2. Vitamin K

Bukan hanya vitamin D, vitamin K juga dibutuhkan untuk menjaga kekuatan tulang serta pencegahan terjadinya kerusakan. Sebab, seseorang yang kekurangan vitamin yang baik untuk tulang ini memiliki peningkatan risiko terhadap patah tulang karena kepadatan tulang yang rendah.

Setiap orang disarankan untuk mencukupi kebutuhan vitamin K setiap harinya, yaitu sebesar 90 mcg untuk wanita dan 120 mcg untuk pria. Dengan begitu, kepadatan tulang bisa terjaga dengan baik.

Namun, kamu perlu paham bahwa vitamin K dapat mengganggu fungsi beberapa obat, termasuk pengencer darah. Maka dari itu, jika kamu mengonsumsi beberapa obat secara rutin dan ingin mendapatkan suplemen vitamin K, sebaiknya bertanya dahulu pada dokter pribadi.

3. Vitamin C

Vitamin tulang ini memang terkenal dalam perannya dalam meningkatkan fungsi kekebalan tubuh. Namun tidak banyak orang yang tahu jika vitamin C juga berguna untuk pembentukan kolagen protein, berguna dalam mineralisasi tulang. 

Maka dari itu, nutrisi yang didapatkan dari makanan atau suplemen diperlukan untuk dicukupi setiap harinya. Perlu diketahui jika tubuh membutuhkan paling tidak 500 mg vitamin C per harinya. 

Mineral untuk Kesehatan Tulang

Bukan hanya vitamin, setiap orang juga perlu mencukupi beberapa mineral untuk menjaga kesehatan tulang, antara lain:

4. Kalsium

Kalsium merupakan mineral pembentuk tulang dan gigi. Tercukupinya kandungan ini dapat membuat bagian rangka tubuh tersebut keras, kuat, dan kokoh.

Saat tubuh kekurangan kalsium dari makanan, tubuh menariknya melalui tulang, sehingga membuatnya rentan mengalami kekeroposan.

Pada orang tua, terutama wanita pasca menopause, tulang dipecah lebih cepat dibandingkan yang dibangun. Jika asupan kalsium yang diterima rendah, tentu risiko untuk mengalami osteoporosis berbanding lurus akan hal tersebut.

5. Magnesium

Mineral ini juga sangat penting dicukupi untuk kesehatan tulang. Sekitar 50-60 persen kandungan magnesium pada tubuh disimpan pada sistem rangka. Maka dari itu, untuk menjaga kekokohan sistem rangka pada tubuh, kebutuhan magnesium per harinya perlu dicukupi.

Magnesium secara alami didapatkan dari beberapa makanan, seperti roti gandum, sayuran hijau tua, serta kacang-kacangan. Jika tidak rutin mengonsumsi makanan tersebut atau memiliki alergi tertentu, konsumsi suplemen tambahan mungkin diperlukan.

Itulah beberapa vitamin untuk tulang serta mineral yang perlu dicukupi untuk kesehatan bagian rangka tubuh ini. Jika kekurangan, tentu banyak risiko yang bisa dialami, seperti kekeroposan tulang dan mudah patah. Maka dari itu, cukupi kebutuhannya melalui makanan dan suplemen.

Jika ingin mencukupi kebutuhan vitamin dan mineral pada tubuh, pembelian suplemen tersebut bisa didapatkan melalui fitur obat dan vitamin dari aplikasi Halodoc.

Produk yang kamu beli akan langsung diantar ke rumah tanpa menunggu lama. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk download aplikasi Halodoc sekarang juga!

Referensi:
Healthline. Diakses pada 2023. Can Supplements Help Manage or Prevent Osteoporosis?
Countryside Orthopaedics. Diakses pada 2023. What Supplements Are Best For Bone and Joint Health?
Ventura Orthopedics. Diakses pada 2023. 6 Vitamins and Supplements for Strong Bones.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan