Lakukan Setiap Hari, Ini 4 Cara Menjaga Organ Pernapasan

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   01 Agustus 2022

“Cara menjaga organ pernapasan tetap sehat sebenarnya mudah. Termasuk dengan olahraga rutin dan hindari polusi udara.”

Lakukan Setiap Hari, Ini 4 Cara Menjaga Organ PernapasanLakukan Setiap Hari, Ini 4 Cara Menjaga Organ Pernapasan

Halodoc, Jakarta – Karena fungsinya amat penting, kamu perlu tahu cara menjaga organ pernapasan dengan baik. Organ-organ pernapasan manusia terdiri dari banyak bagian yang saling berkaitan dan kemudian menjadi sebuah sistem. Mulai dari hidung, tenggorokan, hingga paru-paru, semua ada fungsinya.

Jika salah satunya mengalami masalah, tentu rasanya akan tidak nyaman. Lantas, apa yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan organ-organ pernapasan? Yuk simak!

Begini Cara Menjaga Organ Pernapasan

Tubuh sebenarnya memiliki sistem pertahanan alami yang dirancang untuk melindungi paru-paru dan organ pernapasan lainnya. Namun, ada beberapa hal penting yang dapat dilakukan untuk menjaganya tetap sehat, yaitu:

  1. Jangan Merokok

Merokok adalah penyebab utama kanker paru-paru dan penyakit paru obstruktif kronis (PPOK), yang meliputi bronkitis kronis dan emfisema. Asap rokok dapat mempersempit saluran udara dan membuat pernapasan lebih sulit. 

Ini menyebabkan peradangan kronis, atau pembengkakan di paru-paru, yang dapat menyebabkan bronkitis kronis. Seiring waktu, asap rokok menghancurkan jaringan paru-paru dan dapat memicu perubahan yang tumbuh menjadi kanker. 

  1. Mencegah Infeksi

Pilek atau infeksi pernapasan lainnya terkadang bisa menjadi sangat serius. Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menjaga organ pernapasan agar tetap sehat, yaitu:

  • Rutin mencuci tangan atau menggunakan hand sanitizer.
  • Menjaga kebersihan mulut dan hidung dengan baik.
  • Lakukan vaksinasi yang dibutuhkan.
  1. Lakukan Latihan Kardiovaskular

Jika kamu ingin meningkatkan kesehatan pernapasan, maka sertakan latihan kardiovaskular dalam rutinitas latihan kamu. Latihan ini tidak hanya akan membantu meningkatkan sistem pernapasan, tetapi juga akan membuat tubuh tetap bugar.

  1. Lindungi Diri dari Polusi Udara

Polusi udara pasti akan membawa bahaya bagi kesehatan organ pernapasan. Meskipun mengenakan masker sudah cukup baik untuk menghalau polusi udara di luar rumah, penting untuk tetap waspada terhadap udara yang dihirup setiap harinya.

Beberapa hal yang dapat dilakukan untuk meminimalkan polusi udara adalah membuang sampah dengan benar, menghemat energi di rumah, dan menggunakan produk yang ramah lingkungan.

Itulah beberapa cara menjaga organ pernapasan agar tetap sehat dan terhindar dari penyakit. Kalau kamu atau orang terdekat sakit, segera periksakan diri ke dokter, ya. Jika dapat resep obat, download Halodoc saja untuk cek kebutuhan medis kamu dengan mudah.

Referensi:
American Lung Association. Diakses pada 2022. Protecting Your Lungs.
The Hospital at Maayo. Diakses pada 2022. 8 Habits To Do At Home For A Healthier Respiratory System.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan