Lakukan Ini untuk Mencegah Terjadinya Kanker Mulut
Halodoc, Jakarta – Pernah mengalami sariawan? Sebaiknya jangan sepelekan kondisi sariawan yang tidak kunjung sembuh. Apalagi jika kondisi ini disertai mudahnya gigi tanggal dan goyang. Kondisi ini bisa menjadi gejala dari kanker mulut.
Baca juga: Datang Tanpa Rasa Sakit, Kanker Mulut Berakibat Fatal
Kanker mulut adalah salah satu jenis kanker yang bisa menyerang siapa saja dimana perkembangan sel kanker menyerang jaringan mulut. Meskipun dikenal sebagai kanker mulut, sel kanker dapat berkembang pada area mulut, seperti lidah, gusi, bibir, dan tenggorokan.
Kanker mulut adalah jenis kanker yang cukup sulit untuk diidentifikasi. Alasannya, gejala yang muncul hampir sama dengan masalah gangguan kesehatan mulut lainnya, seperti sariawan. Namun tidak ada salahnya untuk mengetahui gejala yang muncul pada pengidap kanker mulut agar kondisi ini dapat segera diatasi lebih dini.
Jangan sepelekan luka yang muncul pada bibir tanpa alasan yang jelas, apalagi jika luka yang muncul mudah berdarah dan tidak kunjung sembuh meskipun sudah diobati. Selain itu, gejala umum yang terlihat adanya benjolan atau pembengkakan pada area mulut yang disertai bercak kasar pada permukaannya.
Rusaknya gigi seperti mudah goyang dan tanggal juga menjadi gejala yang dapat dialami oleh pengidap kanker mulut. Kesulitan menelan, rahang yang terasa kaku dan nyeri, lidah nyeri dan gangguan pada telinga juga dapat menjadi gejala dari kanker mulut.
Baca juga: 4 Gejala Kanker Mulut yang Sering Diabaikan
Lakukan pemeriksaan terhadap gejala yang muncul pada rumah sakit terdekat untuk memastikan gejala yang dialami. Kamu bisa dengan mudah membuat janji dengan dokter melalui aplikasi Halodoc. Kanker mulut dapat dicegah dengan gaya hidup dan juga pola makan yang sehat. Kamu juga bisa melakukan kebiasaan ini untuk mencegah kanker mulut, di antaranya yaitu:
1. Jaga Kebersihan Mulut
Kanker mulut dapat diawali dengan munculnya gangguan kesehatan pada mulut yang tidak kunjung hilang. Hindari gangguan kesehatan pada mulut dengan rajin membersihkan kebersihan mulut serta gigi. Rajin menyikat gigi minimal sebanyak 2 kali sehari membantu kamu mencegah dari penyakit kanker mulut.
2. Hentikan Kebiasaan Merokok
Tidak hanya dapat menyebabkan gangguan pada jantung serta paru-paru. Memiliki kebiasaan merokok dapat menyebabkan seseorang lebih rentan mengalami penyakit kanker mulut. Kandungan kimia pada rokok menjadi pemicu penyakit kanker mulut. Tidak ada salahnya untuk hentikan kebiasaan merokok agar kesehatan kamu tetap terjaga.
3. Mengonsumsi Alkohol Secara Berlebihan
Tidak hanya merokok, konsumsi alkohol secara berlebihan juga meningkatkan risiko seseorang mengalami kanker mulut. Alkohol yang berlebihan menyebabkan iritasi pada sel-sel di dalam mulut sehingga rentan mengalami kondisi kanker. Tidak hanya kanker mulut, mengonsumsi alkohol secara berlebihan dapat menyebabkan gangguan kesehatan lain, seperti kerusakan hati dan kerusakan pankreas.
Baca juga: Waspada, Rokok Bisa Jadi Penyebab Kanker Mulut
4. Hindari Paparan Sinar Matahari Langsung
Sebaiknya hindari area mulut, seperti bibir dari paparan langsung sinar matahari. Jangan lupa untuk gunakan lip balm atau pelindung bibir lainnya agar kamu terhindar dari risiko kanker mulut. Tidak hanya itu, gunakan penutup tubuh atau wajah agar kesehatan kulit dan tubuh kamu tetap terjaga.
5. Periksa Kesehatan Mulut dan Gigi Secara Berkala
Sebaiknya periksakan kesehatan gigi dan mulut pada dokter gigi secara rutin untuk menghindari gangguan kesehatan yang muncul pada area mulut atau gigi.
Referensi:
Mayo Clinic. Diakses pada 2019. Mouth Cancer
Healthline. Diakses pada 2019. Oral Cancer
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan