Lakukan Ini untuk Atasi Masalah Kulit Wajah Kering
Halodoc, Jakarta – Memiliki kulit wajah yang halus, sehat dan berseri adalah hal yang diinginkan semua wanita. Namun, pekerjaan yang mengharuskan kamu berlama-lama berada di bawah sinar matahari, radikal bebas, atau kandungan kimia dari kosmetik yang kamu gunakan dapat membuat kulit wajah menjadi kering, mengelupas, bahkan bersisik. Tapi jangan khawatir, kamu bisa coba melakukan hal-hal berikut untuk mengatasi kulit wajah yang kering.
Coba lihat wajahmu di cermin dan perhatikan hal berkut: Apakah kulit wajahmu kusam, ada yang mengelupas dan bahkan merah? Itu bisa jadi pertanda bahwa kulit wajahmu kering. Apalagi jika kulitmu sampai bersisik dan gatal, maka bisa mengganggu dan mengurangi rasa percaya dirimu. Kulit wajah yang kering bisa disebabkan oleh hormonal, faktor usia, sinar matahari, radikal bebas, dan bahan kima yang terkandung dalam kosmetik. Coba deh lakukan tips-tips berikut untuk mengatasi kulit keringmu dan menjaganya tetap lembap:
-
Gunakan Sabun Khusus Pembersih Wajah
Perawatan kulit wajah paling mendasar yang harus kamu lakukan adalah dengan membersihkannya minimal dua kali sehari. Tapi, jangan gunakan sabun mandi untuk mencuci wajah, karena kadar PH yang terkandung dalam sabun mandi kurang cocok untuk kulit wajah. Jadi, pastikan kamu membersihkan wajah dengan sabun pembersih wajah yang khusus untuk kulit kering.
-
Cuci Muka dengan Air Dingin
Sebaiknya hindari sering-sering mencuci wajah dengan menggunakan air hangat, karena air hangat dapat menghilangkan kelembapan alami pada kulit wajah, sehingga membuat kulitmu yang kering semakin parah. Kamu hanya dianjurkan untuk menggunakan air hangat ketika sedang membersihkan komedo atau wajah yang berjerawat. Kamu juga sebaiknya tidak mandi air hangat terlalu lama.
-
Memakai Pelembap
Gunakan pelembap setiap habis membersihkan wajah. Sama seperti sabun pembersih wajah, kamu sebaiknya juga memilih pelembap yang khusus untuk kulit kering dan kusam, karena biasanya terdapat formula khusus untuk kondisi kulit tersebut. Usahakan untuk mencari pelembap yang paling ringan dan tidak mengandung terlalu banyak bahan kimia. Mencari informasi sebelum membeli produk juga sangat penting, untuk menghindari timbulnya efek yang tidak diinginkan pada wajah.
-
Penuhi Nutrisi untuk Kulit
Penuhi nutrisi yang dibutuhkan oleh kulitmu, yaitu vitamin A, vitamin C, dan vitamin E, dengan mengonsumsi sayur-sayuran dan buah-buahan.
-
Gunakan Krim Malam
Regenerasi kulit atau pergantian sel kulit mati dengan sel kulit baru terjadi pada malam hari. Karena itu, kamu yang memiliki kulit wajah kering sangat dianjurkan untuk menggunakan krim malam yang dapat membantu proses regenerasi kulit. Jangan lupa untuk selalu mengecek dulu kandungan bahannya sebelum memilih krim malam.
- Melakukan Perawatan dengan Bahan-bahan Alami
Kamu juga bisa mencoba menggunakan bahan-bahan alami, seperti minyak zaitun, minyak jojoba dan madu untuk mengatasi kulit wajahmu yang kering. Oleskan minyak zaitun dan minyak jojoba pada wajah dan pijat lembut dengan gerakan melingkar, hingga minyak meresap ke dalam kulit, lalu bersihkan. Untuk madu, kamu bisa mengoleskan pada bagian kulit wajah yang kering, lalu diamkan selama 10 menit, kemudian bersihkan.
- Minum Air Putih
Dengan memperbanyak minum air putih, maka kulit wajahmu akan tetap terhidrasi dan mencegah kulit menjadi kering.
Jangan ragu untuk menanyakan kondisi kulitmu kepada dokter melalui aplikasi Halodoc. Kamu bisa menghubungi dokter untuk menanyakan seputar kesehatan kulit melalui Video/Voice Call dan Chat. Halodoc juga memudahkan kamu untuk mendapatkan produk kesehatan dan vitamin yang dibutuhkan. Tinggal order melalui aplikasi dan pesananmu akan diantar dalam satu jam. Ayo, download Halodoc sekarang juga di App Store dan Google Play.
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan