Khawatir Punya Gejala Kanker Melanoma? Hubungi Dokter Ini

6 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   03 Juni 2024

“Kanker melanoma adalah penyakit kulit yang disebabkan oleh sel melanosit, risiko kanker melanoma semakin tinggi terhadap kulit yang terpapar sinar UV. Jika mengalami gejala kanker melanoma, segera konsultasikan bersama dokter di Halodoc.”

Khawatir Punya Gejala Kanker Melanoma? Hubungi Dokter IniKhawatir Punya Gejala Kanker Melanoma? Hubungi Dokter Ini

DAFTAR ISI:

Halodoc, Jakarta – Melanoma adalah jenis kanker kulit yang bermula di sel melanosit, yang bertanggung jawab untuk memproduksi pigmen melanin yang memberi warna pada kulit.

Melanoma biasanya berkembang pada kulit yang sering terpapar sinar matahari, seperti kulit di lengan, punggung, wajah, dan kaki. Namun, melanoma juga bisa muncul di mata dan jarang terjadi di dalam tubuh, seperti di hidung atau tenggorokan.

Penyebab pasti dari melanoma belum sepenuhnya ditemukan, namun kebanyakan kasus disebabkan oleh paparan sinar ultraviolet (UV), yang berasal dari sinar matahari. Risiko melanoma sangat tinggi pada orang di bawah usia 40 tahun, terutama wanita. 

Gejala Kanker Melanoma

Mengenali gejala kanker kulit dapat membantu memastikan bahwa perubahan tersebut terdeteksi dan diobati sebelum kanker menyebar. Pasalnya, melanoma bisa diobati jika ditemukan pada tahap awal.

Berikut adalah gejala utama melanoma yang perlu diperhatikan:

  • Bentuk atau tepi yang tidak rata pada tahi lalat. Melanoma sering memiliki bentuk yang tidak simetris dengan tepi yang tidak rata, berbeda dengan tahi lalat normal yang berbentuk bulat dengan tepi halus.
  • Campuran warna pada tahi lalat. Melanoma sering menunjukkan campuran dua warna atau lebih, seperti cokelat dan hitam, sementara tahi lalat normal biasanya hanya memiliki satu warna.
  • Ukuran tahi lalat. Melanoma cenderung lebih besar, sering kali berdiameter lebih dari 6 mm, dibandingkan dengan tahi lalat normal yang biasanya berukuran kecil.
  • Perubahan tahi lalat seiring waktu. Tahi lalat yang berubah dalam ukuran, bentuk, atau warna bisa menjadi tanda melanoma. Tahi lalat normal biasanya tidak berubah seiring waktu.
  • Tanda-tanda tambahan pada tahi lalat. Meliputi pembengkakan, rasa sakit, pendarahan, gatal, atau pengerasan.

Rutin memeriksa kulit untuk mendeteksi perubahan yang tidak biasa sangatlah penting. 

Kamu bisa menggunakan cermin atau minta bantuan pasangan atau teman untuk memeriksa area yang sulit dilihat. 

Hubungi Dokter Ini Jika Mengalami Gejala Kanker Melanoma

Jika kamu atau orang terdekatmu mengalami berbagai gejala kanker melanoma, segera hubungi dokter spesialis kulit di Halodoc.

Kamu bisa menghubungi dokter spesialis tepercaya untuk konsultasi dan perawatan mengatasi kanker melanoma.

Nah, berikut ini adalah dokter spesialis kulit di Halodoc telah berpengalaman dalam mengatasi berbagai masalah kulit serta mendapat rating positif dari pasien yang pernah mereka tangani.

Ini daftarnya:

1. dr. Dyah Ayu Nirmalasari Sp.D.V.E

Kamu dapat menghubungi dr. Dyah Ayu Nirmalasari, Sp.D.V.E, ia merupakan alumnus Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Yogyakarta pada tahun 2013 dan Universitas Hasanuddin pada tahun 2022. 

Saat ini, ia berpraktik medis di Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat, dan merupakan anggota aktif Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Indonesia (PERDOSKI). 

Dengan pengalaman 10 tahun sebagai dokter spesialis kulit dan kelamin, dr. Dyah Ayu Nirmalasari, Sp.D.V.E, dapat memberikan konsultasi melalui Halodoc untuk mengatasi berbagai masalah kulit, termasuk kanker melanoma.

Chat dr. Dyah Ayu Nirmalasari Sp.D.V.E dari Rp 55.000,- di Halodoc.

Kamu perlu waspada, Sering Berjemur Bisa Kena Melanoma.

2. dr. Made Martina W. M.Biomed, Sp.D.V.E

Selanjutnya, ada dr. Made Martina W. M.Biomed, Sp.D.V.E. Ia telah menyelesaikan pendidikannya dari Fakultas Kedokteran Universitas Wijaya Kusuma Surabaya pada tahun 2011 dan Universitas Udayana pada tahun 2017. 

Saat ini, ia aktif berpraktik medis di Denpasar, Bali, dan terdaftar sebagai anggota Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Indonesia (PERDOSKI). 

Dengan pengalaman 12 tahun, dr. Made Martina W. M.Biomed, Sp.D.V.E, menyediakan layanan konsultasi di Halodoc untuk merawat berbagai masalah kulit, termasuk gejala kanker melanoma.

Chat dr. Made Martina W. M.Biomed, Sp.D.V.E mulai dari Rp 55.000,- di Halodoc.

3. dr. Dina Febriani Sp.D.V.E

Kamu juga dapat menghubungi dr. Dina Febriani, Sp.D.V.E., yang merupakan alumni Fakultas Kedokteran Universitas Yarsi Jakarta pada tahun 2009 dan Universitas Sebelas Maret Surakarta pada tahun 2023. 

Saat ini, dr. Dina Febriani berpraktik medis di Pekanbaru, Riau, dan terdaftar aktif sebagai anggota Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Indonesia (PERDOSKI). 

Dengan pengalaman 14 tahun, ia menyediakan layanan konsultasi di Halodoc untuk berbagai macam masalah kulit, termasuk iritasi kulit dan kanker melanoma. 

Chat dr. Dina Febriani Sp.D.V.E mulai dari Rp 55.000,- di Halodoc.

4. dr. Frieda Sp.D.V.E

Pilihan dokter berikutnya adalah dr. Frieda, Sp.D.V.E. Ia telah menyelesaikan pendidikannya di Fakultas Kedokteran Universitas Atma Jaya pada tahun 2015 dan mendapatkan gelar spesialis dari Universitas Sebelas Maret pada tahun 2022. 

Saat ini, ia aktif berpraktik medis di Bogor, Jawa Barat, dan merupakan anggota aktif Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Indonesia (PERDOSKI). 

Dengan pengalaman 8 tahun, dr. Frieda, Sp.D.V.E, menyediakan layanan konsultasi di Halodoc untuk berbagai masalah kulit, termasuk kanker melanoma.

Chat dr. Frieda Sp.D.V.E mulai dari Rp 55.000,- di Halodoc.

Kamu perlu simak Inilah 5 Faktor Risiko Kanker Mata Melanoma.

5. dr. Ryski Meilia Novarina Sp.D.V.E

Berikutnya, kamu juga bisa menghubungi dr. Ryski Meilia Novarina, Sp.D.V.E., yang merupakan alumni Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang pada tahun 2010 dan Universitas Airlangga pada tahun 2016. 

Saat ini, dr. Ryski Meilia Novarina aktif berpraktik di Gresik, Jawa Timur, dan merupakan anggota Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Indonesia (PERDOSKI). 

Dengan pengalaman 13 tahun, dr. Ryski Meilia Novarina menyediakan layanan konsultasi di Halodoc yang tepercaya untuk mengobati berbagai masalah kulit, termasuk kanker melanoma.

Chat dr. Ryski Meilia Novarina Sp.D.V.E mulai dari Rp 55.000,- di Halodoc.

Itulah berbagai rekomendasi dokter spesialis yang dapat dihubungi melalui Halodoc untuk mendapatkan konsultasi dan perawatan terkait kanker melanoma.

Jika dokter tidak tersedia atau sedang offline, tak perlu khawatir, kamu masih dapat memesan jadwal konsultasi untuk waktu yang lain melalui aplikasi Halodoc

Yuk, pakai Halodoc sekarang juga!

Referensi:
Cleveland Clinic. Diakses pada 2024. Melanoma: Symptoms, Staging & Treatment.
Mayo Clinic. Diakses pada 2024. Melanoma – Symptoms and Causes.
NHS. Diakses pada 2024. Melanoma Skin Cancer.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan