Ketahui Tanda-Tanda Radang Sendi pada Anak

4 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   06 November 2024

“Penyakit radang sendi sangat umum terjadi pada lansia. Meski begitu, masalah kesehatan ini juga bisa dialami oleh anak-anak dengan gejala berupa bengkak dan kekakuan sendi, serta demam. ”

Ketahui Tanda-Tanda Radang Sendi pada AnakKetahui Tanda-Tanda Radang Sendi pada Anak

DAFTAR ISI


Penyakit rheumatoid arthritis atau rematik sebenarnya juga termasuk jenis radang sendi. Akan terapi, masalah kesehatan ini lebih umum terjadi pada lansia. Lalu, bagaimana jika terjadi radang sendi pada anak?

Ternyata, radang sendi yang terjadi pada anak berbeda dengan rematik yang umum ditemukan pada lansia. Masalah peradangan pada sendi anak yang perlu orangtua waspadai adalah rematik anak atau juvenile idiopathic arthritis.

Meski begitu, rematik anak terbilang sebagai penyakit yang jarang ditemui. Jika pun muncul, biasanya menyerang anak yang masih berusia di bawah 16 tahun. 

Yuk, ketahui selengkapnya tanda-tanda radang sendi pada anak atau juvenile idiopathic arthritis pada artikel berikut ini!

Penyebab Radang Sendi pada Anak

Sayangnya, masalah kesehatan yang termasuk dalam penyakit autoimun ini belum diketahui penyebabnya hingga kini. 

Meski begitu, juvenile idiopathic arthritis kerap dikaitkan dengan kesalahan dari kekebalan tubuh yang menyerang sel dan jaringan tubuh yang sehat. 

Anak yang mengidap radang sendi akan mengalami kerusakan pada lapisan sinovial yang berperan untuk melumasi sendi, karena peradangan. Penyebabnya adalah imunitas tubuh yang menyerang sinovial sehingga memicu peradangan. 

Centers for Disease Control (CDC) menyebut bahwa, semua anak berisiko mengalami radang sendi. Namun, radang sendi lebih umum terjadi pada anak-anak dengan kondisi berikut ini: 

  • Mengalami kecemasan atau depresi. 
  • Memiliki penyakit jantung. 
  • Memiliki kelebihan berat badan. 
  • Tidak aktif secara fisik. 
  • Tinggal bersama dengan orang yang merokok. 

Supaya lebih jelas, cari tahu juga Ini Bedanya Rheumatoid Arthritis dan Juvenile Rheumatoid Arthritis.  

Kenali Tanda dan Gejalanya

Lalu, bagaimana tanda dan gejala radang sendi yang menyerang anak-anak? Apakah sama dengan peradangan sendi yang terjadi pada orang dewasa? 

Ternyata, sebagian besar radang sendi pada anak tidak menunjukkan gejala pada fase awal. Jika muncul gejala, biasanya mirip dengan penyakit lain sehingga diagnosis pun menjadi tidak akurat. 

Berikut ini gejala umum juvenile idiopathic arthritis yang menyerang anak:

  • Sendi yang terasa kaku, terlebih di pagi hari.
  • Sendi yang mengalami pembengkakan dan terasa sakit.
  • Demam yang tak kunjung reda dan sering kambuh.
  • Perubahan warna kulit menjadi kemerahan.
  • Terjadi penurunan berat badan secara mendadak.
  • Mata merah dan terasa sakit.
  • Ruam pada kulit.
  • Penurunan selera makan.
  • Tubuh menjadi mudah lelah dan kesulitan melakukan kegiatan fisik.

Perlu diingat bahwa, gejala radang sendi bisa berbeda-beda pada setiap anak. 

Menurut CDC, gejala radang sendi pada anak mungkin berlanjut hingga ia beranjak dewasa. 

Ternyata Bukan Cuma Orang Tua, Anak Muda Juga Bisa Kena Rheumatoid Arthritis

Pengobatan Radang Sendi pada Anak

Setelah melakukan diagnosis berdasarkan pemeriksaan fisik, tes laboratorium, sinar X dan tinjauan riwayat kesehatan, dokter biasanya akan merekomendasikan pengobatan radang sendi pada anak. 

Pengobatan yang dilakukan didasarkan pada jenis radang sendi yang menyerang anak. Beberapa kondisi bahkan mengharuskan Si Kecil untuk mendapatkan penanganan medis, guna memperbaiki bagian sendi yang meradang. 

Sementara untuk jenis obat yang biasanya diberikan pada anak yang mengidap radang sendi, yaitu: 

  • Obat penghilang rasa sakit untuk membantu mengurangi rasa sakit.
  • Obat untuk mengurangi gejala rematik guna meringankan pembengkakan dan rasa nyeri pada sendi yang terinfeksi.
  • Obat jenis kortikosteroid berupa suntikan yang diberikan langsung saat nyeri dan bengkak kambuh.
  • Obat jenis metabolit yang diberikan dengan tujuan mencegah terjadinya kerusakan pada sendi.

Ada obat radang sendi yang bisa dikonsumsi oleh anak. Rekomendasinya bisa ibu cari tahu pada artikel berikut ini: Daftar Obat Radang Sendi yang Ampuh Redakan Gejala Nyeri

Obat-obatan tersebut bisa dibeli dengan mudah di Toko Kesehatan Halodoc.  

Pastikan ibu melakukan perawatan dan mematuhi anjuran serta dosis pemberian obat yang diresepkan oleh dokter, guna menghindari komplikasi yang serius di kemudian hari.

Apakah Radang Sendi pada Anak Bisa Sembuh? 

penyakit radang sendi pada anak tidak bisa disembuhkan. 

Sejumlah pengobatan dan perawatan yang diberikan oleh layanan kesehatan hanya akan membantu mengatasi gejala, seperti:

  • Menghilangkan rasa nyeri.
  • Mengurangi pembengkakan dan kaku pada sendi.
  • Mencegah sendi mengalami kerusakan yang semakin parah. 

Jika gejala muncul, Ibu perlu segera memeriksakan kondisi Si Kecil ke dokter. 

Supaya lebih praktis, ibu bisa download aplikasi Halodoc untuk bertanya dengan dokter terkait kondisi anak kapan saja dan di mana saja. 

Referensi:
WebMD. Diakses pada 2024. Learn More About Juvenile Arthritis.
Arthritis Foundation. Diakses pada 2024. Juvenile Arthritis (JA).
urmc.rochester.edu. Diakses pada 2024. Kids Get Arthritis Too: 7 Signs of Juvenile Arthritis.
CDC. Diakses pada 2024. Childhood Arthritis.