Ketahui 6 Penyebab Gairah Seksual Menurun

4 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   27 September 2024

“Banyak sekali hal yang bisa jadi penyebab gairah seksual menurun, mulai dari masalah hormon, obat-obatan, hingga penyakit kronis. Jika dirasa ini menganggu keharmonisan rumah tangga, segeralah minta bantuan dokter ahli di Halodoc.”

Ketahui 6 Penyebab Gairah Seksual MenurunKetahui 6 Penyebab Gairah Seksual Menurun

DAFTAR ISI

  1. Berbagai Penyebab Gairah Seksual Menurun
  2. Hubungi Dokter Ini Jika Gairah Seksual Menurun
  3. Ketahui Obat Kuat Pria Berbahan Herbal yang Tersedia di Apotek

Halodoc, Jakarta – Bukan hal yang aneh jika minat seseorang pada seks berfluktuasi selama periode yang berbeda dalam hidup seseorang.

Namun, penting untuk mengetahui penyebab gairah seksual menurun, agar jangan sampai mengganggu kehidupan bersama pasangan.

Sebab, penurunan gairah seksual dapat menjadi masalah yang membuat stres. Yuk simak pembahasan berikut ini lebih lanjut!

Berbagai Penyebab Gairah Seksual Menurun

Ada banyak hal yang bisa jadi penyebab gairah seksual menurun, baik pada pria maupun wanita. Berikut ini beberapa di antaranya:

1. Kondisi Kronis

Beberapa kondisi atau penyakit kronis dapat mempengaruhi fungsi seksual, termasuk:

  • Diabetes. Kadar gula darah yang tinggi dapat menyebabkan kerusakan pembuluh darah dan saraf. Efek ini dapat mengakibatkan disfungsi ereksi pada pria dan penurunan aliran darah ke alat kelamin pada wanita.
  • Osteoarthritis. Orang yang mengalami nyeri dan kekakuan sendi mungkin merasa lebih sulit untuk berpartisipasi dalam aktivitas seksual.
  • Penyakit jantung. Ini dapat menyebabkan kerusakan pembuluh darah dan penurunan sirkulasi. Kerusakan ini dapat mengurangi aliran darah ke alat kelamin, penurunan gairah atau pelumasan.
  • Tekanan darah tinggi. Ini juga dapat mempengaruhi sirkulasi darah.
  • Kanker. Perawatan untuk kanker, termasuk pembedahan, kemoterapi, dan radiasi, semuanya dapat jadi penyebab gairah seksual menurun.
  • Obstructive sleep apnea. Terutama yang tidak diobati, dapat menyebabkan penurunan gairah seksual.

Apakah Hubungan Seks Selalu Terasa Tidak Nyaman? Waspada Vaginismus.

2. Obat-obatan

Beberapa obat dapat menyebabkan disfungsi seksual atau menurunkan hasrat seksual, termasuk:

  • Antidepresan dengan efek serotonergik.
  • Antipsikotik yang meningkatkan kadar prolaktin.
  • Obat untuk pembesaran prostat, termasuk finasteride dan dutasteride.
  • Kontrasepsi hormonal.
  • Obat darah tinggi.

Penggunaan obat-obatan rekreasional atau konsumsi alkohol berlebihan juga bisa menyebabkan gairah seksual menurun. 

Kabar baiknya, ada berbagai obat-obatan yang dapat meningkatkan performa seks pria. Baca selengkapnya di artikel ini: “Ini 7 Rekomendasi Obat Kuat Pria yang Aman dan Efektif

3. Faktor Emosional dan Psikologis

Banyak faktor emosional dan psikologis yang dapat memengaruhi keinginan seseorang untuk berhubungan intim.

Masalah kesehatan mental akibat kecemasan, depresi, kelelahan, harga diri yang buruk, atau pelecehan seksual sebelumnya dapat mengurangi minat seseorang dalam aktivitas seksual.

Masalah hubungan termasuk kurangnya kepercayaan, konflik, dan komunikasi yang buruk, juga dapat jadi penyebab menurunnya gairah.

 4. Kadar Hormon Testosteron Rendah

Pada pria, penyebab gairah seksual menurun bisa jadi karena kadar testosteron yang rendah. Testosteron adalah hormon seks yang diproduksi pria di testis.

Hormon ini bertanggung jawab atas berbagai proses dan karakteristik tubuh. Termasuk rambut wajah dan tubuh, massa otot, dorongan seks, produksi sperma, dan kesehatan tulang.

Testosteron rendah pada pria dapat menghasilkan gejala lain, seperti payudara membesar dan disfungsi ereksi.

5. Kehamilan

Perubahan hormonal yang terjadi selama dan setelah kehamilan dapat memengaruhi gairah seks seorang wanita. Perubahan ini mempengaruhi setiap orang secara berbeda.

Beberapa wanita mungkin memiliki minat yang meningkat pada seks, sementara yang lain mungkin memiliki libido yang rendah. Hormon wanita terus berfluktuasi selama bulan-bulan pascapersalinan, yang dapat mempengaruhi dorongan seks selama waktu ini juga.

Apakah Kesulitan Penetrasi Akibat Vagina Nyeri? Waspada Vaginismus.

 6. Menopause

Menopause juga menyebabkan penurunan testosteron, yang diproduksi wanita dalam jumlah kecil. Tingkat testosteron yang lebih rendah dapat jadi penyebab gairah seks menurun.

Setelah menopause, kadar estrogen yang rendah dapat menyebabkan penipisan dan kekeringan pada vagina.

Ini dapat menyebabkan rasa tidak nyaman dan nyeri saat berhubungan intim. Jika hal ini berlanjut, bukan tidak mungkin jika gairah seksual jadi menurun.

Nah, itulah beberapa kemungkinan penyebab gairah seksual menurun pada pria dan wanita.

Agar hubungan dengan pasangan tetap harmonis, penting untuk mencari solusi jika mengalami penurunan minat untuk aktivitas seksual.

Hubungi Dokter Ini Jika Gairah Seksual Menurun 

Jika kamu atau pasangan mengalami penurunan gairah seksual, jangan ragu untuk segera konsultasi dengan dokter spesialis di Halodoc. 

Nah, berikut ini terdapat beberapa dokter spesialis yang sudah memiliki pengalaman lebih dari 8 tahun dan mendapatkan rating yang baik dari para pasien yang sebelumnya mereka tangani.

Ini daftarnya:

Spesialis Andrologi

Spesialis Kandungan dan Kebidanan

Tak perlu khawatir jika dokter sedang tidak tersedia atau offline

Sebab, ibu tetap bisa membuat janji konsultasi di lain waktu melalui aplikasi Halodoc. Ayo hubungi dokter di Halodoc sekarang juga!

Referensi:
NHS UK. Diakses pada 2024. Loss of Libido (Reduced Sex Drive).
Medical News Today. Diakses pada 2024. What Causes a Low Libido?

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan