Kerap Disamakan, Ini Perbedaan MRI dan CT Scan

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   30 Januari 2023

“Magnetic resonance imaging (MRI) dan computerized tomography (CT scan) adalah jenis pemeriksaaan yang dilakukan untuk melihat organ dalam tubuh. Perbedaannya MRI menggunakan medan magnet, sedangkan CT scan menggunakan sinar-x.”

Kerap Disamakan, Ini Perbedaan MRI dan CT ScanKerap Disamakan, Ini Perbedaan MRI dan CT Scan

Halodoc, Jakarta –  MRI dan CT scan adalah jenis pemeriksaan yang kerap disamakan. Padahal, walaupun mirip kedua jenis pemeriksaan ini berbeda. CT scan adalah pemeriksaan dengan mengambil serangkaian gambar menggunakan sinar-X.  Sementara itu, MRI menggunakan medan magnet yang kuat untuk mengambil gambar bagian dalam tubuh. 

CT scan biasanya pilihan pertama untuk pencitraan. Sedangkan MRI berguna untuk penyakit tertentu yang tidak dapat dideteksi oleh CT scan. Yuk, baca selengkapnya di sini perbedaan MRI dan CT scan!

MRI Vs CT Scan

Perbedaan terbesar adalah MRI menggunakan gelombang radio, sedangkan CT scan menggunakan sinar-X. CT scan dan MRI adalah pilihan yang digunakan sesuai dengan kondisi kesehatan pasien. Biasanya CT scan lebih banyak digunakan daripada MRI dan biasanya harga CT scan lebih murah.

Meski begitu, MRI dianggap lebih unggul dalam hal detail gambar. Berikut ini adalah perbedaan jelas antara keduanya:

1. Jenis Risiko

Baik CT scan dan MRI menimbulkan beberapa risiko saat digunakan. Risiko didasarkan pada jenis pencitraan serta bagaimana pencitraan dilakukan. Risiko CT scan meliputi:

  • Dapat membahayakan bayi yang belum lahir.
  • Dosis radiasi yang sangat kecil.
  • Reaksi potensial terhadap penggunaan pewarna dalam pemeriksaan.

Risiko MRI meliputi:

  • Kemungkinan reaksi terhadap logam karena magnet.
  • Suara keras dari mesin menyebabkan masalah pendengaran.
  • Peningkatan suhu tubuh selama pemeriksaan MRI.
  • Kemungkinan mengalami klaustrofobia (fobia ruang sempit).
  • Risiko jika memiliki implan sendi buatan, implan mata, IUD (intrauterine device), alat pacu jantung.

Sebelum memutuskan untuk melakukan CT scan, akan lebih kamu berkonsultasi dengan Daftar Dokter yang Bisa Beri Info Lengkap soal CT Scan.

2. Manfaat

Baik MRI dan CT scan dapat melihat struktur tubuh bagian dalam. Namun, CT scan lebih cepat dan dapat memberikan gambaran jaringan, organ, dan struktur kerangka. MRI juga lebih mahir menangkap gambar sehingga membantu dokter menentukan apakah ada jaringan abnormal di dalam tubuh. Singkatnya, MRI memberikan gambar lebih detail. 

3. Gejala 

Kemungkinan besar, dokter akan memberikan rekomendasi MRI atau CT scan berdasarkan gejala.  Jika dokter membutuhkan gambaran jaringan lunak, ligamen, atau organ yang lebih detail, dokter biasanya akan menyarankan MRI. Beberapa kondisi berikut membutuhkan Kasus-kasus tersebut meliputi:

  • Disk hernia.
  • Ligamen robek.
  • Masalah jaringan lunak.

Jika kamu memerlukan gambaran umum dari suatu area seperti organ dalam atau karena patah tulang atau trauma kepala, CT scan biasanya akan direkomendasikan.

4. Risiko kanker

CT scan menggunakan radiasi pengion, sehingga dapat merusak DNA dan sedikit meningkatkan risiko berkembangnya kanker. Nah, sedangkan MRI tidak menggunakan radiasi pengion, jadi tidak berisiko meningkatkan kanker. 

Hanya saja, MRI membutuhkan waktu yang lebih lama dalam menjalankan pemeriksaan. MRI mengharuskan orang tersebut untuk berbaring diam di dalam ruang tertutup selama sekitar 20 hingga 40 menit. 

Itulah informasi mengenai perbedaan MRI dan CT scan. Kalau kamu ingin buat janji pemeriksaan medis dan menanyakannya pada dokter bisa dilakukan lewat aplikasi Halodoc. Yuk, download aplikasi Halodoc sekarang juga ya!

Referensi:
Healthline. Diakses pada 2023. CT Scan vs. MRI.
Memorial Sloan Kettering Cancer Center. Diakses pada 2023. CT Scan vs. MRI: What’s the Difference? And How Do Doctors Choose Which Imaging Method to Use?