Kelebihan Hormon Estrogen Bisa Sebabkan 4 Penyakit Ini

Ditinjau oleh  dr. Gabriella Florencia   02 Maret 2020
Kelebihan Hormon Estrogen Bisa Sebabkan 4 Penyakit IniKelebihan Hormon Estrogen Bisa Sebabkan 4 Penyakit Ini

Halodoc, Jakarta – Estrogen dikenal sebagai hormon yang khas pada wanita. Namun tidak hanya pada wanita, tubuh pria memproduksi hormon estrogen hanya saja, kadar hormon estrogen pada tubuh pria jauh lebih rendah dibandingkan pada tubuh wanita. Pada tubuh wanita, hormon estrogen berfungsi utama dalam memengaruhi perkembangan seksual, mengatur siklus menstruasi, dan memengaruhi sistem reproduksi.

Baca juga: Jarang Diketahui, Ini Fungsi Hormon Estrogen pada Tubuh

Kadar hormon yang normal membantu tubuh untuk menjalankan tugasnya dengan baik. Namun, kelebihan kadar hormon, salah satunya hormon estrogen dapat sebabkan gangguan kesehatan. Ketahui ciri-ciri yang terjadi saat kadar estrogen berlebihan dan risiko penyakit yang dapat dialami.

Ciri Kadar Estrogen Berlebihan pada Tubuh Wanita

Umumnya, wanita memproduksi kadar estrogen yang cukup tinggi dalam tubuhnya. Peningkatan hormon estrogen yang terjadi pada tubuh juga merupakan hal yang wajar dialami oleh wanita, khususnya saat wanita memasuki siklus menstruasi dan menjalani kehamilan. 

Ketahui ciri-ciri yang terjadi pada tubuh ketika kadar estrogen dalam tubuh wanita meningkat. Dilansir dari Medical News Today, ada beberapa ciri yang dialami wanita ketika mengalami kadar estrogen yang cukup tinggi dalam tubuh, seperti mengalami bercak darah dan terkadang sebabkan perdarahan. 

Tidak hanya itu, tingginya kadar estrogen sebabkan wanita mengalami kondisi kembung, kesulitan tidur, merasakan kelelahan terus-menerus, menurunnya gairah seks, mengalami perubahan suasana hati, alami gangguan kecemasan, gangguan memori, membengkaknya payudara hingga munculnya benjolan non kanker pada payudara.

Baca juga: Hormon Estrogen pada Wanita Menurun, Ini Penyebabnya

Gangguan Kesehatan yang Disebabkan Tingginya Kadar Estrogen

Kelebihan hormon estrogen pada tubuh dapat sebabkan beberapa gangguan kesehatan, seperti:

1. Gangguan Kulit

Dilansir dari Medical News Today, hormon estrogen yang terlalu tinggi dalam tubuh dapat sebabkan gangguan kesehatan kulit yaitu kulit kering. Kulit kering dapat menyebabkan iritasi pada kulit jika tidak diatasi dengan baik.

2. Kenaikan Berat Badan

Kelebihan hormon estrogen dalam tubuh dapat sebabkan kenaikan berat badan. Kadar estrogen yang tinggi dalam tubuh memicu nafsu makan yang dapat membuat kenaikan berat badan. Kenaikan berat badan yang terjadi akibat kelebihan hormon estrogen umumnya berbeda dengan kenaikan berat badan pada umumnya. Kelebihan hormon estrogen menyebabkan penumpukan lemak pada beberapa bagian tubuh, seperti pinggul dan perut.

3. Kanker Endometrium

Dilansir dari American Cancer Society, kadar estrogen yang terlalu tinggi meningkatkan risiko seorang wanita mengalami kanker endometrium. Selain tingginya kadar estrogen, ada beberapa kondisi yang meningkatkan risiko wanita alami kanker endometrium, seperti obesitas, penggunaan IUD, dan memiliki riwayat keluarga dengan kondisi yang serupa.

4. Payudara Fibrokistik

Payudara fibrokistik adalah tumor jinak non kanker yang muncul pada kelenjar susu wanita. Kondisi ini dapat menyebabkan adanya benjolan yang berisi cairan. 

Baca juga: Ketahui Hormon yang Memengaruhi Siklus Menstruasi

Itulah penyakit yang dapat dialami oleh seseorang dengan hormon estrogen yang berlebihan. Dilansir dari Healthline, ada penanganan yang bisa dilakukan untuk mengatasi kelebihan kadar estrogen, dengan penggunaan obat-obatan dan terapi estrogen.

Referensi:
American Cancer Society. Diakses pada 2020. Endometrial Cancer Risk Factors
Healthline. Diakses pada 2020. Signs and Symptoms of High Estrogen
Medical News Today. Diakses pada 2020. What Are The Symptoms of High Estrogen?





Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan