Kapan Waktu Terbaik Anjing Membutuhkan Suplemen?
Halodoc, Jakarta - Tidak hanya manusia, anjing pun terkadang diberikan suplemen oleh pemiliknya. Umumnya suplemen yang diberikan untuk mendukung sendi, asam lemak, dan untuk mengurangi kerontokan dan meningkatkan kilau bulu. Tapi. apakah anjing benar-benar membutuhkan suplemen?
Kebanyakan anjing menerima makanan lengkap dan seimbang berserta vitamin dan mineral yang diperlukan, dari makanan khusus anjing yang kamu beli. Menurut FDA (Food Drugs Administration) anjing yang diberi makanan buatan sendiri mungkin membutuhkan suplemen. Ini menjadi penting, tapi harus diberikan sesuai dengan pola makan atau diet anjing.
Baca juga: 4 Tips Memilih Hewan Peliharaan untuk Anak
Waktu Terbaik Memberikan Suplemen pada Anjing
Jika terlihat gejala gangguan kesehatan, seperti artritis, anjing mengalami bokong yang lemak, dan ada kemungkinan terjadi masalah neurologis, maka itulah waktu yang tepat untuk memberikan suplemen pada anjing. Bulu anjing yang terlihat kurang bagus dapat mengindikasikan masalah kulit, metabolisme, atau hormonal, sehingga ini juga menjadi alasan kamu sebaiknya memberikan suplemen pada anjing.
Hanya saja, sebelum memberikan suplemen pada anjing kesayangan kamu, pastikan kamu berdiskusi terlebih dulu pada dokter hewan melalui aplikasi Halodoc dan menggunakan suplemen yang direkomendasikan oleh dokter. Bahan dalam beberapa suplemen, seperti herbal, dapat berinteraksi dengan obat lain yang diminum hewan. Dokter hewan juga dapat menilai apakah anjing peliharaan kamu membutuhkan suplemen.
Jika anjing makan makanan lengkap dan seimbang dan anjing terlihat sehat,, maka sebenarnya anjing tidak membutuhkan suplementasi. Biasanya dokter akan merekomendasikan buah dan sayur kepada kamu sebagai pemilik hewan peliharaan yang ingin memberikan nutrisi tambahan.
Perlu kamu ketahui juga, terlalu banyak vitamin dan mineral tertentu juga bisa berdampak buruk bagi anjing dan menyebabkan masalah kesehatan lainnya. Terkadang kondisi yang diobati dengan suplemen merupakan gejala dari masalah yang lebih serius. Kamu juga perlu tahu beberapa jenis suplemen anjing berikut ini:
- Multivitamin
Multivitamin untuk anjing sangat mirip dengan multivitamin untuk manusia. Suplemen ini mengandung berbagai jenis vitamin dan mineral yang dibutuhkan anjing untuk mendukung kesehatan secara umum. Anjing juga membutuhkan vitamin seperti vitamin A, B (B-12 dan B-6), C, D, E, K, dan beberapa mineral lainnya. Hanya saja anjing membutuhkannya dalam jumlah yang berbeda.
Baca juga: Cara Merawat Kucing Peliharaan agar Tak Terjangkit Toksoplasmosis
- Glukosamin
Suplemen glukosamin diperlukan ketika anjing mengalami nyeri sendi. Suplemen ini membantu meredakan nyeri yang disebabkan oleh peradangan dan degradasi tulang rawan pada persendian.
- Antioksidan
Antioksidan dalam jumlah tinggi dapat ditemukan di Vitamin C, Vitamin A, dan Selenium, dan di banyak vitamin dan mineral lainnya. Antioksidan dapat memberikan elektron pada radikal bebas tanpa menjadi radikal bebas itu sendiri.
- Probiotik
Suplemen probiotik untuk anjing digunakan untuk membantu kesehatan pencernaan. Suplemen ini juga dapat membantu mengatur bakteri baik dalam sistem pencernaan yang membantu memecah makanan anjing sehingga nutrisi dapat diekstraksi dengan lebih baik. Probiotik juga dapat menghambat pertumbuhan bakteri berbahaya yang dapat membuat anjing sakit.
- Omega
Suplemen ini diketahui baik untuk kesehatan kulit dan rambut, termasuk pada anjing. Perlu kamu ketahui bahwa anjing tidak dapat membuat omega-3 sendiri, jadi anjing perlu mendapatkannya dari suplemen.
Baca juga: 5 Penyakit yang Ditularkan dari Hewan
Hal yang paling penting adalah mengetahui apa yang terkandung dalam makanan anjing sebelum memberikan suplemen tambahan. Ini supaya kamu mengetahui bahan-bahan dan nutrisi apa saja yang sudah terkandung di dalamnya, sehingga kamu juga mengetahui nutrisi apa yang kurang dan perlu kamu tambah dengan suplemen.
Sekalipun kamu menggunakan suplemen dengan dosis yang benar sesuai yang tercantum dalam kemasan, namun jika anjing kesayangan kamu sudah tercukupi dari makanan hariannya, maka dengan menambahkan suplemen justru bisa membuatnya sakit. Untuk itu penting untuk selalu bertanya pada dokter hewan untuk mendapatkan saran yang tepat.
Referensi: