Kandungan Nutrisi dalam Manggis untuk Kesehatan

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   25 Agustus 2022

“Manggis menjadi salah satu jenis buah yang tumbuh di Asia Tenggara. Buah satu ini memiliki berbagai manfaat kesehatan, bahkan disebut sebagai superfood karena berbagai nutrisi yang terkandung di dalamnya.”

Kandungan Nutrisi dalam Manggis untuk KesehatanKandungan Nutrisi dalam Manggis untuk Kesehatan

Halodoc, Jakarta – Manggis adalah buah kecil berwarna ungu yang banyak ditemukan di kawasan Asia Tenggara. Meski kulitnya berwarna ungu, daging buahnya memiliki warna putih bersih dengan kombinasi rasa manis dan sedikit asam. Buah satu ini banyak dikonsumsi dalam bentuk segar atau jus. 

Kandungan Nutrisi Buah Manggis

Menurut U.S. Department of Agriculture (USDA), dalam satu cangkir buah manggis yang dikeringkan memiliki kandungan nutrisi seperti berikut:

  • Kalori: 143 kkal.
  • Karbohidrat: 35,1 gram.
  • Serat: 3,53 gram.
  • Kalsium: 23,5 miligram.
  • Potassium: 94,1 miligram.
  • Vitamin C: 5,68 miligram.

Sebagian besar buah-buahan, termasuk manggis, termasuk sumber makanan sehat karena rendah lemak, natrium, dan kalori. Alhasil, buah ini dapat membantu mempertahankan berat badan ideal. Selain itu, buah-buahan juga bebas kolesterol yang berkontribusi pada masalah kesehatan kronis seperti penyakit jantung dan diabetes tipe 2.

Buah manggis juga merupakan sumber nutrisi yang baik untuk mereka yang kekurangan nutrisi berikut:

  • Potasium, mineral penting yang dibutuhkan untuk membantu menjaga tekanan darah yang sehat.
  • Serat makanan, yang membantu menjaga kesehatan usus.
  • Vitamin C, yang membantu menyembuhkan luka sekaligus menjaga kesehatan gigi dan gusi.

Sementara itu, berdasarkan Data Komposisi Pangan Indonesia dari Kementerian Kesehatan RI (Kemenkes), dalam 100 gram buah manggis segar terkandung nutrisi sebagai berikut:

  • Air: 83,0 gram.
  • Protein: 0,6 gram.
  • Energi: 63 Kal.
  • Lemak: 0,6 gram.
  • Serat: 1,5 gram.
  • Karbohidrat: 15,6 gram.
  • Vitamin B1 (Thiamin): 0,03 miligram.
  • Vitamin B2 (Riboflavin): 0,03 miligram.
  • Niasin (Niacin): 0,3 miligram.
  • Vitamin C: 5 miligram.

Tak hanya itu, terdapat pula xanthones di dalam buah manggis. Xanthones sendiri adalah senyawa bioaktif pada tanaman yang bersifat antioksidan. Gartanin adalah salah satu bentuk senyawa xanthones yang terdapat pada buah manggis. Selain memberikan manfaat antioksidan, gartanin juga memiliki sifat antijamur, antiperadangan, dan antikanker yang baik.

Memilih dan Menyimpan Buah Manggis

Bagaimana memilih buah manggis yang sudah matang dan menyimpannya dengan benar supaya tidak lekas busuk?

Pilihlah buah yang memiliki kulit luar berwarna ungu tua, yang menunjukkan bahwa buah sudah matang. Manggis yang baik seharusnya memiliki tutup hijau yang tampak sehat dan kilau mengkilap di kulit luarnya.

Hindari manggis yang retak, mengeluarkan cairan atau butiran resin berwarna kuning dan mengeras. Jika kamu membuka buah manggis dan ada bagian yang sudah mulai menguning, rasanya akan menjadi sangat pahit. Sementara itu, bagian daging buah seharusnya berwarna putih buram, tidak kekuningan atau tembus cahaya.

Perlu diketahui bahwa buah manggis yang sudah matang memiliki umur simpan yang sangat singkat. Biasanya, buah ini hanya dapat bertahan beberapa hari jika disimpan di suhu ruang. 

Menyimpan buah manggis dalam lemari pendingin memang bisa membuat buah ini lebih tahan lama. Meski demikian, buah ini juga rentan mengalami kerusakan karena suhu dingin, sehingga lebih baik menyimpannya pada suhu ruang dan segera mengonsumsinya. 

Apabila kamu memang harus meletakkan buah manggis di dalam kulkas, kamu bisa mengurangi risiko kerusakan karena suhu dingin dengan membungkus buah menggunakan koran. Lalu, letakkan di bagian atas lemari es. 

Mengonsumsi buah memang bisa memenuhi asupan nutrisi harian sekaligus mendukung tubuh lebih sehat. Namun, pastikan kamu tetap rutin melakukan pemeriksaan kesehatan, ya! 

Supaya lebih mudah, kamu bisa pakai Layanan Janji Medis di aplikasi Halodoc. Yuk, download Halodoc secara gratis di App Store dan Play Store.

Referensi:
Data Komposisi Pangan Indonesia. Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Diakses pada 2022. Informasi Detil Pangan Buah Manggis.
USDA. Diakses pada 2022. FoodData Central Search Results – Mangosteen, Canned, Syrup Pack.
Medical News Today. Diakses pada 2022. Everything you need to know about mangosteen.
Dr. Axe. Diakses pada 2022. Mangosteen’s Cancer-Fighting, Heart-Boosting Power.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan