Intip 6 Cara Jaga Kesehatan Mental Anggota Keluarga
Halodoc, Jakarta - Keluarga adalah elemen yang penting dalam kehidupan manusia. Keluarga tempat pertama seseorang mendapatkan kasih sayang, rasa aman, dan pendidikan. Pada kenyataannya, hubungan keluarga berpengaruh pada kesehatan mental, perilaku, dan kesehatan fisik seseorang.
Sejumlah penelitian juga menunjukkan bahwa hubungan sosial, khususnya hubungan keluarga, memiliki efek jangka panjang dan jangka pendek pada kesehatan mental seseorang. Cara untuk menjaga kesehatan mental anggota keluarga, maka hubungan harus berjalan dengan baik.
Baca juga: Kedekatan dengan Keluarga Tingkatkan Kualitas Kesehatan
Tips agar Memiliki Kesehatan Mental yang Baik
Hampir semua orang ingin memiliki keluarga yang bahagia dan sehat. Nah, berikut ini tips untuk membantu menjaga kesehatan mental anggota keluarga sehingga mereka bisa berkembang, yaitu:
- Terapkan Gaya Hidup Sehat Bersama
Ingat, untuk mendapatkan mental yang sehat, kamu bisa melakukannya dengan tetap menjaga kualitas kesehatan fisik. Tubuh dan otak bekerja lebih baik ketika diberi bahan bakar yang tepat, maka pastikan asupan gizi terpenuhi dengan baik.
Pastikan untuk selalu mengonsumsi sayuran, buah-buahan, biji-bijian, dan daging tanpa lemak dan hindari makanan yang digoreng, cepat, dan dikemas. Memiliki kebiasaan untuk makan bersama juga baik untuk dilakukan. Kamu juga perlu aktif secara fisik dengan cara berolahraga, mendapatkan sinar matahari yang cukup, serta istirahat yang cukup.
- Tetap Saling Terhubung
Koneksi sosial dapat menjadi titik pencerahan bagi hidup seseorang. Meluangkan waktu untuk memusatkan perhatian kita dengan berbicara dan mendengarkan orang yang dicintai juga dapat meningkatkan rasa kesejahteraan kita. Cobalah untuk menghindari percakapan negatif dan saling memahami perspektif unik satu sama lain.
Baca juga: Jurus Menjalin Ikatan Keluarga yang Harmonis
- Bersyukur
Mengakui hal-hal yang kamu dapatkan dengan cara mensyukurinya adalah salah satu cara untuk meningkatkan kebahagiaan. Bahkan saat kamu baru saja mulai mencoba bersyukur akan hal-hal kecil juga dapat mengubah pola pikir untuk fokus pada hal yang positif.
Ingat, tidak semua orang beruntung memiliki anggota keluarga yang lengkap dan bahagia. Oleh karena itu, coba perhatikan dan bagikan momen positif setiap hari kepada keluarga untuk menyatukan dan meningkatkan pandangan kita.
- Berbelas Kasih dan Saling Melayani
Menunjukkan sikap saling mengasihi dan melayani di antara anggota keluarga juga merupakan hal yang penting. Ini akan membuat kondisi keluarga menjadi tempat yang lebih baik lagi. Menunjukkan kasih sayang dan membantu di dalam dan di luar keluarga, maka ini akan meningkatkan kualitas hubungan, membangun harga diri, dan menumbuhkan pandangan dunia yang positif.
- Belajar Hal Baru Bersama
Belajar tidak hanya bagus untuk otak, tetapi juga memberi harga diri kita dan mendorong kita untuk menguasai sesuatu yang baru. Mempelajari sesuatu bersama juga bisa menjadi kesempatan ikatan yang menyenangkan bagi keluarga. Kamu bisa mencobanya dengan cara mengajak keluarga pergi berkemah, naik gunung, atau sekadar memasak resep masakan baru untuk makan malam spesial.
Baca juga: Kapan Seseorang Membutuhkan Psikoterapi?
- Jangan Malu untuk Meminta Bantuan
Jika kamu atau salah satu anggota keluarga tengah mengalami kesulitan, jangan ragu untuk memberikan pertolongan kepada mereka. Atau jika kamu yang tengah memiliki masalah, kamu juga tak perlu sungkan untuk meminta tolong. Terlebih jika ini menyangkut kesehatan mental, misalnya kamu baru saja mengalami trauma, intervensi awal adalah kunci untuk mencegah dan mengobati masalah kesehatan mental.
Segera bicarakan hal ini dengan psikolog atau psikiater, kamu juga bisa mencoba menghubungi mereka terlebih dahulu di aplikasi Halodoc. Kamu hanya perlu download aplikasi Halodoc, dan melalui fitur chat, kamu bisa menghubungi psikolog, kapan saja dan di mana saja.
Referensi:
Australian Department of Health - Head to Health. Diakses pada 2020. Connecting with Family.
Five Rivers Mental Health Clinic. Diakses pada 2020. 12 Ways to Improve Your Family’s Mental Wellbeing.
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan