Inilah 5 Manfaat Lidah Buaya yang Perlu Diketahui
Halodoc, Jakarta – Salah satu tumbuhan yang dikenal memiliki banyak manfaat adalah aloe vera alias lidah buaya. Manfaat tanaman ini sudah dikenal sejak ribuan tahun lalu, mulai dari menyembuhkan berbagai keluhan pada kulit termasuk luka bakar, hingga efektif sebagai obat pencahar. Gel dan lateks lidah buaya adalah 2 bagian lidah buaya yang paling memberi banyak manfaat untuk kulit.
Manfaat Gel dan Lateks Lidah Buaya
Gel lidah buaya bisa kamu dapatkan dari sel-sel yang berada di bagian tengah kulit lidah buaya. Untuk lateks, biasa diperoleh dari sel-sel yang tepat berada di bawah lapisan kulit lidah buaya. Gel lidah buaya yang berwarna bening seperti jeli yang biasa digunakan sebagai bahan utama untuk membuat salep, losion, krim, dan sebagainya. Sementara lateks sendiri bisa diolah untuk membuat zat-zat kering, seperti suplemen.
Lidah buaya juga bisa membuat rambut lebih indah dan kulit menjadi lebih halus. Selain itu, lidah buaya juga bagus digunakan untuk 5 hal di bawah ini.
Pembersih Makeup Alami
Untuk kamu yang memiliki kulit sensitif, lidah buaya bisa kamu gunakan sebagai alternatif untuk membersihkan makeup. Hal ini karena lidah buaya lebih ramah dan lembut untuk kulit wajah.
(Baca juga: Begini Cara Menghilangkan Jerawat dengan Metode Alami)
Mengatasi Kulit Terbakar Sinar Matahari
Produk kulit seperti losion atau pelembap dengan kandungan lidah buaya bisa meredakan kulit yang terbakar sinar matahari dan mengembalikan kelembapan kulit yang hilang disebabkan karena paparan ultraviolet berlebih, sehingga kulit terasa lebih nyaman.
Gatal dan Ruam pada Mulut dan Kulit
Menggunakan obat kumur yang memiliki kandungan lidah buaya selama 3 kali sehari selama 3 bulan, bisa juga membantu mengurangi rasa gatal dan ruam pada mulut. Begitu juga bila kamu mengoleskan gel lidah buaya sebanyak 2 kali sehari selama 2 bulan pada kulit bisa membuat kulit halus dan lembut.
Cold Sore atau Luka pada Bibir
Cold sore adalah luka pada bibir yang disebabkan oleh virus herpes simpleks. Mengoleskan krim dengan kandungan ekstrak lidah buaya sebesar 0,5 persen selama tiga kali sehari bisa mempercepat proses penyembuhan cold sore. Ini dikarenakan, lidah buaya memiliki sifat antivirus yang mampu melawan virus herpes.
Konstipasi
Lateks lidah buaya juga bisa digunakan sebagai obat untuk mengatasi konstipasi. Lidah buaya memiliki kandungan bahan kimia yang efektif sebagai obat pencahar.
Masih banyak manfaat lidah buaya lainnya yang bagus untuk kesehatan. Selain menggunakan bahan alami seperti lidah buaya, tak ada salahnya jika kamu menanyakan pada dokter bila mengalami masalah kulit atau kesehatan lainnya. Kamu bisa menanyakan pada dokter yang ada di Halodoc menggunakan pilihan komunikasi Chat, Voice/Video Call untuk berdiskusi dengan dokter ahli yang ada di Halodoc. Bila ingin membeli kebutuhan medis seperti obat atau vitamin bisa menggunakan layanan Pharmacy Delivery. Pesananmu akan diantarkan ke tempat tujuan dalam waktu tidak kurang dari satu jam.
Bukan hanya itu, sekarang Halodoc juga melengkapi fiturnya dengan layanan Lab Service yang memungkinkan kamu untuk memilih langsung paket pemeriksaan darah dan juga menentukan jadwal, lokasi, dan petugas lab yang akan datang ke lokasi tujuan. Hasil lab bisa dilihat langsung pada aplikasi layanan kesehatan Halodoc. Tak perlu ragu lagi ayo download aplikasi Halodoc di App Store atau Google Play sekarang juga.
(Baca juga: 7 Manfaat dan Khasiat Alpukat Pada Tubuh)
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan