Ini Tips Turunkan Berat Badan di Bulan Puasa

Ditinjau oleh  dr. Verury Verona Handayani   22 April 2020
Ini Tips Turunkan Berat Badan di Bulan PuasaIni Tips Turunkan Berat Badan di Bulan Puasa

Halodoc, Jakarta - Saat memasuki bulan puasa, banyak orang akan memanfaatkan momen tersebut untuk dapat menurunkan berat badan. Banyak orang yang percaya apabila siklus yang harus dilakukan saat berpuasa dapat efektif untuk membuat seseorang menjadi lebih ramping. Namun, penting untuk memperhatikan asupan gizi saat sahur dan berbuka.

Saat berpuasa, setiap orang wajib menahan rasa haus dan lapar dari Subuh hingga adzan Maghrib tiba. Memang untuk turunkan berat badan penting memperhatikan kebiasaan baik yang dilakukan secara rutin agar keinginan kamu tercapai. Berikut adalah beberapa tips yang patut kamu ketahui jika ingin menurunkan berat badan saat bulan puasa!

Baca juga: 6 Cara Mudah Menurunkan Berat Badan Selain Diet dan Olahraga

Cara Turunkan Berat Badan saat Bulan Puasa

Tahukah kamu apabila dengan menjalani puasa dapat membuat tubuh kamu menjadi lebih sehat? Hal tersebut disebabkan saat puasa tubuh akan mendapatkan waktu istirahat pada sistem pencernaan, sehingga dapat memberikan energi pada sistem metabolisme untuk membakar kalori lebih efisien. Seseorang yang mempunyai sistem pencernaan buruk juga berdampak pada faktor metabolismenya.

Puasa dapat mengatur pencernaan dan meningkatkan fungsi usus seseorang yang melakukannya secara rutin. Sebuah penelitian menyebut apabila tidak mengonsumsi apa pun dalam satu hari dapat membersihkan tubuh dari racun dan mengatur fungsi organ tubuh lainnya, termasuk juga hati dan ginjal.

Memang, puasa dapat menjadi cara efektif untuk turunkan berat badan. Namun, kamu harus melakukannya dengan cara yang sehat, bukannya malah membahayakan tubuh sendiri. Maka dari itu, penting mengetahui beberapa tips yang dapat dilakukan untuk menurunkan berat badan saat bulan puasa. Berikut adalah beberapa cara yang dapat dilakukan:

  1. Mengonsumsi Makanan Sehat

Salah satu cara yang dapat dilakukan sebagai cara turunkan berat badan saat puasa adalah dengan selalu memastikan tubuh mengonsumsi makanan yang sehat. Cobalah untuk mengganti karbohidrat olahan dengan produk gandum. Hal tersebut karena kandungan karbohidrat pada gandum memiliki indeks glikemik yang rendah. Artinya, makanan tersebut lebih mudah untuk diserap oleh tubuh dan dapat mempertahankan kadar gula darah saat sedang berpuasa.

Baca juga: Lakukan 6 Hal Ini untuk Cepat Turunkan Berat Badan

  1. Memastikan Tubuh Tetap Terhidrasi

Cara lainnya yang dapat kamu terapkan untuk turunkan berat badan adalah dengan memastikan tubuh untuk tetap terhidrasi. Meski terbilang sulit dilakukan, hidrasi adalah hal yang harus dipastikan untuk menurunkan berat badan saat puasa. Tubuh yang cukup cairan dapat mengendalikan keinginan untuk konsumsi gula saat buka puasa. 

Pastikan konsumsi delapan gelas air putih sehari dengan pembagian dua gelas saat buka puasa, empat gelas saat malam hari, dan dua gelas saat sahur. Selain itu, kamu juga harus menghindari konsumsi minuman berkafein, seperti kopi atau teh yang dapat membuat keinginan pipis meningkat. Bukan hal yang tidak mungkin, tetapi patut untuk dicoba.

  1. Tetap Berolahraga Rutin

Kamu juga dapat tetap berolahraga rutin sebagai salah satu cara untuk turunkan berat badan yang efektif saat puasa. Beberapa orang akan berhenti untuk latihan fisik selama bulan Ramadan. Padahal, hal tersebut dapat berakibat pada kenaikan berat badan secara tiba-tiba karena kurangnya pembakaran kalori dan konsumsi makanan berlebih. Kamu disarankan untuk tetap berolahraga, tetapi dengan intensitas yang lebih rendah dan waktu yang lebih singkat.

Cobalah untuk berolahraga secara teratur yang dilakukan beberapa jam setelah berbuka agar tubuh tetap memiliki kalori yang cukup dari makanan agar mempunyai energi. Alternatif lainnya yang dapat dilakukan untuk turunkan berat badan saat puasa adalah jalan santai setelah makan malam agar berat badan tidak bertambah dan cenderung menurun.

Itulah beberapa hal yang dapat dilakukan sebagai cara untuk turunkan berat badan saat puasa. Mari manfaatkan momen ini untuk mendapatkan pahala yang berlipat ganda dan juga tubuh yang lebih sehat. Dengan begitu, kamu mendapatkan dua manfaat dalam satu kegiatan yang sama.

Baca juga: Puasa Bermanfaat Bagi Kesehatan, Ini Buktinya

Kamu juga dapat bertanya pada dokter di Halodoc terkait cara yang efektif untuk turunkan berat badan saat puasa. Dengan melakukan beberapa kebiasaan baik tersebut, diharapkan momen puasa ini jadi hal terbaik untukmu. Caranya mudah sekali, kamu hanya perlu download aplikasi Halodoc di smartphone yang digunakan sehari-hari!

Referensi:
Gulf News. Diakses pada 2020. How to lose weight during Ramadan.
Productive Muslim. Diakses pada 2020. The Fasting and the Fit: 30-Day Ramadan Meal and Fitness Plan.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan