Ini Manfaat Vitamin E, Astaxanthin, dan Glutathione untuk Tingkatkan Imun

Ditinjau oleh  dr. Verury Verona Handayani   18 Mei 2020
Ini Manfaat Vitamin E, Astaxanthin, dan Glutathione untuk Tingkatkan ImunIni Manfaat Vitamin E, Astaxanthin, dan Glutathione untuk Tingkatkan Imun

Halodoc, Jakarta - Di masa pandemi virus corona (COVID-19), yang juga bertepatan dengan bulan Ramadan ini, meningkatkan imun tubuh penting untuk dilakukan. Dengan imun yang kuat, risiko untuk terserang infeksi virus corona atau penyakit lainnya pun dapat diminimalisir. Untuk meningkatkan imun tubuh, diperlukan asupan makanan sehat dan bergizi seimbang, dibarengi dengan pola hidup sehat lainnya.

Di antara vitamin dan nutrisi yang baik untuk tubuh, vitamin C dan B mungkin sudah sering dielu-elukan sebagai pendongkrak imunitas. Padahal, ada vitamin dan nutrisi lainnya yang tak kalah penting dan bermanfaat untuk membangun sistem imun tubuh yang kuat. Seperti vitamin E, astaxanthin, dan glutathione misalnya. Tiga nutrisi tersebut haruslah tercukupi kebutuhannya, agar tubuh terhindar dari infeksi yang disebabkan oleh virus penyebab penyakit.

Baca juga: 5 Manfaat Vitamin E untuk Kesehatan

Mengapa Vitamin E, Astaxanthin, dan Glutathione?

Kombinasi konsumsi vitamin E, astaxanthin, dan glutathione sangatlah bermanfaat untuk meningkatkan sistem imun tubuh. Berikut penjelasan mengapa ketiga nutrisi ini dapat tingkatkan imun:

  1. Vitamin E

Vitamin E atau nama lainnya d-alpha tocopherol memiliki sifat antiradang dan antioksidan, sehingga dapat memperkuat daya tahan tubuh untuk melawan infeksi virus maupun bakteri. Vitamin ini juga dapat meningkatkan produksi antibodi untuk melawan penyakit dan menangkal radikal bebas yang dapat melemahkan sistem imun kamu.

Secara alami, vitamin E terkandung dalam biji bunga matahari, kacang tanah, almond, bayam, brokoli, dan alpukat. Di antara makanan-makanan tersebut, kadar vitamin E paling banyak terkandung dalam biji bunga matahari. Dalam sekitar 30 gram biji bunga matahari, terkandung 65 persen kebutuhan vitamin E harian yang dibutuhkan tubuh.

  1. Astaxanthin

Astaxanthin adalah senyawa antioksidan yang juga merupakan zat pemberi warna (pigmen) merah pada biota laut, seperti udang, lobster, kepiting, salmon, dan ganggang. Kekuatan astaxanthin sebagai senyawa antioksidan bahkan digadang-gadang 6.000 kali lebih tinggi dibandingkan vitamin C.

Itulah sebabnya, astaxanthin memiliki kemampuan yang sangat baik dalam meningkatkan respons kekebalan tubuh. Senyawa ini juga bermanfaat untuk melindungi sel-sel dalam sistem imun, dari paparan radikal bebas yang dapat melemahkan fungsi sel-sel tersebut.

Baca juga: Ini 3 Alasan Harus Konsumsi Suplemen Vitamin E

Dalam hal jangkauan antioksidannya, astaxanthin juga lebih istimewa dibanding jenis senyawa antioksidan lainnya, karena dapat meresap ke setiap sel dalam tubuh dengan optimal. Hal ini karena sifatnya yang molekuler lipophilic dan hydrophilic, dengan satu bagian yang bertugas melindungi sel yang larut lemak dan molekul lainnya yang melindungi sel larut air.

  1. Glutathione

Glutathione merupakan antioksidan yang bisa ditemukan di dalam sel tubuh dan terbentuk dari tiga amino, yaitu glutamin, glisin, dan sistein. Zat ini juga bisa kamu temukan di berbagai makanan seperti, stroberi, melon, jeruk, alpukat, brokoli, kubis, ikan, telur, atau daging tanpa lemak. Dikarenakan kemampuannya dalam meregenerasi diri setelah menangkal radikal bebas, glutathione juga dikenal dengan sebutan Master of Antioxidant.

Selain menangkal radikal bebas, glutathione juga memiliki manfaat lain yang baik untuk tubuh. Di antaranya adalah:

  • Mencegah kanker.
  • Meringankan gejala autisme.
  • Mengoptimalkan insulin pada tubuh.
  • Mencegah kerusakan sel.
  • Mengatasi gejala penyakit Parkinson.
  • Mengatasi gangguan pada usus besar.

Senyawa glutathione juga dapat membantu memaksimalkan asupan vitamin E dan C di dalam tubuh, membantu mengeluarkan zat-zat beracun, serta memperlambat proses penuaan. Meski dapat diproduksi oleh tubuh secara alami, seiring bertambahnya usia, kamu memerlukan asupan glutathione dari luar, karena produksinya akan semakin berkurang.

Konsumsi Vitamin E, Astaxanthin, dan Glutathione agar Sistem Imun Kuat

Meski mungkin tidak sepopuler vitamin C, berdasarkan penjelasan tadi, dapat diketahui bahwa vitamin E, astaxanthin, dan glutathione nyatanya memiliki manfaat luar biasa untuk tingkatkan sistem imun. Oleh karena itu, penuhilah kebutuhan tiga nutrisi tersebut dengan mengonsumsi makanan sehat dan bergizi seimbang, serta menerapkan pola hidup sehat lainnya. Selain dari makanan, asupan vitamin E, astaxanthin, dan glutathione juga bisa didapat dari suplemen, salah satunya adalah Natur-E.

Natur-E 300 IU mengandung vitamin E alami dari minyak biji gandum dan minyak biji bunga matahari. Varian lainnya yaitu Natur-E Advanced memiliki kandungan vitamin E dan astaxanthin alami yang dapat membantu tingkatkan dan jaga daya tahan tubuh, agar terhindar dari infeksi virus penyebab penyakit. Sedangkan Natur-E White juga mengandung glutathione, yang dibutuhkan untuk menjaga fungsi limfosit.

Limfosit adalah salah satu jenis sel darah putih yang berperan penting dalam memerangi virus dan bakteri. Secara alami, asupan glutathione dapat diperoleh dari daging sapi, ikan, ayam, brokoli, kembang kol, asparagus, alpukat, tomat, dan almond.

Baca juga: 6 Cara Mudah untuk Tingkatkan Sistem Imun

Nah, manfaat vitamin E, astaxanthin, dan glutathione itu bisa kamu dapatkan dengan mengonsumsi Natur-E secara rutin, setiap harinya. Kamu bisa membeli suplemen ini lewat aplikasi Halodoc, lho. Khawatir soal dosisnya? Tenang, kamu juga bisa gunakan aplikasi Halodoc untuk bertanya pada dokter lewat chat, atau baca aturan pakai yang tertera pada kemasan.

Referensi:

US National Library of Medicine, National Institutes of Health. Diakses pada 2020. Lee G.Y., Han S.N. The Role of Vitamin E in Immunity. Nutrients. 2018;10:1614. doi: 10.3390/nu10111614.

US National Library of Medicine, National Institutes of Health. Diakses pada 2020. Park JS, Chyun JH, Kim YK, Line LL, Chew BP. Astaxanthin decreased oxidative stress and inflammation and enhanced immune response in humans. Nutr Metabol. 2010;7:18. doi: 10.1186/1743-7075-7-18.

Cleveland Clinic. Diakses pada 2020. 3 Vitamins That Are Best for Boosting Your Immunity.

Healthline. Diakses pada 2020. 20 Foods That Are High in Vitamin E.

WebMD. Diakses pada 2020. Vitamins & Supplements: Astaxanthin.