Ini Makanan untuk Orang Sakit yang Bisa Bantu Percepat Penyembuhan
“Supaya segera sembuh, orang yang sedang sakit perlu asupan nutrisi yang membantu memulihkan tubuh. Beberapa rekomendasi makanan untuk orang sakit seperti sup hangat, ikan, pisang, madu, dan buah jeruk.”
Halodoc, Jakarta – Ketika sedang sakit, seseorang biasanya akan mengalami penurunan nafsu makan. Padahal, tubuh tetap memerlukan nutrisi untuk membantu imunitas mempercepat pemulihan. Selain itu, tetap makan secara teratur akan membantu tubuh terhindar dari penyakit lain.
Nah, ada beberapa pilihan makanan untuk orang sakit yang bisa kamu konsumsi ketika tubuh sedang merasa kurang sehat.
Rekomendasi Makanan untuk Orang Sakit
Setiap gangguan kesehatan biasanya memiliki rekomendasi makanan atau minuman yang mungkin lebih efektif untuk membantu mempercepat pemulihan. Berikut beberapa rekomendasi makanan sehat untuk gangguan kesehatan yang umum terjadi, seperti masalah pencernaan, sakit tenggorokan, pilek, dan demam.
1. Madu
Madu terkenal dengan sifat antibakteri kuat yang dapat mengurangi gejala batuk dan radang tenggorokan. Kamu bisa mengonsumsi sumber makanan sehat ini secara langsung atau mencampur dengan air hangat, jeruk, dan teh untuk membantu melegakan tenggorokan.
2. Teh hangat
Tak sedikit orang percaya bahwa teh hangat bisa menjadi obat alami untuk meredakan gejala tidak enak badan, bahkan pingsan. Ini bukan tanpa alasan, apabila kamu melihat dalam segi medis, teh ternyata memiliki kandungan dekongestan yang dapat membantu melegakan hidung tersumbat.
Selain itu, teh juga memiliki kandungan polifenol yang berperan aktif sebagai antioksidan alami. Tak ketinggalan, sifat antiinflamasi dalam teh yang membantu mengurangi peradangan pada tubuh.
Manfaat lain dari teh ada pada kandungan tanin yang membawa sifat antijamur dan antibakteri yang membantu mencegah infeksi pada tubuh.
3. Jeruk
Jeruk dan buah lain yang masuk dalam kategori sitrus menjadi buah yang tepat sebagai makanan untuk orang sakit berikutnya. Pasalnya, buah dengan rasa asam ini memiliki kandungan flavonoid sebagai antioksidan dan vitamin C yang begitu tinggi.
Kedua kandungan ini efektif untuk mengurangi tingginya peradangan pada tubuh sekaligus meningkatkan antibodi, sehingga banyak dimanfaatkan untuk mengurangi demam.
4. Makanan untuk orang sakit: sup ayam
Lain lagi dengan sup ayam yang menjadi menu makanan yang sangat baik untuk mengatasi sakit tenggorokan, demam, dan pilek. Makanan hangat ini juga terasa nyaman di perut dan mudah dicerna oleh tubuh.
Sup ayam menjadi salah satu menu makanan dengan kandungan nutrisi yang lengkap. Terdapat protein yang berasal dari ayam atau telur, mineral dan vitamin dari sayuran, serat, dan elektrolit serta lemak dari kuah kaldunya.
Apabila kamu mengonsumsi sup ayam dalam kondisi hangat, uap dari makanan ini juga efektif untuk mengencerkan lendir dan membuat pernapasan menjadi lebih lega.
5. Ikan
Ikan menjadi jenis makanan untuk orang sakit lain dengan sifat antiinflamasi yang kuat dan kandungan asam lemak omega-3 yang begitu berlimpah. Selain itu, ikan juga memiliki tekstur daging yang lembut sehingga tubuh akan lebih mudah mencernanya.
Tak hanya itu, kandungan protein pada ikan juga efektif untuk mendukung kerja fungsi tubuh dan mengurangi gatal. Ini karena protein menjadi nutrisi yang cukup berperan dalam mendukung kesehatan kulit.
6. Jahe
Ketika merasa mual dan ingin muntah, jahe menjadi salah satu makanan yang baik untuk kamu konsumsi. Kandungan dalam rempah satu ini memang tidak hanya baik untuk meredakan mual dan muntah, tetapi juga berperan aktif sebagai antimikroba, antioksidan, dan antikanker.
Kamu bisa mencampur jahe dengan teh, susu, atau cukup merebusnya dengan air panas dan mengonsumsinya selagi hangat. Selain itu, rempah ini juga bisa menjadi campuran sup untuk menguatkan rasa dan meningkatkan imunitas.
7. Pisang sebagai makanan untuk orang sakit lainnya
Rekomendasi terakhir adalah pisang, buah dengan tekstur lembut, rasa manis, dan segudang manfaat lainnya. Buah satu ini memiliki kalori dan kandungan nutrisi seimbang yang dapat memulihkan energi tubuh.
Tak hanya itu, buah pisang juga kaya akan serat larut yang sangat baik untuk seseorang yang sedang mengalami diare. Mengonsumsi buah ini juga tidak membuat perut terasa mual.
Itulah beberapa pilihan makanan untuk orang sakit yang bisa kamu konsumsi ketika tubuh sedang mengalami penurunan nafsu makan. Jangan lupa, tanyakan pada dokter terkait gejala yang kamu rasakan sehingga kamu bisa segera mendapatkan penanganan.
Tanya jawab dengan dokter ahli di Halodoc bisa melalui chat atau video call. Cukup dengan download Halodoc melalui App Store maupun Play Store.