Ini Alasan Pepaya Bisa Bantu Mencerahkan Kulit
Halodoc, Jakarta - Semua orang pasti tahu buah pepaya. Buah berwarna oranye ini sudah terkenal terhadap khasiatnya yang dapat melancarkan pencernaan. Kamu dapat mendapatkan buah ini di pasar tradisional dan pasar swalayan dengan mudahnya, serta harganya yang relatif murah.
Selain untuk pencernaan, ternyata buah ini juga dapat bermanfaat untuk mencerahkan kulit. Dengan perawatan yang menggunakan buah tropis ini, kamu dapat membuat tubuh menjadi lebih cantik. Lalu, bagaimana cara pepaya dapat menyebabkan hal tersebut? Berikut pembahasan lengkapnya!
Baca juga: 8 Manfaat Pepaya untuk Kecantikan
Alasan Pepaya Dapat Mencerahkan Kulit
Selain untuk melancarkan pencernaan, pepaya ternyata juga ampuh untuk mencerahkan kulit. Hal tersebut dikarenakan kandungan papain di dalamnya. Enzim alami tersebut dapat meningkatkan pembaruan kulit dan pergantian sel, sehingga sel-sel yang lebih baru akan menggantikan yang lama.
Salah satu cara untuk memaksimalkan manfaat pepaya untuk mencerahkan kulit adalah dengan menggunakan sabun yang terbuat dari bahan dasar pepaya. Hal tersebut dapat memaksimalkan pengelupasan kulit, serta losion pepaya yang dapat melembapkan kulit agar efeknya lebih maksimal.
Kamu juga dapat mengonsumsi pepaya yang dapat membantu untuk memutihkan kulit. Buah tropis tersebut kaya akan kandungan vitamin A, E, dan C, serta antioksidan lainnya yang dapat membantu kulit agar tetap lembap dan memberikan perlindungan. Nutrisi pada pepaya juga dapat membantu penyembuhan kulit.
Produk kecantikan lainnya yang mempunyai bahan dasar dari pepaya, seperti pelembap dan tabir surya juga dapat melindungi kulit dari sinar matahari dan membuat kulit menjadi lebih cerah. Dengan perawatan rutin dan selalu menjaga kebersihan kulit, kulit yang lebih cerah bukan hal yang tidak mungkin.
Jika kamu mempunyai pertanyaan terkait fungsi pepaya untuk mencerahkan kulit, dokter dari Halodoc dapat menjawabnya. Kamu hanya perlu download aplikasi Halodoc di smartphone melalui Apps Store atau Play Store! Selain itu, kamu juga dapat membeli obat tanpa perlu ke luar rumah dengan aplikasi ini.
Baca juga: Tak Hanya untuk Tubuh, Pepaya Juga Baik untuk Kulit
Pepaya untuk Fungsi Hiperpigmentasi
Hiperpigmentasi adalah kondisi yang menyebabkan kulit kamu menjadi lebih gelap dibandingkan kulit di sekitarnya. Hal tersebut dapat membuat kulit kamu tampak lebih belang. Kelainan ini terbilang tidak berbahaya, tetapi mungkin saja ditimbulkan sebagai gejala dari gangguan lain.
Hiperpigmentasi yang terjadi kemungkinan sulit untuk ditangani, tetapi hal tersebut bukan tidak mungkin. Ternyata, pepaya dapat membantu untuk mengatasi gangguan tersebut dengan fungsinya sebagai pencerah kulit. Hal tersebut karena kandungan phytochemical dan kandungan beta-karoten yang tinggi.
Kandungan papain pada pepaya juga dapat berguna sebagai exfoliator alami dan membantu kulit untuk memperbaiki diri sendiri, serta menyingkirkan sel-sel kulit mati. Alhasil, kulit yang lebih gelap dapat kembali normal dan membuat seluruh kulit menjadi lebih lembut.
Baca juga: 5 Cara Memutihkan Kulit di Rumah Secara Alami
Efek Samping dari Pepaya
Tidak banyak orang yang mendengar apabila pepaya dapat menyebabkan efek samping. Buah yang terbilang aman tersebut ternyata dapat menyebabkan dampak negatif disebabkan mengonsumsinya terlalu banyak atau tubuh kamu ternyata mempunyai intoleransi terhadap buah tropis tersebut.
Jika kamu menggunakan pepaya secara topikal, tidak ada yang perlu dikhawatirkan kecuali kamu mempunyai alergi terhadap buah tersebut. Jika iritasi atau gatal terasa setelah kamu menggunakannya, berhentilah untuk menggunakannya. Apabila bertambah parah, coba berdiskusi dengan dokter.
Apabila dampak negatif timbul setelah kamu mengonsumsinya dalam jumlah banyak, enzim papain dapat merusak kerongkongan dan menyebabkan iritasi. Banyak makan pepaya juga tidak direkomendasikan untuk wanita hamil atau menyusui, serta pengidap diabetes dan hipotiroidisme.
Referensi:
Leaf.tv. Diakses pada 2019. How Does Papaya Whiten The Skin?
Misumi Skin Care. Diakses pada 2019. How to Use Papaya for Glowing and Healthy Skin
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan