Ini Alasan Pentingnya Melakukan Tes Vitamin D 25(OH)

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   16 Februari 2023

“Tes vitamin D 25(OH) sangat penting dilakukan ketika kamu mengalami berbagai gangguan kesehatan terkait kesehatan tulang. Selain itu, orang-orang yang kurang mendapatkan paparan sinar matahari hingga pengidap obesitas juga disarankan melakukan pemeriksaan ini.”

Ini Alasan Pentingnya Melakukan Tes Vitamin D 25(OH)Ini Alasan Pentingnya Melakukan Tes Vitamin D 25(OH)

Halodoc, Jakarta – Vitamin D adalah salah satu vitamin yang berfungsi penting untuk kesehatan tubuh. Dengan terpenuhinya kebutuhan vitamin ini, maka kesehatan tulang dan gigi menjadi lebih optimal. Bahkan, vitamin D berfungsi untuk mencegah paparan penyakit tertentu pada tubuh.

Untuk memastikan kebutuhan vitamin D dalam tubuh terpenuhi dengan baik, kamu bisa melakukannya melalui pemeriksaan tes vitamin D 25(OH). Selain itu, pemeriksaan ini juga bisa mendiagnosis berbagai penyakit yang berhubungan dengan kesehatan tulang.

Inilah Alasan Melakukan Tes Vitamin D 25(OH)

Vitamin D memiliki fungsi untuk membantu tubuh dalam menyerap kalsium dan mempertahankan tulang yang kuat. Tubuh mampu menghasilkan vitamin D secara alami saat sinar UV menyentuh kulit.

Selain itu, ada berbagai sumber vitamin D yang baik untuk kesehatan, seperti telur, susu, dan ikan. Sebelum berguna dalam tubuh, vitamin D akan melalui berbagai proses. Perubahan pertama ada pada hati menjadi vitamin-D 25 hidroksi. Vitamin ini juga dikenal sebagai calcidiol.

Tes vitamin D 25(OH) adalah cara terbaik untuk memastikan kadar vitamin D dalam tubuh. Jumlah vitamin-D 25 hidroksi menjadi indikasi untuk mengetahui kadar vitamin D dalam tubuh. Hal ini membuat dokter akan mengetahui kamu memiliki kadar vitamin D yang rendah atau tinggi.

Ada beberapa alasan untuk melakukan pemeriksaan ini, seperti:

  • Mengetahui berbagai masalah kesehatan yang terkait dengan tulang, seperti osteoporosis (kelemahan tulang) dan rakhitis (malformasi tulang).
  • Mengetahui penyakit yang mengganggu penyerapan lemak, seperti malabsorpsi dan penyakit Chron’s.

Lalu, siapa saja yang perlu melakukan tes vitamin D 25(OH)? Kelompok orang yang berisiko tinggi memiliki kadar vitamin D yang rendah sebaiknya melakukan tes ini, seperti:

  • Orang-orang yang kurang mendapatkan paparan sinar matahari.
  • Kelompok usia lanjut.
  • Pengidap obesitas.
  • Bayi yang mengonsumsi ASI.
  • Seseorang yang pernah menjalani tindakan operasi bypass lambung.

Prosedur Tes Vitamin D 25(OH)

Sebelum menjalani pemeriksaan ini, dokter akan meminta kamu untuk tidak mengonsumsi makanan apapun selama 4-8 jam sebelum pemeriksaan. Prosedur tes vitamin D 25 (OH) serupa dengan pemeriksaan darah pada umumnya.

Dokter akan mengambil sampel darah melalui pembuluh darah menggunakan jarum tipis. Kemudian, sampel darah akan menjalani pemeriksaan lanjutan dalam laboratorium.

Hasilnya akan berbeda dan sesuai dengan jenis kelamin, usia, hingga metode pengujian. Kadar vitamin D diukur dengan kadar 25-hidroksi dalam nanomole per liter (nmol/L) atau nanogram per mililiter (ng/mL).

Hasilnya dapat menunjukkan kondisi berikut:

  • Defisiensi: hasil kurang dari 30 nmol/L (12 ng/mL).
  • Potensi defisiensi: hasil berada antara 30 nmol/L (12 ng/mL) dan 50 nmol/L (20 ng/mL).
  • Kadar normal: hasil berada antara 50 nmol/L (20 ng/mL) dan 125 nmol/L (50 ng/mL).
  • Kadar tinggi: hasil lebih tinggi dari 125 nmol/L (50 ng/mL).

Jika hasil pemeriksaan menunjukan kadar vitamin D yang sangat rendah serta muncul keluhan nyeri tulang, dokter akan merekomendasikan pemeriksaan untuk memeriksa kepadatan tulang.

Pemeriksaan kesehatan ini bisa kamu lakukan pada rumah sakit dan laboratorium kesehatan. Kamu bisa tanyakan langsung pada dokter menggunakan Halodoc berbagai persiapan yang perlu kamu lakukan sebelum pemeriksaan. Yuk, download aplikasi Halodoc melalui App Store atau Google Play sekarang juga.

Referensi:
Healthline. Diakses pada 2023. 25-Hydroxy Vitamin D Test.
Healthline. Diakses pada 2023. Vitamin D Benefits.
Mount Sinai. Diakses pada 2023. 25-hydroxy Vitamin D Test.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan