Ini 9 Manfaat Tea Tree Oil untuk Kesehatan dan Kecantikan Kulit
“Tea tree oil menjadi salah satu jenis tanaman herbal yang memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan. Khasiatnya mulai dari mengusir nyamuk hingga mempercepat proses penyembuhan jerawat.”
DAFTAR ISI:
Manfaat Tea Tree Oil untuk Kesehatan Tubuh
- Pengusir nyamuk
- Hand sanitizer
- Deodoran alami
- Mempercepat penyembuhan luka
- Antiseptik untuk luka kecil dan lecet
- Mengobati jamur kuku
- Pembersih serba guna
- Obat kumur
- Melawan jerawat
Halodoc, Jakarta – Tea tree oil atau minyak pohon teh berasal dari daun Melaleuca alternifolia. Daun itu berasal dari pohon kecil dari Queensland dan New South Wales, Australia.
Meskipun Melaleuca alternifolia disebut sebagai pohon teh, tetapi berbeda dengan tanaman yang daunnya digunakan untuk membuat teh. Minyak pohon teh umumnya digunakan sebagai obat tradisional.
Awal mulanya, penduduk asli Australia ini menghancurkan daun pohon teh untuk diambil minyaknya. Kemudian, minyak itu dihirup atau dioleskan ke kulit untuk mengobati batuk dan pilek.
Nah, mau tahu lebih jauh mengenai manfaat dari tea tree oil? Berikut ulasan selengkapnya!
Manfaat Tea Tree Oil untuk Kesehatan Tubuh
Minyak pohon teh adalah tanaman herbal yang mengandung sejumlah senyawa, seperti terpinen-4-ol. Kandungan tersebut terbukti membunuh bakteri, virus, dan jamur tertentu.
Terpinen-4-ol juga efektif meningkatkan aktivitas sel darah putih dalam tubuh. Sel darah putih inilah yang bertugas untuk membantu melawan kuman dan partikel asing penyebab penyakit.
Beberapa manfaat dari tea tree oil, antara lain:
1. Pengusir nyamuk
Penelitian berjudul “Singing in the Tube”–audiovisual assay of plant oil repellent activity against mosquitoes (Culex pipiens) yang terbit pada Parasitology Research, menunjukkan bahwa minyak pohon teh memiliki kemampuan lebih besar untuk mengusir nyamuk dibandingkan DEET (N,N-Dietil-m-toluamida).
DEET sendiri merupakan obat nyamuk yang digunakan pada produk pengusir serangga. Ini merupakan cairan yang dikembangkan pada 1946, tidak berwarna, berbau samar, dan tidak mudah larut air.
2. Hand sanitizer
Studi Melaleuca alternifolia (Tea Tree) oil: a review of antimicrobial and other medicinal properties yang terbit pada Clinical Microbiology Reviews menunjukkan, tea tree oil dapat membunuh beberapa bakteri dan virus, termasuk Escherichia coli, Streptococcus pneumoniae, dan Haemophilus influenzae.
Penelitian juga mengonfirmasi bahwa penggunaan pembersih tangan (hand sanitizer) dengan kandungan tea tree oil efektif mendisifeksi tangan. Cairan ini mampu membunuh bakteri di permukaan kulit, tanpa antibiotik.
Meski bermanfaat, penggunaan hand sanitizer juga tidak bisa berlebihan. Jika berlebihan, ini dampak yang bisa saja terjadi: Ketahui Efek Samping Penggunaan Hand Sanitizer Berlebihan.
3. Deodoran alami
Efek antibakteri minyak pohon teh dapat membantu mengendalikan bau ketiak yang berhubungan dengan keringat. Bau ketiak ini muncul akibat sekresi dari kelenjar keringat yang bercampur dengan bakteri di kulit.
4. Mempercepat penyembuhan luka
Minyak pohon teh juga dapat mempercepat proses penyembuhan luka. Jenis bahan alami ini bekerja dengan membantu mengurangi peradangan dan meningkatkan aktivitas sel darah putih.
Tea tree oil juga merupakan agen antibakteri, antijamur, dan antioksidan. Kamu bisa mendapatkan manfaatnya dengan mengoleskan beberapa tetes minyak ke atas kapas atau kasa pembalut luka.
5. Antiseptik untuk luka kecil dan lecet
Luka pada kulit memudahkan kuman masuk ke aliran darah, sehingga dapat menyebabkan infeksi. Dengan tea tree oil, antioksidan di dalamnya membantu membunuh bakteri yang menjadi penyebab infeksi pada luka.
Caranya dengan:
- Bersihkan luka secara menyeluruh dengan sabun biasa dan air.
- Campurkan satu tetes minyak pohon teh dengan satu sendok teh minyak kelapa.
- Oleskan sedikit campuran tersebut pada luka dan tutupi dengan perban.
- Ulangi proses ini 1-2 kali sehari sampai luka membaik.
6. Mengobati jamur kuku
Meski tidak berbahaya, infeksi jamur kuku membuat kaki dan tangan menjadi tidak sedap dipandang. Gangguan ini dapat teratasi dengan penggunaan minyak pohon teh dengan pengobatan lain.
Caranya, kamu bisa mencampurkan beberapa tetes minyak pohon teh dengan minyak kelapa dengan perbandingan 1:1. Lalu, aduk campuran tersebut sampai rata dan oleskan ke area yang bermasalah.
Tak hanya menggunakan tea tree oil saja, kamu juga bisa mengatasi jamur kuku dengan beberapa cara dalam artikel ini: 4 Pengobatan Alami yang Bisa Dilakukan untuk Atasi Jamur Kuku.
7. Pembersih serba guna
Minyak pohon teh merupakan pembersih serbaguna yang dapat membersihkan permukaan benda dari patogen, seperti virus, kuman, bakteri, dan parasit.
Berikut resep mudah untuk pembersih serbaguna alami dari minyak pohon teh:
- Campurkan 20 tetes minyak pohon teh, ¾ gelas air, dan ½ cangkir cuka sari apel ke dalam botol semprot.
- Kocok hingga tercampur rata.
- Semprotkan langsung ke permukaan dan bersihkan dengan kain kering.
8. Obat kumur
Sebuah penelitian menemukan bahwa minyak pohon teh lebih efektif melawan bakteri penyebab plak ketimbang klorheksidin, disinfektan umum dan obat kumur. Terlebih lagi, rasanya kurang enak.
Untuk membuat obat kumur dari minyak pohon teh, kamu bisa menambahkan setetes minyak pohon teh ke dalam secangkir air hangat. Aduk rata dan kumur- kumur selama sekitar 30 detik.
Seperti obat kumur lainnya, minyak pohon teh tidak boleh tertelan. Sebab, bahan alami ini bisa menjadi racun jika tak sengaja tertelan. Jadi, buang cairan setelah berkumur selama 30 detik.
9. Melawan jerawat
Minyak pohon teh bisa menjadi senjata ampuh melawan jerawat. Hal tersebut terbukti dari penelitian berjudul Antimicrobial activity of certain natural-based plant oils against the antibiotic-resistant acne bacteria, yang terbit pada Saudi Journal of Biological Sciences.
Pemeriksaan ilmiah terhadap minyak pohon teh menemukan, penggunaan minyak tidak hanya mengurangi aktivitas bakteri. Bahan ini juga membunuh bakteri setelah 4-6 jam penggunaan.
Sebagai alternatif, kamu bisa mencampurkan 1 tetes minyak pohon teh dengan 9 tetes air. Oleskan campuran tersebut ke area yang terkena jerawat dengan kapas sekali atau dua kali sehari.
Ketahui manfaat tea tree oil dalam mengatasi jerawat lebih lanjut dalam artikel ini: Benarkah Tea Tree Oil Ampuh Menghilangkan Jerawat?
Meski bermanfaat, pengidap alergi perlu menghindari penggunaan tea tree oil, terutama jika dioleskan ke permukaan kulit. Bukannya efektif, penggunaan minyak justru bisa memicu reaksi alergi.
Selain tea tree oil, earl grey tea juga memiliki banyak manfaat untuk tubuh. Baca selengkapnya di artikel ini: “Mengenal Earl Grey Tea: Manfaat, Cara Mengonsumsi, dan Efek Samping”.
Jika masalah yang kamu alami tak kunjung membaik dengan penggunaan minyak pohon teh, silakan diskusikan masalah ini dengan dokter spesialis untuk mendapatkan perawatan yang tepat.
Referensi:
Healthline. Diakses pada 2023. 14 Everyday Uses for Tea Tree Oil.
Parasitology Research. Diakses pada 2023. “Singing in the Tube”–audiovisual assay of plant oil repellent activity against mosquitoes (Culex pipiens).
Clinical Microbiology Reviews. Diakses pada 2023. Melaleuca alternifolia (Tea Tree) oil: a review of antimicrobial and other medicinal properties.
Saudi Journal of Biological Sciences. Diakses pada 2023. Antimicrobial activity of certain natural-based plant oils against the antibiotic-resistant acne bacteria.
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan