Ini 7 Rekomendasi Test Pack yang Bagus untuk Cek Kehamilan

8 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   20 November 2024

“Ada beberapa test pack yang mudah dan praktis digunakan untuk melakukan tes kehamilan di rumah. Contohnya seperti Andalan Pregnancy Test Midstream, Sensitif Compact, hingga Akurat Test yang bisa didapatkan di Halodoc.”

Ini 7 Rekomendasi Test Pack yang Bagus untuk Cek KehamilanIni 7 Rekomendasi Test Pack yang Bagus untuk Cek Kehamilan

DAFTAR ISI

Rekomendasi Test Pack yang Bagus


Halodoc, Jakarta – Ketika mengalami tanda-tanda awal kehamilan, kamu perlu melakukan tes kehamilan untuk mengetahui hasilnya. Penggunaan test pack menjadi salah satu cara yang efektif, praktis, dan cukup akurat untuk menentukan hasil kehamilan.

Ada banyak jenis test pack yang bisa kamu temukan dengan mudah di apotek. Namun, jangan asal pilih, berikut rekomendasi test pack yang bagus untuk cek kehamilan secara mandiri di rumah.

Berbagai Rekomendasi Test Pack yang Bagus

Test pack sendiri memiliki beberapa tipe yang bisa kamu gunakan. Mulai dari tipe strip, pregnancy cassette test, hingga midstream digital. Jika dilihat dari keunggulannya, tipe midstream digital memang memiliki tingkat kebersihan yang paling baik di antara seluruh tipe test pack yang ada.

Namun, tentunya hal itu tidak mengurangi keefektivitasan test pack untuk menentukan hasil kehamilan itu sendiri. Nah, kamu bisa memilih tipe test pack yang paling nyaman untuk kamu gunakan.

Selain itu, cari tahu cara menggunakan test pack yang tepat melalui artikel ini Bagaimana Cara Menggunakan Test Pack yang Benar?

Nah, berikut adalah rekomendasi test pack bagus yang bisa kamu coba di rumah.

1. Andalan Pregnancy Test Midstream

Andalan Pregnancy Test Midstream merupakan tes kehamilan sekali pakai dengan tingkat keakuratan 99,9 persen. Alat tes kehamilan ini juga dapat mengeluarkan hasil tes dalam waktu satu menit.

Sebaiknya lakukan tes kehamilan pada pagi hari setelah bangun tidur. Setelah didiamkan satu menit, alat tes kehamilan ini akan mengeluarkan hasil pemeriksaan.

Rentang harga: Rp20.000-Rp26.000 per unit.

Dapatkan Andalan Pregnancy Test Midstream di Toko Kesehatan Halodoc.

2. Sensitif Compact

Salah satu produk test pack lainnya yang dapat kamu gunakan adalah Sensitif Compact. Produk ini merupakan alat tes uji kehamilan dalam bentuk compact

Sensitif Compact ini dapat digunakan 7 hari setelah berhubungan dan bekerja dengan cara mendeteksi tingkat kadar hormon hCG pada air urin.

Kamu dapat menampung urine pertama yang keluar di pagi hari, kemudian meneteskannya pada stick. Dalam waktu 1-3 menit hasil tes dapat terlihat. Dua garis menandakan hasil positif dan satu garis menunjukkan hasil negatif.

Rentang harga: Rp33.900 – Rp64.200 per box.

Dapatkan Sensitif Compact di Toko Kesehatan Halodoc.

3. Woman Choice Test Kehamilan Strip

Berikutnya, kamu juga dapat menggunakan Woman Choice Test Kehamilan Strip.

Produk ini sangat praktis dan cepat untuk mengetahui hasil kehamilan. Untuk mendapatkan hasil yang akurat, kamu sebaiknya digunakan setelah 7 hari berhubungan.

Kamu dapat menampung urine dalam wadah urine yang didapatkan satu paket dengan Woman Choice Strip. Celupkan strip ke dalam urine  selama 10 detik dan jangan sampai melebihi batas maksimal.

Letakkan pada bidang datar yang bersih dan kering. Baca hasil tes dalam waktu 40 detik. Untuk memastikan hasil negatif, tunggu hingga 5 menit. Tidak dianjurkan membaca hasil tes jika telah lebih dari 30 menit.

Rentang harga: Rp28.100 per strip.

Dapatkan Woman Choice Test Kehamilan Strip di Toko Kesehatan Halodoc.

4. Testpack The Real Testpack

Produk berikutnya yang dapat kamu gunakan adalah Testpack The Real Testpack.

Testpack The Real Testpack adalah alat uji kehamilan strip untuk mengetahui kehamilan secara dini.

Kamu dapat menampung sampel urine pada pagi hari karena konsentrasi HCG pada urine paling tinggi.

Buka kemasan aluminium foil, keluarkan strip dan celupkan ke dalam sampel urine sampai batas garis biru selama 30 detik. Kamu akan mendapatkan hasil dalam waktu 1 hingga 3 menit.

Rentang harga: Rp8.200 – Rp14.600 per pack.

Dapatkan Testpack The Real Testpack di Toko Kesehatan Halodoc. 

5. Women Choice Test Stripe Plus Wadah Urine

Women Choice Test Stripe adalah alat uji kehamilan yang mudah untuk kamu gunakan. Alat tes kehamilan ini juga terbilang efektif dan akurat.

Selain itu, test pack ini sudah menyediakan wadah urine sehingga tingkat higienis lebih baik.

Kamu bisa menggunakan alat tes hamil ini setelah mengalami tanda awal kehamilan.

Rentang harga: Rp27.500-Rp34.900 per strip.

Dapatkan Women Choice Test Stripe Plus Wadah Urine di Toko Kesehatan Halodoc.

6. Women Choice Midstream Pregnancy Test

Women Choice Midstream Pregnancy Test adalah alat uji kehamilan yang sangat mudah digunakan.

Alat ini bekerja dengan mendeteksi hormon hCG dalam tubuh yang menandakan kehamilan.

Rentang harga: Rp45.500-Rp56.400

Dapatkan Women Choice Midstream Pregnancy Test di Toko Kesehatan Halodoc.

7. Akurat Test Kehamilan Compact

Terakhir, kamu juga dapat menggunakan Akurat Test Kehamilan Compact.

Pengujian dapat dilakukan minimal 7 hari setelah berhubungan.

Kamu dapat menampung urine pertama yang keluar di pagi hari kemudian meneteskan urin pada stick. Dalam waktu 1-3 menit, hasil positif atau negatif dapat terlihat dari garis.

Perlu diperhatikan bahwa alat test ini hanya dapat digunakan sekali pakai.

Rentang harga: Rp12.100 – Rp27.700 per piece.

Dapatkan Akurat Test Kehamilan Compact di Toko Kesehatan Halodoc.

Nah, pilihlah jenis test pack yang menurutnya lebih praktis dan nyaman untuk digunakan.

Kapan Waktu yang Tepat Menggunakan Test Pack?

Waktu penggunaan test pack juga bisa memengaruhi hasil pemeriksaan. Berikut waktu yang tepat untuk menggunakan alat uji kehamilan, yaitu:

1. Saat telat menstruasi

Waktu terbaik untuk melakukan uji kehamilan menggunakan test pack adalah saat kamu mengalami terlambat menstruasi. 

Untuk hasil yang lebih akurat, cobalah untuk melakukan uji kehamilan seminggu setelah kamu terlambat menstruasi.

Kamu dianjurkan tidak terlalu cepat melakukan tes kehamilan karena tes kehamilan bekerja dengan mengukur kadar HCG. 

2. Saat merasakan tanda-tanda awal kehamilan

Ada beberapa tanda awal kehamilan yang sebaiknya kamu sadari, seperti:

  • Kram perut.
  • Mual dan muntah.
  • Perubahan pada payudara, menjadi lebih lembut.
  • Sakit kepala.
  • Perut kembung.
  • Rasa lelah terus menerus.
  • Perubahan suasana hati.

3. Lakukan uji kehamilan di pagi hari

Jangan lupa untuk melakukan uji kehamilan pada pagi hari. Hal ini karena urine pertama pada pagi hari mengandung lebih banyak HCG sehingga alat uji kehamilan akan lebih mudah membacanya di awal kehamilan.

Itulah waktu yang terbaik untuk melakukan tes kehamilan. Pastikan kamu juga menggunakan test pack yang benar. Cari tahu caranya melalui artikel:

Kamu bisa mendapatkan produk test pack di atas dari Toko Kesehatan Halodoc dengan praktis dan cepat! Produk akan dikirim dari apotek terpercaya.

Referensi:
Healthline. Diakses pada 2023. The Best Pregnancy Tests.
Cleveland Clinic. Diakses pada 2023. Pregnancy Tests.
Very Well Family. Diakses pada 2023. When Can I Take a Pregnancy Test?
Very Well Family. Diakses pada 2023. Why Should Early Pregnancy Tests Be Taken in the Morning?

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan