Ini 6 Hal Terbaru yang Perlu Diketahui tentang Kanker Tulang
“Tulang merupakan salah satu organ yang cukup penting karena berperan dalam menyangga tubuh. Kanker tulang adalah salah satu kondisi yang patut diwaspadai. Sebab, kondisi ini bisa melemahkan tulang sehingga menghambat mobilitas kamu. Supaya lebih waspada terhadap penyakit ini, kamu wajib mengetahui segala hal tentang kanker tulang”
Halodoc, Jakarta – Munculnya kanker tulang diawali dengan terbentuknya tumor pada tulang. Ketika sel-sel kanker mulai tumbuh, penyakit ini membunuh sel-sel tulang yang sehat yang kemudian dapat menyebar ke bagian lain dari tubuh. Kanker tulang paling sering terjadi pada anak-anak dan orang dewasa muda.
Risiko kanker tulang meningkat pada individu yang memiliki kelainan tulang. Pengobatan kanker, seperti radiasi dosis tinggi dan beberapa obat kanker, juga berperan meningkatkan risikonya. Kanker tulang termasuk jenis kanker yang ganas. Oleh sebab itu, ada beberapa hal terbaru yang kamu ketahui seputar kanker ini!
Baca juga: Ini 4 Jenis Kanker Tulang yang Perlu Diketahui
Segala Hal Tentang Kanker Tulang
Kanker tulang umumnya lebih rentan menyerang anak-anak dan remaja. Supaya kamu lebih waspada, ketahui segala hal tentang kanker tulang berikut:
1. Jenis Umum
Osteosarcoma adalah jenis kanker tulang yang paling umum. Kanker ini biasanya dialami oleh individu berusia 10-30 tahun. Osteosarcoma umumnya memengaruhi tulang di lengan, kaki, atau panggul. Selain osteosarcoma, sarkoma Ewing adalah jenis kanker tulang yang paling umum kedua. Jenis kanker ini juga lebih mungkin terjadi pada anak-anak dan dewasa muda. Sarkoma ewing paling sering muncul di lengan, dada, kaki, panggul, dan tulang belakang.
2. Jenis Langka
Kanker tulang lain yang kurang umum cenderung memengaruhi orang dewasa. Ini termasuk tumor sel raksasa yang biasanya terjadi di sekitar lutut dan chordoma yang biasanya dimulai di dasar tengkorak atau tulang ekor. Fibrosarcoma juga jenis kanker tulang yang cukup langka. Kanker ini biasanya dialami oleh lansia yang telah menjalani terapi radiasi untuk jenis kanker lain. Ini biasanya ditemukan di lutut, pinggul, dan rahang.
3. Gejala yang Ditimbulkan
Kanker tulang biasanya datang perlahan dan umumnya ditandai dengan kelembutan di area tulang yang terkena. Kelembutan ini lama-lama menjadi sakit yang tidak kunjung hilang. Gejala lain yang mungkin muncul adalah:
- Patah tulang akibat tulang melemah.
- Benjolan di tulang yang terkena.
- Berkeringat di malam hari.
- Pembengkakan dan kemerahan di atas tulang.
- Kelelahan.
- Penurunan berat badan.
Baca juga: Hal yang Dapat Tingkatkan Risiko Kanker Tulang
4. Cara Mendiagnosis Kanker
Dokter biasanya merekomendasikan sinar-X bersama dengan pemeriksaan lain untuk mendiagnosis tumor. Berikut pemeriksaan yang bisa dilakukan oleh dokter:
- Pemindaian tulang. Pemindaian ini dilakukan dengan memasukkan sejumlah kecil zat radioaktif ke dalam pembuluh darah melalui lengan. Kemudian kamera khusus akan dimasukan untuk mengambil gambar tulang.
- CT Scan. CT Scan dilakukan dengan menggunakan Sinar-X yang diambil dari sudut yang berbeda. Foto yang diambil ini kemudian disatukan untuk menunjukkan ukuran dan bentuk tumor.
- MRI. Pemeriksaan ini menggunakan magnet yang kuat dan gelombang radio untuk menunjukkan dengan garis besar tumor dengan jelas.
- Pemindaian Positron Emission Tomography (PET). Radiasi digunakan untuk membuat gambar berwarna 3D untuk memeriksa kanker.
5. Tahapan Perkembangan Kanker
Tes pencitraan membantu dokter untuk mengetahui stadium kanker. Hal ini penting untuk menentukan perawatan selanjutnya. Berikut tahapan-tahapan perkembangan kanker tulang:
- Stadium I. Belum menyebar ke luar tulang, dan sel kanker tidak tumbuh dengan cepat.
- Stadium II. Belum menyebar, tetapi sel kanker tumbuh dengan cepat.
- Stadium III. Setidaknya menyebar ke dua tempat pada tulang yang sama.
- Stadium IV. Telah menyebar ke luar tulang.
6. Pengobatan Kanker Tulang
Pilihan pengobatan kanker tulang bisa berbeda-beda tergantung pada ukuran, stadium, dan jenis tumor, serta kondisi kesehatan pengidap. Pembedahan untuk mengangkat tumor adalah langkah pertama yang paling sering dilakukan. Operasi dilakukan untuk mengganti tulang dan mengeluarkan tumor. Dokter mungkin menggunakan tulang dari bagian tubuh lain atau dari bank tulang, atau implan logam.
Bedah krio adalah jenis operasi yang paling sering dilakukan untuk mengatasi kanker tulang. Dokter akan menempatkan probe yang diisi dengan nitrogen cair tepat di sebelah tumor. Probe kemudian membentuk bola es yang membeku dan menghancurkan sel kanker. Ini biasanya digunakan untuk mengobati kanker tulang yang tidak tumbuh dengan cepat. Dalam beberapa kasus, bedah krio juga dapat membantu menjaga sendi agar tidak rusak atau membantu menyelamatkan lengan atau kaki.
Baca juga: Alasan Kanker Tulang Menjadi Jenis Penyakit yang Mematikan
Kesehatan tulang sangat penting dijaga untuk mencegah perkembangan kanker tulang. Kalsium merupakan salah satu zat yang paling dibutuhkan untuk menjaga kesehatan tulang. Kalau kamu butuh kalsium, beli saja di toko kesehatan Halodoc. Tak perlu repot ke apotek, kamu bisa membelinya dari rumah lewat aplikasi ini!
Referensi:
WebMD. Diakses pada 2021. Guide to Bone Cancer.
NHS. Diakses pada 2021. Bone Cancer.
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan