Ini 5 Penyebab Gatal Berair Pada Kulit dan Cara Mengatasinya

7 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   29 Agustus 2024

“Gatal bintik berair tampak seperti lepuhan di permukaan kulit. Rasanya perih, tetapi juga bisa gatal, tergantung dari penyebabnya. Masalah ini dapat terjadi karena cedera kulit, eksim, infeksi, alergi, dan pemfigoid bulosa.”

Ini 5 Penyebab Gatal Berair Pada Kulit dan Cara MengatasinyaIni 5 Penyebab Gatal Berair Pada Kulit dan Cara Mengatasinya

DAFTAR ISI

Penyebab Gatal Bintik Berair dan Tips Mengatasinya

Rekomendasi Dokter Kulit di Halodoc

Rekomendasi Obat Gatal pada Kulit


Halodoc, Jakarta – Lepuh adalah bagian kulit yang menonjol dan berisi cairan bening. Masalah ini biasanya berkembang sebagai cara melindungi kulit yang terluka dan membantu penyembuhannya.

Pada kebanyakan kasus, lepuhan biasanya berisi cairan bening. Gangguan ini rentan berkembang di area tubuh yang sering mengalami gesekan atau gerakan, seperti tangan atau kaki.

Penyebab Gatal Bintik Berair dan Tips Mengatasinya

Gatal bintik berair tak hanya berisi cairan bening saja, tetapi juga bisa mengandung plasma atau nanah. Lepuhan juga terlihat bergelembung dan memiliki warna yang berbeda dengan kulit sekitarnya.

Menggaruk atau mengorek lepuh dapat merusak lapisan pelindung kulit yang rusak, sehingga menyebabkan ketidaknyamanan atau infeksi.

Jika menjaga lepuh tetap utuh, kulit di bawahnya bisa sembuh lebih cepat.

Di bawah ini tips perawatan kulit untuk mengatasi gatal bintik berair sesuai dengan penyebabnya:

1. Cedera kulit

Lepuh dapat timbul akibat cedera kulit, termasuk:

  • Gesekan atau gerakan berlebihan.
  • Paparan bahan kimia tertentu, seperti kosmetik atau deterjen.
  • Menggaruk atau mencubit kulit.
  • Paparan suhu yang sangat tinggi atau rendah.

Gatal bintik berair atau lepuh yang muncul bisa terasa nyeri dan gatal.

Meskipun sebagian besar bisa sembuh tanpa pengobatan, dalam kasus parah, waktu penyembuhan bisa berjalan lebih lama.

Cara mengatasinya:

  • Menutupi lepuh dengan plester untuk memberikan perlindungan tambahan selama masa penyembuhan.
  • Menjaga kulit tetap kering dengan rutin mengganti plester.
  • Membersihkan luka dengan air dan sabun antiseptik, kemudian keringkan.
  • Saat sudah mengering, jangan mengorek bekas lepuh di permukaan kulit.
  • Berhenti merokok karena dapat memperlambat penyembuhan luka.

2. Eksim

Eksim merupakan peradangan kulit yang umum menyerang anak-anak. Ada banyak jenis eksim, beberapa di antaranya menyebabkan gatal bintik berair. Lepuhan ini biasanya terjadi pada telapak tangan dan sela jari.

Sering kali timbul rasa gatal dan sensasi terbakar yang hebat di area yang terkena.Selain itu, kulit menjadi tampak merah dan pecah-pecah di sekitar lepuh. Terkadang, lepuh bisa juga terinfeksi.

Cara mengatasinya:

  • Membersihkan area yang terkena secara teratur untuk mengurangi kemungkinan infeksi.
  • Menggunakan salep kortikosteroid untuk mengobati lepuhan.
  • Menghindari pemicu timbulnya eksim, seperti produk kosmetik atau logam.
  • Mengoleskan pelembab secara teratur. 
  • Membatasi paparan air.
  • Mengenakan sarung tangan saat mencuci piring atau membersihkan rumah.

Kamu juga bisa hubungi Rekomendasi Dokter Kulit dan Kelamin di Halodoc untuk mencari tahu langkah mengatasi eksim lainnya.

3. Infeksi

Infeksi tertentu dapat menyebabkan timbulnya lepuh pada kulit, misalnya:

  • Herpes. Menyebabkan terbentuknya lepuh di sekitar alat kelamin dan anus. Masalah ini memicu rasa gatal, kesemutan, atau terbakar.
  • Cacar air. Gatal bintik berair karena penyakit ini bisa muncul di sekujur tubuh, mulai dari kepala hingga kaki.
  • Herpes zoster. Lepuhan mempengaruhi satu sisi tubuh saja. Biasanya menyebabkan demam, nyeri, gatal, sakit kepala, dan menggigil.
  • Stomatitis.  Ini adalah peradangan yang terjadi pada mukosa mulut, yang mencakup gusi, lidah, pipi, bibir, dan langit-langit mulut. 
  • Impetigo. Infeksi bakteri yang awalnya menyebabkan luka gatal, merah atau ungu. Perkembangan gejala menyebabkan lepuhan berisi cairan atau nanah.

Gejala lain juga dapat terjadi bersamaan dengan lepuh, tergantung pada infeksinya.

Perawatan untuk infeksi penyebab lepuh akan berbeda-beda tergantung penyebabnya. 

Cara mengatasinya:

  • Menggunakan antibiotik untuk mengobati infeksi bakteri, seperti impetigo. 
  • Untuk herpes zoster, dokter mungkin menyarankan penggunaan obat antivirus.
  • Menjaga kebersihan kulit dengan baik.

4. Alergi

Bintik gatal berair ini merupakan salah satu gejala alergi yang disebut urtikaria atau lebih dikenal sebagai biduran.

Gangguan tersebut muncul sebagai respons terhadap paparan alergen.

Cara mengatasinya:

  • Jangan menggunakan produk perawatan kulit yang mengandung parfum.
  • Membersihkan lingkungan rumah secara teratur.
  • Menggunakan masker dan mengganti pakaian setelah bermain dengan peliharaan.
  • Hindari makanan tertentu, seperti seafood atau produk susu dan olahannya.
  • Imunoterapi melibatkan suntikan berulang alergen ke dalam tubuh untuk membangun toleransi terhadap alergen tersebut.

Jika alergi terjadi akibat paparan udara dingin dan debu, kamu bisa melihat cara mengatasinya dengan membaca artikel ini: Cara Ampuh Mengatasi Alergi Dingin dan Debu.

5. Pemfigoid bulosa

Pemfigoid bulosa adalah kelainan autoimun langka yang menyebabkan kulit melepuh dan terasa gatal.

Masalah ini terjadi ketika sistem kekebalan tubuh terlalu aktif dan secara keliru menyerang jaringan sehat.

Cara mengatasinya:

  • Menggunakan obat antiinflamasi, seperti steroid topikal atau oral untuk mengobati lepuh pemfigoid bulosa. 
  • Dalam kasus gangguan yang parah, dokter mungkin menggunakan obat-obatan yang menekan sistem kekebalan tubuh.

Pemfigoid bulosa menjadi penyebab gatal bintik berair yang rentan terjadi pada pengidap diabetes.

Ketahui selengkapnya dalam artikel ini: Pengidap Diabetes Bisa Kena Pemfigoid Bulosa, Ini Faktanya.

Rekomendasi Dokter Kulit di Halodoc

Apabila kamu atau orang terdekat memiliki gejala gatal berair pada kulit yang mengkhawatirkan, sebaiknya segera hubungi dokter kulit di Halodoc untuk mendapatkan pengobatan yang tepat. 

Nah, berikut beberapa dokter yang sudah berpengalaman yang bisa kamu hubungi. 

Dokter-dokter ini juga mendapatkan rating yang baik dari para pasien yang sebelumnya mereka tangani.

Ini daftarnya:

Rekomendasi Obat Gatal pada Kulit

Gatal-gatal pada kulit juga bisa diatasi dengan obat. Berikut adalah rekomendasi obat gatal yang dapat menenangkan kulit:

1. Cap Gajah Bedak Salicyl Pot 100 g

Rekomendasi produk pertama yang dapat mengatasi gatal-gatal pada kulit adalah bedak tabur Salicyl. Bedak ini memiliki kandungan Acyd Salicyl dan Talc Venetum yang berguna untuk mengatasi penyakit kulit seperti biang keringat, bisul-bisul, hingga cacar.

Kamu bisa menaburkan bedak ini ke area kulit yang gatal sehabis mandi.

Rentang harga: Rp5.300 – Rp5.700 per pot.

Dapatkan Cap Gajah Bedak Salicyl Pot 100 g di Toko Kesehatan Halodoc.

2. Caladine Gel 50 ml

Selanjutnya adalah Caladine Gel yang merupakan gel untuk mengatasi gatal-gatal di kulit. Produk ini memiliki kandungan Hamamelis Extract yang memiliki fungsi sebagai anti inflamasi dan anti gatal.

Produk ini juga dapat memberikan sensasi dingin yang dapat menyejukkan kulit. Kamu dapat mengoleskan produk ini sebanyak 2-4 kali sehari setelah mandi.

Rentang harga: Rp25.300 – Rp25.600 per botol.

Dapatkan Caladine Gel 50 ml di Toko Kesehatan Halodoc. 

3. Herocyn Bedak Kulit 150 g

Herocyn merupakan bedak tabur yang dapat digunakan untuk meredakan biang keringat maupun gatal-gatal pada kulit. Kandungan Bals peruv dan Salicylic Acid dalam bedak ini juga dapat meredakan kemerahan pada kulit.

Untuk penggunaanya, kamu cukup menaburkan di area kulit yang gatal sesuai dengan kebutuhan.

Rentang harga: Rp19.800 – Rp20.300 per botol.

Dapatkan Herocyn Bedak Kulit 150 g di Toko Kesehatan Halodoc.

4. Happy Bedak Salicyl Menthol 60 g

Rekomendasi lain adalah Happy Bedak Salicyl Menthol yang memiliki kandungan asam salisilat untuk membantu mengurangi gatal-gatal akibat biang keringat. Kandungan menthol dalam produk ini juga dapat memberikan rasa sejuk sehingga kulit pun menjadi lebih nyaman.

Cara menggunakannya cukup mudah. Taburkan pada kulit yang gatal dan gunakan sesuai dengan kebutuhan.

Rentang harga: Rp7.400 – Rp9.400 per pot.

Dapatkan Happy Bedak Salicyl Menthol 60 g di Toko Kesehatan Halodoc.

5. Salicyl Fresh 60 g

Terakhir adalah Salicyl Fresh yang merupakan bedak tabur dengan butiran halus sehingga dapat membantu mengatasi gatal-gatal hingga penyembuhan jerawat. Bedak ini juga memiliki kandungan antiseptik sehingga dapat menghilangkan bau badan.

Kamu dapat memakai bedak ini seperlunya dan gunakan sehabis mandi.

Rentang harga: Rp17.300 per botol

Dapatkan Salicyl Fresh 60 g di Toko Kesehatan Halodoc.

Itulah penyebab gatal pada kulit dan apa yang kamu perlukan ketika gatal pada kulit tak kunjung sembuh.

Apabila kamu memerlukan penanganan lebih lanjut, kamu bisa berkonsultasi dengan dokter di Halodoc. Selain itu, kamu juga bisa temukan obat gatal yang kamu perlukan sesuai dengan gejalanya di Toko Kesehatan Halodoc.

Referensi:
Medical News Today. Diakses pada 2024. What causes itchy bumps filled with clear liquid?
Very Well Health. Diakses pada 2024. What Can Cause Itchy Bumps Filled With Clear Liquid?

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan