Ini 3 Pilihan Penanganan untuk Mengatasi Infertilitas pada Wanita

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   16 Februari 2023

“Infertilitas wanita termasuk masalah yang perlu diatasi pada pasangan yang ingin mendapatkan keturunan. Ada beberapa tindakan yang bisa dilakukan, salah satunya dengan mengonsumsi obat penyubur.”

Ini 3 Pilihan Penanganan untuk Mengatasi Infertilitas pada WanitaIni 3 Pilihan Penanganan untuk Mengatasi Infertilitas pada Wanita

Halodoc, Jakarta – Ketidaksuburan bukan hanya terjadi pada pria, tetapi juga wanita. Indikasi utamanya seseorang mengalami kondisi ini adalah ketika kehamilan tidak kunjung didapatkan setelah melakukan hubungan seksual secara rutin selama bertahun-tahun. Maka dari itu, perlu dilakukan penanganan untuk mengatasi infertilitas wanita ini!

Cara Mengatasi Infertilitas Wanita yang Ampuh

Pada wanita, pemeriksaan ketidaksuburan dilakukan dengan melihat riwayat medis dan pengujian fisik, termasuk juga pemeriksaan panggul. Dokter juga perlu memastikan jika ovulasi terjadi secara teratur, sehingga permasalahan utamanya bisa ditentukan.

Nah, untuk tindakan penanganan infertilitas wanita, perencanaan yang dilakukan bergantung pada penyebab, usia, lama terjadi, dan lainnya. Perawatan yang dilakukan bisa melalui pengobatan atau pembedahan, tergantung penilaian dokter terkait diagnosis yang diterima.

Berikut beberapa tindakan yang bisa dilakukan:

1. Konsumsi obat

Dokter dapat memberikan obat untuk mengatur atau merangsang ovulasi, atau obat kesuburan, untuk mengatasi infertilitas wanita. Obat ini merupakan pilihan utama bagi wanita yang mengalami masalah kesuburan akibat gangguan ovulasi.

Obat kesuburan biasanya bekerja layaknya hormon alami untuk memicu ovulasi, seperti hormon perangsang folikel dan hormon luteinizing. Selain itu, cara ini juga berguna untuk merangsang sel telur yang lebih baik, sehingga kemungkinan terjadinya kehamilan lebih tinggi.

Beberapa jenis obat kesuburan yang umum diberikan, antara lain:

  • Klomifen sitrat.
  • Gonadotropin.
  • Metformin.
  • Letrozole.
  • Bromokriptin.

2. Tindakan pembedahan

Beberapa prosedur pembedahan mungkin perlu dilakukan untuk memperbaiki masalah yang ada dan meningkatkan kesuburan. Dokter akan menentukan seberapa efektif tindakan ini untuk dilakukan. Beberapa tindakan yang bisa dilakukan, antara lain:

  • Operasi laparoskopi

Tindakan bedah ini berguna untuk mengatasi masalah dengan anatomi rahim, menghilangkan polip endometrium dan fibroid yang merusak rongga rahim, hingga menghilangkan adhesi pada panggul atau rahim.

  • Operasi tuba

Pada wanita yang tuba falopinya mengalami gangguan seperti sumbatan atau penumpukan cairan, operasi laparoskopi perlu dilakukan untuk menghilangkan adhesi dan melebarkan tuba atau membuat lubang yang baru.

Meski begitu, tindakan ini terbilang jarang dilakukan karena pilihan lebih baiknya adalah dengan melakukan fertilisasi in vitro (IVF). Termasuk juga pada seseorang yang mengalami penyumbatan atau pengangkatan tuba di dekat rahim.

3. Bantuan reproduksi

Ada beberapa metode bantuan reproduksi yang paling umum untuk dilakukan, seperti:

  • Inseminasi intrauterin (IUI): Tindakan ini dilakukan dengan menempatkan jutaan sperma sehat di dalam rahim sekitar waktu ovulasi.
  • In vitro fertilization (IVF): Sperma dan sel telur dikumpulkan dan disatukan, lalu dilakukan pembuahan. Telur yang sudah tumbuh selama 3 hingga 5 hari akan menjadi embrio dan ditempatkan di rahim wanita.
  • Gamet intrafallopian transfer (GIFT): Sperma dan sel telur dikumpulkan lalu ditempatkan ke tuba falopi.
  • Zygote intrafallopian transfer (ZIFT): Sperma dan sel telur disatukan di laboratorium dan kemudian sel telur yang telah dibuahi dan dimasukkan ke dalam tabung selama 24 jam.

Tidak ada salahnya cari tahu lebih banyak mengenai proses fertilisasi melalui artikel “Mengenal Fertilisasi dan Proses Terjadinya Kehamilan“.

Jika ingin tahu lebih jauh tentang cara mengatasi infertilitas wanita, fitur tanya dokter dari Halodoc bisa digunakan cukup melalui aplikasinya. Untuk download aplikasi Halodoc, segala kemudahan dalam akses kesehatan bisa didapatkan melalui smartphone di tangan. Makanya, unduh aplikasinya sekarang juga!

Referensi:
Mayo Clinic. Diakses pada 2023. Female infertility.
Web MD. Diakses pada 2023. Seeing a Doctor for Infertility: Questions and Treatments.

Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan