Ibu, Begini Tips agar Bayi Cepat Gemuk dalam 1 Minggu
“Bayi memiliki tahap tumbuh kembangnya sendiri. Ibu tidak bisa menyamakan antara bayi yang satu dengan bayi lainnya. Namun, bayi yang sehat akan mengalami pertumbuhan dan perkembangan sesuai dengan tahapan sehat sesuai dengan rekomendasi medis. Idealnya pada tahap usia 0-3 bulan, bayi akan mengalami pertumbuhan sekitar 1,5 hingga 2,5 sentimeter per bulan dengan pertambahan berat 140 hingga 200 gram per minggunya.”
Halodoc, Jakarta – Banyak orangtua membandingkan bayinya dengan bayi lainnya. Ini bukan kebiasaan yang baik, karena pada dasarnya semua bayi memiliki perkembangannya masing-masing.
Ibu perlu tahu kalau selama beberapa hari pertama setelah bayi lahir, anak akan kehilangan berat badan. Menginjak usia dua minggu, bayi akan mengalami penambahan berat badan. Pada akhir tahun pertamanya ibu akan menyadari bayi mengalami penambahan berat badan yang signifikan. Bagaimana tips agar bayi cepat gemuk dalam 1 minggu? Baca selengkapnya di sini!
Baca juga: Ketahui Berat Badan Bayi Sesuai Usia
Sesuaikan dengan Tahap Perkembangan Bayi
Bayi mengalami penurunan berat badan di hari-hari pertama kelahirannya adalah hal yang normal. Namun, jika ibu merasa berat badan bayi tidak kunjung bertambah, langkah pertama yang perlu dilakukan adalah berdiskusi dengan dokter anak untuk memastikan kecukupan gizi anak sudah sesuai dengan yang direkomendasikan secara medis. Untuk mendapatkan informasi mengenai hal ini, ibu bisa tanyakan langsung ke dokter lewat Halodoc ya!
Baca juga: Anak Gemuk Bikin Gemas atau Cemas?
Jika dokter merasa tidak ada masalah dalam pertumbuhan, perkembangan, dan berat badan bayi, itu berarti ibu tetap bisa melakukan apa yang sudah ibu lakukan sebelumnya. Mencoba meningkatkan berat badan bayi saat tidak diperlukan dapat meningkatkan risiko perilaku makan yang tidak sehat dan kenaikan berat badan yang tidak sehat di kemudian hari.
Sebelum ibu memutuskan untuk menjalani tips agar bayi cepat gemuk dalam 1 minggu, pastikan dulu ibu tahu tumbuh kembang yang normal pada bayi sesuai tahapannya.
0 hingga 3 bulan
Idealnya pada tahap usia ini, bayi akan mengalami pertumbuhan sekitar 1,5 hingga 2,5 sentimeter per bulan dengan pertambahan berat 140 hingga 200 gram per minggunya. Jika ibu menyusui bayi dengan ASI, pertimbangkan untuk memberi bayi makan setiap 2 hingga 3 jam. Frekuensi yang sama juga dilakukan untuk ibu yang memberi susu formula dengan takaran susu 1-2 ons setiap kali bayi menyusu.
3 sampai 7 bulan
Saat bayi mendekati usia 3 bulan, penambahan berat badannya akan sedikit melambat. Ibu mungkin akan melihat peningkatan sekitar 110 gram per minggunya. Pada usia 5 bulan biasanya berat badan bayi akan bertambah dua kali lipat.
Perlu diperhatikan juga pada tahapan usia ini beberapa bayi mungkin menunjukkan minat pada makanan padat di sekitar. Namun, praktik terbaik adalah menunggu hingga bayi menginjak usia 6 bulan untuk memperkenalkan makanan padat kepada anak.
7 sampai 12 bulan
Bayi akan mengalami pertambahan berat 85 hingga 140 gram dalam seminggu. Itu berarti sekitar 900 gram sebulan. Di usia 12 bulan, bayi biasanya akan mengalami pertambahan berat badan sampai tiga kali lipat dari berat awalnya saat lahir.
Baca juga: Pertumbuhan Berat Badan Bayi pada Tahun Pertama
Biasanya menginjak satu tahun, bayi sudah bisa dibiarkan makan sendiri, sebagai langkah untuk pengenalan tekstur makanan dan kemandirian. Ajak anak untuk makan bersama dengan anggota keluarga lain untuk membangun bonding dan kebersamaan.
Nah, jadi sudah jelaskan, tips agar bayi cepat gemuk dalam 1 minggu adalah menyesuaikan dengan kondisi bayi dan tahap perkembangannya. Yuk, download aplikasi Halodoc untuk mendapatkan informasi yang benar mengenai kesehatan bayi dan keluarga!
Referensi:
Healthline. Diakses pada 2021. How To Increase Your Baby’s Weight.
Parents.com. Diakses pada 2021. 10 Foods to Healthfully Encourage Baby’s Weight Gain.
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan