Efek Kurang Tidur Bagi Kesehatan Kulit Wajah

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   10 September 2021
Efek Kurang Tidur Bagi Kesehatan Kulit WajahEfek Kurang Tidur Bagi Kesehatan Kulit Wajah

Kurang tidur bisa memengaruhi kondisi kesehatan kulit. Ada banyak hal yang bisa terjadi, termasuk memicu jerawat, kulit kusam, serta mempercepat penuaan kulit. Untuk mencegahnya, disarankan untuk selalu mencukupi waktu tidur setiap hari dan menerapkan gaya hidup sehat. 

Halodoc, Jakarta – Kurang tidur di malam hari bisa memengaruhi kondisi tubuh secara keseluruhan, termasuk kesehatan kulit. Jika dilakukan dalam jangka waktu panjang, kurang tidur bisa memicu gangguan yang bertahan lama alias permanen. Salah satu dampak dari kurang tidur adalah kulit berjerawat, kantung mata atau mata panda, hingga penuaan kulit. 

Orang dewasa disarankan untuk tidur setidaknya 7 hingga 9 setiap malam. Bukan tanpa alasan, waktu tidur yang cukup ternyata berkaitan dengan kondisi hormon di dalam tubuh yang berperan dalam menjaga kesehatan kulit. Saat tidur, tubuh akan memproduksi hormon yang penting untuk memperbaiki dan mengembalikan kesehatan kulit. Lantas, apa saja masalah kulit yang bisa muncul akibat kurang tidur?

Baca juga: Kurang Tidur Sebabkan Kematian, Kenali Penyebabnya

Dampak Kurang Tidur yang Harus Diwaspadai

Kurang tidur bisa memberi banyak dampak pada tubuh, termasuk mengganggu kekebalan tubuh, memengaruhi kesehatan mental, serta berdampak pada kesehatan kulit wajah. Berikut beberapa hal yang bisa terjadi! 

  • Kulit Wajah Berjerawat 

Ada penelitian yang menyebut bahwa kurang tidur bisa meningkatkan risiko kulit wajah berjerawat. Hal ini berkaitan dengan hormon kortisol yang meningkat saat tubuh kurang mendapat istirahat. Selain memicu jerawat, peningkatan hormon ini juga bisa berdampak pada sistem kekebalan tubuh dan pada akhirnya memengaruhi kemampuan tubuh dalam melawan penyebab infeksi, termasuk infeksi pada kulit. 

  • Kantung Mata 

Kurang tidur pada malam hari juga bisa menyebabkan mata panda alias kantung mata. Kondisi ini mungkin tidak berbahaya, tetapi bisa memengaruhi penampilan dan membuat tidak nyaman. Tidur kurang dari 8 jam sehari juga bisa membuat kulit wajah terlihat lelah, terutama pada area mata. 

  • Penuaan Kulit 

Masalah pada kesehatan kulit yang juga bisa terjadi adalah penuaan kulit. Kurang tidur membuat tubuh tidak bisa mempertahankan kadar air di dalam tubuh yang akhirnya akan memengaruhi kondisi tubuh dan kulit. Penurunan kadar air tubuh bisa menyebabkan kulit terlihat kusam, tidak sehat, serta terlihat lebih tua. 

Baca juga: Susah Tidur di Malam Hari, Mengapa Insomnia Terjadi?

  • Memengaruhi Penampilan 

Tahukah kamu, kurang tidur ternyata juga akan berdampak pada penampilan. Kulit yang tidak sehat akibat kurang tidur mungkin akan sulit untuk dirias. Hal ini tentu saja akan memberi dampak pada penampilan wajah, termasuk membuat wajah terlihat kelelahan. Jika itu yang terjadi, kurang tidur bisa juga dikaitkan dengan kondisi mood atau suasana hati. Penampilan yang tidak maksimal bisa membuat seseorang merasa “tidak menarik” dan pada akhirnya merusak mood. 

Tips Menjaga Kesehatan Kulit 

Nyatanya, tidur malam bisa membantu menjaga kesehatan kulit. Maka dari itu, disarankan untuk selalu mencukupi waktu tidur setiap hari. Selain itu, disarankan juga untuk menerapkan gaya hidup sehat dan mengonsumsi makanan bergizi seimbang. Dengan begitu, kesehatan kulit wajah akan terjaga dengan baik dan terhindar dari risiko penuaan dini. Membersihkan wajah secara rutin, terutama sebelum tidur di malam hari, bisa membantu menjaga kesehatan kulit dan memperbaiki penampilannya. 

Baca juga: Kerja Tanpa Istirahat Alias Hustle Culture, Apa Dampaknya bagi Tubuh?

Kurang tidur juga bisa memicu gangguan kesehatan yang fatal, terutama jika terjadi dalam jangka waktu panjang. Jika muncul gejala parah, sebaiknya segera pergi ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan medis. Biar lebih mudah, pakai aplikasi Halodoc untuk menemukan daftar rumah sakit terdekat yang bisa dikunjungi. Download aplikasi Halodoc sekarang di App Store atau Google Play! 

This image has an empty alt attribute; its file name is Banner_Web_Artikel-01.jpeg

Referensi:

Healthline. Diakses pada 2021.  6 Ways to Maximize Your Beauty Sleep for #WokeUpLikeThis Skin.

Sleep.org. Diakses pada 2021. How Sleep Affects the Health and Appearance of Your Skin.

Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan