Cara Merawat Bayi Baru Lahir yang Perlu Diketahui Ibu Baru

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   20 Juni 2022

“Setiap ibu dan ayah baru perlu tahu cara merawat bayi baru lahir. Termasuk cara menyusui, menggendong, dan menangani bayi.”

Cara Merawat Bayi Baru Lahir yang Perlu Diketahui Ibu BaruCara Merawat Bayi Baru Lahir yang Perlu Diketahui Ibu Baru

Halodoc, Jakarta – Kelahiran bayi selalu jadi momen yang ditunggu-tunggu ayah dan ibu, terutama bagi yang baru pertama kali jadi orang tua. Nah, penting bagi orang tua baru ini untuk tahu cara merawat bayi baru lahir dengan benar.

Mulai dari perawatan tubuh bayi, cara menyusui, mengganti popok, menggendong, dan lain-lain, perlu dilakukan dengan hati-hati. Yuk simak panduan dan tipsnya!

Cara Merawat Bayi Baru Lahir dari Kepala sampai Kaki

Banyak orang tua baru yang bingung, bagaimana cara membersihkan tubuh bayi, bagaimana merawat tali pusar, dan lain-lain. Nah, berikut ini beberapa tips sederhana merawat bayi dari kepala hingga kaki:

1. Wajah

Untuk membersihkan wajah bayi, gunakan air hangat dan sabun bayi yang lembut setiap hari. Jika tidak terlalu kotor, ibu cukup menyekanya dengan waslap yang dicelup ke air hangat, secara perlahan. 

2. Mata

Bayi terkadang belekan atau memiliki cairan kekuningan atau pengerasan pada mata atau kelopak mata. Ini bisa dibersihkan dengan kapas steril yang dibasahi dengan air hangat.

3. Kepala

Banyak bayi baru lahir mengalami kondisi kulit kepala bersisik yang disebut cradle cap. Biasanya ia bisa menghilang dalam beberapa bulan pertama. Untuk mengatasinya, cukup cuci kepala dan rambut bayi dengan sampo bayi yang lembut, 2-3 kali seminggu.

 Ibu juga bisa menyikat dengan lembut sisiknya setiap hari menggunakan sikat rambut bayi atau sikat gigi yang lembut.

4. Kuku

Kuku bayi yang baru lahir biasanya lunak, tetapi dapat menggores kulit sensitifnya. Cara merawat kuku bayi baru lahir adalah dengan mengguntingnya secara rutin menggunakan gunting kuku khusus bayi. Lakukan setelah mandi, saat kukunya lembut, atau saat sedang tidur. 

5. Tali Pusar

Jaga agar tali pusar bayi tetap bersih dan kering. Ini akan mengerut dan terlepas dengan sendirinya dalam beberapa minggu. Sedikit tips, hindari menutupi area tali pusat dengan popok dan tempelkan kasa steril sampai tali pusar terlepas.

6. Area Popok

Ganti popok bayi sesering mungkin, dan sesegera mungkin setelah buang air besar. Bersihkan area dengan lembut dengan sabun khusus dan air, dan keringkan sebelum memasang popok baru.

7. Kaki

Jari-jari kaki bayi yang baru lahir sering tumpang tindih dan kuku terlihat tumbuh ke dalam (tetapi sebenarnya tidak). Ibu tidak perlu khawatir tentang hal ini. Pastikan untuk membersihkan kaki bayi secara rutin dan memastikannya selalu kering.

Dasar-Dasar Menyusui

Mengetahui cara menyusui yang baik juga merupakan salah satu cara merawat bayi baru lahir. Bagi ibu baru, menyusui bisa jadi hal yang sulit dan membuat stres. Beberapa tips berikut ini mungkin membantu:

  • Jangan Tunda. Segera susui bayi dalam waktu satu jam setelah persalinan. Jangan takut untuk meminta bantuan pasangan atau pihak rumah sakit.
  • Susui Bayi Sesering Mungkin. Selama enam minggu pertama, penting untuk membiarkan bayi menyusu kapan pun dia mau. Semakin sering bayi menyusu, semakin banyak ASI yang akan dihasilkan.
  • Belajar Perlekatan. Bayi perlu memiliki pelekatan yang dalam untuk mendapatkan cukup ASI dan untuk mencegah puting sakit. Pastikan area puting dan areola masuk ke dalam mulut bayi.
  • Perhatikan Asupan. Tunda dulu keinginan diet dan makanlah semua variasi makanan sehat. Jangan lupa juga untuk minum air yang cukup. 

Tips Penting Lainnya

Bayi baru lahir masih sangat rapuh dan harus ditangani dengan hati-hati. Berikut ini beberapa cara dan hal mendasar yang perlu diingat saat merawat bayi baru lahir:

  • Selalu cuci tangan sebelum memegang bayi, karena sistem kekebalannya belum sekuat orang dewasa.
  • Pastikan menyangga kepala dan leher bayi saat menggendong atau membaringkannya.
  • Jangan pernah menggoyang bayi yang baru lahir. Getaran dapat menyebabkan pendarahan di otak dan bahkan kematian.
  • Pastikan bayi diikat dengan aman ke gendongan, stroller, atau car seat. Batasi aktivitas apa pun yang mungkin terlalu kasar.

Itulah beberapa tips dan cara merawat bayi baru lahir yang penting untuk diketahui. Jangan lupa selalu sedia semua perlengkapan yang dibutuhkan bayi, seperti popok, sabun, sampo, dan lain-lain. Ibu bisa download Halodoc untuk cek kebutuhan bayi dengan mudah, tanpa perlu keluar rumah.

Referensi:
Parents. Diakses pada 2022. Newborn Baby Bootcamp: Taking Care of a Newborn.
Kids Health. Diakses pada 2022. A Guide for First-Time Parents.