Cara Mempersiapkan Si Kecil untuk Menerima Adik

Ditinjau oleh  Redaksi Halodoc   22 Januari 2018
Cara Mempersiapkan Si Kecil untuk Menerima AdikCara Mempersiapkan Si Kecil untuk Menerima Adik

Halodoc, Jakarta – Mempersiapkan anak untuk menerima adik tidaklah mudah. Seringkali, Si Kecil merasa cemburu dengan adik bayi yang baru lahir. Si Kecil merasa takut perhatian orang tua akan beralih pada adiknya. Sehingga, beberapa anak akan melampiaskan rasa cemburunya dengan merengek dan berusaha mencari perhatian lebih pada orang tuanya.

Nah, bagaimana sih cara mempersiapkan Si Kecil agar dapat menerima adik baru? Intip tipsnya berikut ini, yuk!

Beritahu Segera

Sejak bayi masih di dalam kandungan, Si Kecil sudah bisa diberi tahu tentang kehadiran adik baru. Semakin cepat Si Kecil tahu, ia akan semakin siap menyambut kehadiran adik baru. Bila Si Kecil sudah siap menerima kehadiran adiknya, ia dapat membantu orang tua menjaga dan merawat adik barunya di kemudian hari. Karena itu, ibu dapat memberi tahu Si Kecil tentang kehadiran adik baru saat masih di dalam kandungan dengan bahasa yang mudah ia mengerti.

Perkenalkan Konsep Kakak Beradik

Si Kecil perlu diberi tahu tentang konsep kakak beradik. Ibu bisa memberi tahu Si Kecil tentang cerita kakak beradik melalui dongeng. Ibu juga bisa membuka kembali album foto lama ketika Si Kecil masih bayi, sehingga ia memiliki gambaran seperti apakah adik bayinya nanti. Atau, jika ibu memiliki adik, ibu bisa menceritakan ke Si Kecil tentang masa kecil ibu dengan adik.

Libatkan dalam Persiapan

Ibu dapat melibatkan Si Kecil dalam persiapan menyambut adik baru, termasuk saat membeli perlengkapan bayi. Minta lah pendapat Si Kecil tentang warna baju, celana, atau perlengkapan lain yang akan dibeli untuk adik baru.

Tetap Beri Si Kecil Perhatian

Kecemburuan Si Kecil biasanya disebabkan oleh rasa takut kehilangan kasih sayang dari orang tua. Karena itu, tetap berikan perhatian yang ia butuhkan dan yakinkan dirinya untuk tidak merasa tersaingi dengan kehadiran adik baru.

Bekerjasama dengan Pasangan

Untuk mempersiapkan Si Kecil menerima adik baru, ibu tidak bisa bekerja sendirian. Ibu perlu bekerjasama dengan pasangan untuk memberikan pengertian pada Si Kecil. Biarkan Si Kecil menghabiskan waktu dengan ayahnya, sehingga Si Kecil tidak rewel dan bisa bermain dengan ayahnya di saat ibu fokus mengurus adikn baru. Ayah juga bisa merencanakan kegiatan seru bersama Si Kecil yang bisa dilakukan ketika nanti ibu sedang mengurus adik baru, seperti menggambar, mewarnai, menonton film, atau kegiatan seru lainnya.

Beri Si Kecil Pengertian  

Sambil menunggu kelahiran baru, jangan lupa untuk memberi Si Kecil pengertian tentang sifat bayi. Misalkan, beri Si Kecil pengertian bahwa adik barunya akan sering menangis dan ibu akan sering menggendong adik. Meskipun tidak mudah, namun, hal ini akan membantu Si Kecil agar siap menerima kehadiran adik baru.

Jika ibu punya keluhan dengan kesehatan Si Kecil, ibu bisa bicara ke dokter melalui aplikasi Halodoc lho. Ibu bisa menghubungi dokter melalui Video/Voice Call dan Chat untuk minta saran kesehatan kapan saja dan dimana saja.

Jika Ibu penasaran dengan kadar kolestrol, kadar gula dalam darah, dan lain-lain, Ibu bisa cek melalui aplikasi Halodoc. Caranya mudah! Ibu tinggal pilih Lab Service yang terdapat pada aplikasi Halodoc, kemudian tentukan tanggal dan tempat pemeriksaan, lalu petugas lab akan datang pada waktu yang sudah ditentukan. Ibu juga bisa membeli produk kesehatan dan vitamin yang dibutuhkan di Halodoc. Ibu hanya tinggal order lewat aplikasi Halodoc, dan pesanan akan diantar dalam satu jam. Yuk, download aplikasi Halodoc sekarang juga di App Store dan Google Play.